Disadari atau tidak, desain kap lampu dapat berpengaruh pada tampilan dari sebuah ruangan. Ini dia beberapa desainnya!
Selain menjadi sumber penerangan, pemasangan lighting pada hunian bisa menonjolkan konsep arsitektur dan interior ruangan.
Agar hunian lebih cantik, kamu bisa menentukan tema penutup lampu yang sesuai dengan mood ruangan.
Penutup lampu bisa memberikan dekorasi yang stylish dan membuat lampu lebih tahan lama untuk terhindar dari kerusakan akibat air atau tersenggol.
Berikut ini beberapa jenis kap lampu yang cocok untuk hunianmu.
8 Desain Kap Lampu untuk Mempercantik Interior Rumah
1. Kap Lampu Oval
Ruangan di rumah kamu terlalu sempit dan memanjang?
Desain kap lampu yang satu ini sangat cocok disimpan dalam ruangan seperti ini.
Meskipun bentuknya tampak minimalis, jenis penutup lampu yang berbentuk oval ini mampu menampilkan kesan mewah.
Sayangnya, penutup lampu oval ini tergolong langka, karena cukup sulit ditemukan.
2. Penutup Lampu Tempel
Model kap lampu yang satu ini tentu cara pasangnya dengan ditempel pada dinding, lemari, meja atau samping tempat tidur.
Bias cahaya yang dihasilkan pun cenderung horizontal, sehingga cocok untuk digunakan saat kamu ingin membaca di tempat tidur.
3. Kap Lampu Kotak
Selanjutnya, penutup lampu model kotak.
Model yang satu ini  mampu menghadirkan kesan modern pada bagian sudut rumah.
Apalagi rumahmu mengusung konsep minimalis modern.
Pasti cocok banget!
Bentuknya yang kotak membuat gayanya jadi tampak lebih minimalis dibandingkan desain penutup lampu lainnya.
Selain itu, penutup yang satu ini bisa menjadi daya tari yang unik, jika memiliki warna kontras dengan dinding ruangan.
Baca Juga:
7 Tips Memilih Ayunan Rotan Untuk Di Rumah | Dilengkapi Rekomendasi Desain Cantik!
4. Penutup Lampu Berlipat
Model kap lampu unik berikutnya ini cocok untuk kamu yang merasa feminin.
Desain cantik dari penutup lampu berlipat ini akan mengingatkan kamu pada bentuk rok wanita.
Namun, penggunaannya harus hati-hati.
Sebab, bentuknya sudah terlalu ‘ramai’, sehingga harus memperhatikan warna dari interior lainnya.
5. Model Lampu Sorot
Kap lampu sorot memiliki fungsi untuk membiaskan cahaya secara sempit.
Sehingga, fokus pada titik tertentu.
Kamu bisa menonjolkan elemen maupun dekorasi di dalam hunian dengan salah satu model penutup lampu unik ini.
Oiya!
Kamu juga bisa memiliki berbagai macam bentul model lampu sorot, seperti model berdiri, gantung, maupun tanam.
6. Kap Lampu Drum
Ruangan unik bisa kamu hadirkan dengan memakai kap lampu drum.
Tema rumah apapun bisa memakai ini, karena bentuknya yang tergolon gnetral.
Oleh sebab itu, banyak orang yang memilih desain penutup lampu ini karena lebih praktis.
7. DIY Penutup Lampu
Kamu juga bisa membuat penutup lampu sendiri di rumah, lho.
Gunakan benang berbagai warna untuk melilit kerangka penutup lampu.
Setelah itu, ikat dan buat simpul mati.
Penutup lampu hias DIY yang kamu buat sudah jadi, deh!
Baca Juga:
Cara Pintar Memilih Lampu Baca Terbaik (Dilengkapi Rekomendasi)
8. Penutup Lampu Lonceng
Ingin mengusung tema vintage?
Sebaiknya lengkapi ruangan menggunakan penutup lampu lonceng agar bisa menghadirkan kesan tradisional, namun elegan dan anggun.
Desain penutup lampu seperti ini sangat pas jika digunkana pada rumah bergaya klasik.
Wah, semua desainnya unik ‘kan?
Kalau kamu lebih suka model penutup lampu yang mana?
***
Semoga kamu terinspirasi, ya!
Kunjungi Berita Properti 99.co Indonesia untuk membaca informasi seputar properti lainnya.
Kamu sedang mencari rumah dengan harga jual murah? Temukan di 99.co/id.