Berita Ragam

13 Arti Mimpi Haid menurut Berbagai Sumber. Pertanda Baik atau Buruk, ya?

3 menit

Banyak mitos yang tersebar mengenai arti mimpi haid. Beberapa menandakan nasib buruk, sebagian disebut-sebut pertanda baik. Lalu, yang mana yang benar?

Bagi kaum hawa yang sudah menginjak masa puber, menstruasi atau haid merupakan hal yang normal.

Fenomena biologi ini datang sebulan sekali, membersihkan tubuh kita dari darah kotor.

Namun, bagaimana kalau haid datang hampir setiap hari di dalam mimpi?

Hal ini ternyata bisa dijelaskan melalui tafsir Islam dan primbon Jawa, lo.

Arti mimpinya berbeda tergantung dengan apa yang kita lihat dan rasakan selama bermimpi.

Lantas, mimpi haid apakah pertanda hamil?

Belum tentu, Property People.

Daripada bingung, lebih baik baca ulasang selengkapnya di bawah ini!

Arti Mimpi Haid menurut Islam dan Primbon Jawa

1. Mimpi Haid

Terkadang, haid bisa datang secara tiba-tiba tanpa gejala atau tanda-tanda khusus seperti sakit perut atau hormon yang bergejolak.

Ini juga bisa terjadi di mimpi.

Arti mimpi haid adalah pertanda kebebasan dari masalah sulit.

Apa pun masalah yang sedang menghantuimu, bila dihadapi dengan iman yang kuat akan selesai dengan cepat.

2. Mimpi Haid Banyak dan Bau

arti mimpi haid banyak

sumber: shutterstock

Semua wanita pastinya pernah merasakan masa-masa di mana darah haid keluar tanpa henti.

Hal ini membuat perut keram dan badan lebih lemas dari biasanya.

Tidak sedikit juga yang terkadang bisa tak sadarkan diri karena kehilangan terlalu banyak darah.

Akan tetapi, berbeda halnya bila terjadi di mimpi.

Arti mimpi haid banyak adalah pertanda bahwa kamu akan mendapatkan banyak rezeki.

Menurut primbon Jawa, semakin deras darah yang keluar, semakin banyak rezeki yang akan kamu terima.

Namun, apabila darahnya bau, maka kamu akan mendapatkan musibah.

3. Mimpi Melihat Darah Haid di Pembalut

Darah yang tembus ke celana atau pakaian ketika haid tentunya membuat kita waswas dan malu.

Namun, ada makna di balik mimpi tersebut.

Arti mimpi melihat darah haid di pembalut menurut primbon Jawa menandakan dua hal.

Apabila darah yang keluar terlihat kotor dan susah, maka hal tersebut merupakan pertanda buruk.

Mimpi ini menandakan bahwa kamu akan terlibat dalam satu masalah yang tidak mudah diselesaikan.

Namun, apabila darah pada pakaian mudah dicuci, maka tandanya kamu akan segera menemukan persepsi baru tentang kehidupan.

Hal tersebut merujuk pada percintaan, pertemanan, pekerjaan, atau keluarga.

4. Mimpi Haid untuk Pria

Haid merupakan fenomena biologi yang terjadi pada wanita.

Akan tetapi, nyatanya banyak pria yang mengaku pernah bermimpi haid secara tiba-tiba.

Kalau kamu pernah mengalami hal ini, tandanya kamu akan mendapatkan momongan!

Lalu, bagaimana jika kamu seorang pria single atau belum menikah?

Maka tandanya seseorang dari keluarga kamu yang akan punya anak.

5. Mimpi Haid Padahal sedang Hamil

arti mimpi haid sedang hamil

sumber: shutterstock

Perempuan yang sedang mengandung tentunya tidak akan bisa haid.

Namun, namanya juga mimpi, semuanya bisa terjadi.

Arti mimpi haid satu ini ada sangkut pautnya dengan jenis kelamin anak yang kamu kandung.

Menurut primbon Jawa, seorang wanita hamil yang mimpi menstruasi akan mendapatkan anak perempuan.

