Jika kamu ingin menerapkan gaya rumah yang bernilai seni maka tak ada salahnya memasang kaca patri jendela karena akan tampak antik dan unik. Kamu bisa temukan beragam desain dan model pada inspirasi berikut ini!
Kaca patri adalah gabungan antara seni patri dan seni lukis.
Warna-warni pada kaca tersebut menjadikan lebih menonjol baik pada pola atau gambarnya.
Dengan gaya tersebut, kaca jenis ini cocok untuk diterapkan pada ruang-ruang yang juga memiliki style kaya aksen, profil, dan penuh detail.
Ini menjadikan unsur estetis ke dalam sebuah ruangan sesuai konsep yang kamu inginkan, lo.
Kaca patri juga sering kali diaplikasikan pada masjid, gereja, hingga bangunan bergaya klasik, kolonial ataupun mediteranian.
Nah, kalau kamu tertarik menerepkannya di rumah maka desain kaca patri jendeka berikut ini bisa dijadikan inspirasi terbaik.
7 Inspirasi Desain Kaca Patri Jendela
1. Desain Tradisional
Model kaca patri jendela seperti ini bisa kamu terapkan jika tidak terlalu suka dengan corak gambar yang berlebihan.
Desain tersebut menerapkan gaya tradisional dengan aksen warna tidak terlalu rumit.
Kamu bisa padukan dengan model pintu yang minimalis elegan untuk menambah kesan istimewa.
2. Kaca Patri Gaya Victoria
Ini merupakan kaca patri jendela bergaya victoria.
Jika rumah kamu memiliki jendela sirkulasi yang besar, maka penggunaan desain ini bisa jadi pilihan.
Desainnya serupa mozaik yang membuat rumahmu akan terkesan klasik.
3. Desain Kaca Patri Klasik
Seni yang menonjol terlihat pada desain kaca patri klasik ini.
Untuk penerapannya, sebaiknya diterapkan bagi jendela yang agak memanjang.
Kamu juga bisa padukan dengan penempatan kursi unik di dekat jendela tersebut.
4. Kotak-Kotak
Sumber: Foter
Unik dan simpel.
Itulah kata yang pas untuk desain kaca patri jendela yang satu ini.
Hanya sebagian jendela yang diaplikasin kaca patri unik tersebut.
5. Desain Tetris
Alih-alih jendela tradisional, kamu bisa memilih desain bertema tetris sebagai model kaca patri interior rumah.
Kaca putih akan kontras dengan warna cerah, sehingga akan menciptakan efek ketika tersorot sinar matahari.
Penerapan model ini bagus pada ruangan sekitar yang redup.
6. Desain Modern
Meskipun tidak terlihat menonjol, namun masih terdapat sentuhan modern pada kaca patri ini.
Desain modern ini bisa dipadukan dengan pemilihan jendela klasik.
Selain itu, model jendela yang diterapkan pun harus besar supaya tampilannya semakin menawan.
Namun, kamu juga bisa sesuaikan dengan konsep jendela yang kamu inginkan.
7. Desain Pelangi
Sumber: Foter
Penerapan desain ini cocok untuk rumah bergaya modern yang ingin menampilkan objek seni.
Desain ini menimbulkan euforia karena efek warna pelangi yang indah jika tersorot matahari.
semua warnanya akan terpantul di lantai saat terkena sinar.
3 Keuntungan Menggunakan Kaca Patri
1. Desain Beragam
Jendela dengan pemakaian kaca patri akan memiliki unsur seni sehingga berbeda dari model kaca jendela pada umumnya.
Hal ini karena jenis kaca tersebut banyak menawarkan desain dan modelnya.
Ini yang membuat kamu tak akan kesulitan untuk memadukannya dengan konsep rumah yang diusung.
Jendela kaca jenis ini bisa dikatakan menambah sentuhan akhir bernilai seni.
Penerapan pintu depan bisa jadi pertimbangan bagus untuk memberikan kesan istimewa rumah kamu.
2. Tak Monoton
Penggunaan kaca ini tak akan membuat kesan menjadi monoton seperti pada jendela kaca umumnya.
Ini karena sebagian desain kaca bisa memberikan efek khusus.
Salah satunya seperti pantulan warna setiap kali terkena paparan sinar matahari.
3. Menambah Nilai
Menggunakan jendela kaca ini tidak hanya menegaskan rasa individualitas, tetapi juga akan menambah nilai pada rumah.
Penerapan kaca ini, seperti dikutip Independent.co.uk, setidaknya dapat menambah nilai rumah antara 5 hingga 15 persen.
***
Semoga artikel ini bermanfaat, ya.
Ikuti terus tulisan lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Cek rumah impian hanya di www.99.co/id dan rumah123.com.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Temukan hunian favorit salah satunya dari Grand Batavia & Cluster Pelican!