Siapa sangka, bagian bagian telinga memiliki peran yang berbeda, lo. Cari tahu fungsi dan cara merawatnya pada ulasan berikut ini!
Telinga merupakan salah satu organ tubuh terpenting.
Dilansir dari World Health Organization (WHO), telinga tidak hanya berfungsi sebagai indra pendengaran.
Ya, ada peran dan tanggung jawab lainnya yang dipegang oleh telinga, seperti menjaga keseimbangan tubuh ketika berjalan.
Setiap peran tersebut dijalani oleh bagian bagian telinga yang berbeda.
Agar lebih jelas lagi, mari kita bahas di bawah ini.
Bagian Bagian Telinga dan Fungsinya
Umumnya, bagian bagian telinga terbagi menjadi 3, yaitu telinga luar, tengah, dan dalam.
Setiap bagian tersebut memiliki saraf yang lebih kecil.
Berikut adalah penjelasan lebih lengkapnya.
1. Telinga Luar
Telinga luar adalah area yang terdiri dari rongga dan daun telinga.
Bagian ini berbatasan dengan telinga bagian dalam.
Berikut adalah fungsi telinga bagian luar.
- Rongga telinga: Berfungsi untuk mencegah masuknya air dan menghalau kotoran atau hewan kecil yang akan masuk ke dalam telinga
- Daun telinga: Berfungsi untuk memfokuskan gelombang suara masuk ke dalam saluran telinga dalam
2. Telinga Tengah
Salah satu bagian bagian yang harus dijaga kesehatannya adalah bagian tengah.
Telinga tengah terbagi menjadi 3, yaitu gendang telinga, tabung eustachius, dan tulang pendengaran.
Adapun, fungsi-fungsinya adalah sebagai berikut:
- Gendang telinga:
- Berfungsi sebagai batas telinga dalam dan luar
- Area yang diselimuti selaput merentang
- Sumber suara dengingan di telinga
- Tabung eustachius:
- Menyambungkan telinga tengah dengan rongga mulut
- Membuat tekanan udara luar seimbang dengan udara di tengah telinga, sehingga menjaga gendang tetap sehat.
- Tulang pendengaran:
- Berfungsi untuk menangkap getaran dari gendang telinga
- Menangkap getaran dan meningkatkan amplitudonya agar getaran dapat diantarkan ke dalam telinga dalam.
3. Telinga Dalam
Area terdalam telinga terdiri dari 2 bagian telinga kecil, yaitu rumah siput dan saluran setengah lingkaran.
Saluran setengah lingkaran berfungsi sebagai alat keseimbangan.
Area ini bahkan ikut campur dalam membantu kita untuk berjalan dengan seimbang.
Sementara itu, rumah siput berfungsi untuk menghubungkan reseptor bunyi dengan otak.
Di dalamnya terdapat alat korti.
Alat korti adalah bagian yang menyimpan saraf pendengar.
Cara Merawat Telinga agar Selalu Sehat
Telinga merupakan organ tubuh yang cukup sensitif.
Sedikit saja masalah yang terjadi, efeknya bisa memengaruhi organ tubuh di sekitarnya.
Itulah mengapa menjaga kesehatan telinga sangat penting.
Ada banyak cara merawat telinga yang bisa kamu lakukan di rumah, berikut adalah beberapa di antaranya.
- Hindari menggunakan obat telinga yang tidak dianjurkan oleh dokter. Dosisnya kadang terlalu kuat dan bisa mengakibatkan tuli.
- Hindari ruangan atau area bising. Jangan juga mendengarkan musik terlalu keras, apalagi jika menggunakan earphone.
- Pastikan kamu selalu melakukan pemeriksaan THT rutin. Beberapa penyakit telinga tidak bisa teridentifikasi tanpa alat medis profesional.
- Gunakan cotton bud berukuran kecil ketika sedang membersihkan telinga. Hindari ukuran yang besar karena bisa mendorong kotoran lebih dalam.
- Jangan gunakan aplikator kayu atau logam ketika sedang membersihkan telinga, karena akan menyebabkan iritasi dan infeksi yang cukup parah.
- Bersihkan telinga menggunakan kasa steril. Materialnya yang lembut dapat menarik cairan atau kotoran yang mengendap di dalam telinga.
- Segera pergi ke dokter jika merasa ada kotoran atau serangga kecil yang masuk ke dalam telinga. Jika dibiarkan, bisa menumpuk dan menyebabkan tuli.
******
Semoga ulasan di atas bermanfaat ya, Sahabat 99!
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Untuk kamu yang sedang mencari perumahan modern dan minimalis seperti Klaska Residence, langsung saja kunjungi 99.co/id, ya!