Anak tersebut dipercaya akan tumbuh sebagai gadis cantik dengan rezeki yang berlimpah.

Kalau kamu percaya, ayo siapkan nama bayi perempuan dari sekarang!



6. Mimpi Haid Tidak Teratur

Setiap wanita memiliki kalender datang bulan.

Untuk kebanyakan wanita, menstruasi datang pada tanggal yang sama, setiap bulannya.

Namun, tidak sedikit juga yang terkadang terlambat datang bulan atau datang lebih cepat.

Di kehidupan nyata, hal ini tentunya normal.

Bagaimana bila terjadi di mimpi?

Menurut kepercayaan orang zaman dulu, arti mimpi datang bulan tak teratur merupakan tanda bahwa kamu sedang berteman dengan orang munafik.

7. Mimpi Wudu setelah Menstruasi

Arti mimpi haid yang akan kita bahas selanjutnya adalah mengambil wudu setelah menstruasi.

Mimpi haid menurut Islam ini merupakan tanda bahwa kamu akan bertobat dan dosa-dosamu diampuni oleh Yang Maha Kuasa.

Bunga tidurnya biasanya diawali dengan perasaan tidak nyaman dan sakit perut yang tak tertahankan.

Kemudian, rasanya akan hilang setelah berwudu.

8. Mimpi Haid Banyak

Menurut Primbon, mimpi haid banyak adalah pertanda baik.

Darah yang keluar secara deras disamakan dengan rezeki yang tidak kunjung selesai.

Walaupun begitu, pemimpi disarankan lebih bijak setelah mendapatkan wejangan.

Pasalnya, rezeki yang datang juga merupakan sebuah cobaan yang mengetes kesabaran kita.

9. Mimpi Tembus saat Haid

Arti mimpi haid tembus merupakan pertanda buruk.

Ini merupakan sebuah peringatan bahwa kamu akan kehilangan seseorang.

Orang ini bisa meninggalkan kamu dengan beragam cara, seperti pergi jauh atau meninggal dunia.

10. Mimpi orang Lain Datang Bulan

Property People, kamu pernah bermimpi melihat orang lain sedang menstruasi?

Hati-hati, mimpi ini melambangkan seseorang sedang tidak setia padamu.

Baik itu pacar atau teman, mereka akan mengecewakan kamu dalam jangka waktu dekat.

11. Mimpi Datang Bulan ketika Liburan

arti mimpi haid sedang liburan

sumber: shutterstock

Tidak usah khawatir jika kamu bermimpi seperti ini.

Walaupun di kehidupan nyata haid sangat mengganggu ketika datang di masa liburan, untuk mimpi, artinya tidak buruk, kok.

Melansir suara.com, ini merupakan pertanda bahwa kamu akan mendapatkan rezeki.

Rezekinya bisa berbentuk segi apapun, mulai dari uang, jodoh, atau karir!

12. Mimpi Haid Darah Biru

Melansir kompas.com, di kitab Primbon, dijelaskan bahwa mimpi haid darah biru merupakan pertanda baik.

Ini merupakan pertanda bahwa kamu akan mendapatkan sebuah rezeki dalam jangka waktu pendek.

Rezeki yang didapatkan bisa berupa uang, kabar baik, atau keberuntungan yang meningkat selama sepekan!

13. Arti Mimpi Haid bagi Wanita yang Sudah Menikah

Arti mimpi haid bagi wanita yang sudah menikah merupakan kabar gembira.

Mimpi ini berhubungan dengan kesuburan dan konon merupakan tanda bahwa sebentar lagi kamu akan dikaruniai anak.

Ini juga merupakan sebuah tanda bahwa kamu sedang dalam masa subur sehingga waktu yang tepat untuk merencanakan masa depan!

***

Itulah arti mimpi haid menuut Islam dan sumber lainnya.

Semoga ulasannya cukup menginformasi ya, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di Berita.99.co.

Baca juga Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi terbaru.

Apabila kamu sedang mencari hunian masa kini, kunjungi www.99.co/id.

Kini, tak perlu repot mencari rumah karena 99.co #segampangitu memberikan penawaran terbaiknya!



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts