Berita Hiburan

5 Daftar Rumah Artis yang Dijual Tahun Ini. Harganya Fantastis, Tertarik Beli?

3 menit

Sejumlah artis terkenal ramai-ramai menjual rumah mewahnya dengan berbagai alasan. Siapa saja mereka? Simak daftar rumah artis yang dijual pada tahun ini dengan harga jutaan dolar Amerika pada artikel ini, ya!

Bagi selebriti dunia, memiliki rumah mewah seharga jutaan dolar Amerika mungkin tidak ada masalah.

Mereka bisa menempati hunian berkelas dimanapun sesuai keinginan.

Dengan pendapatan yang melimpah setiap tahunnya, mereka juga bisa membeli dan berpindah rumah dengan sesuka hati.

Salah satu artis Hollywood yang menjual rumahnya pada tahun ini adalah Jennifer Lopez.

Bintang film yang akrab disapa J.Lo itu menjual rumahnya seharga jutaan dolar Amerika.

Meski demikian, dia masih memiliki rumah lainnya yang tak kalah mewah untuk ditempati bersama keluarganya kelak.

Selain J.Lo, ada artis terkenal lainnya yang menjual rumahnya.

Lantas, rumah artis mana saja yang dijual sepanjang tahun ini?

Simak selengkapnya di bawah ini, yuk!

5 Daftar Rumah Artis Dijual Tahun Ini

1. Rumah Jennifer Lopez Dijual Seharga US$6,7 Juta

rumah jennifer lopez

sumber: housebeautiful.com

Menurut Wall Street Journal, Jennifer Lopez dan tunangannya Alex Rodriguez telah menjual rumah mewahnya yang terletak di tepi pantai Malibu.

Rumah artis itu sebelumnya dibeli dari aktor Jeremy Piven dua tahun lalu seharga US$6,6 juta.

Meski rumah bercat putih itu terjual, penyanyi berusia 51 tahun tersebut masih memiliki rumah mewah senilai US$40 juta atau setara Rp590 miliar.

Rumah yang dibeli tersebut berada di Star Island, Miami.

Hunian berlantai dua ini terdapat fasilitas kolam renang dengan pemandangan Teluk Biscayne yang indah.

2. Rumah Rihanna di London Dijual £32 Juta

Rumah Rihanna di London

sumber: luxurylondon.co.uk

Tak hanya J.Lo, penyanyi Rihanna juga menjual rumahnya di London seharga £32 juta atau setara Rp576 miliar.

Rumah artis yang terletak di St John’s Wood Park ini memliki luas keseluruhan 588 meter persegi.

Adapun fasilitas didalamnya meliputi 8 kamar tidur, dapur yang besar, perpustakaan, ruang makan, dan beberapa ruang berkelas lainnya.



3. Rumah Artis Chrissy Teigen & John Legend Dijual Seharga US$24 Juta

Rumah Artis Chrissy Teigen

sumber: tmz.com

Model Chrissy Teigen dan suaminya John Legend juga tak lepas untuk menjual rumah yang berada di kawasan elite Beverly Hills, California.

Rumah tersebut dilepas dengan harga US$24 juta atau setara Rp357 miliar.

Pada saat yang bersamaan, pasangan itu juga akan pindah dari rumah mereka.

Menurut Wall Street Journal, Chrissy dan John telah membeli rumah yang sebelumnya dimiliki oleh Rihanna seharga $14,1 juta atau setara Rp206 miliar pada 2016 silam.

Rumah yang terdiri dari tujuh kamar tidur dan delapan kamar mandi itu yang terletak di komunitas yang terjaga keamanannya yakni Sunset Boulevard.

4. Rumah Artis Matthew Perry di Malibu Dijual Seharga US$15 Juta

Rumah Artis Matthew Perry

sumber: newsbytesapp.com

Menjual rumah juga dilakukan oleh aktor Matthew Perry, yang terletak di sisi pantai Malibu, California.

Menurut People, rumah itu didaftarkan dengan harga US$14,95 juta atau setara Rp220 miliar.

Rumah artis tersebut terdiri dari 4 kamar tidur, 3 kamar mandi, dan ruang tamu yang luas.

Menurut Variety, Perry sebelumnya membeli rumah itu pada 2011 silam seharga US$12 juta atau setara Rp176 miliar.

Rumah tepi pantai itu terletak di jalan paling bergengsi di Malibu.

5. Rumah Artis Kris Jenner Dijual Seharga US$15 Juta

Rumah Kris Jenner

sumber: tmz.com

Siapa yang tak kenal Kris Jenner?

Ibu dari Kendall Jenner itu menjual rumahnya di Hidden Hills California seharga US$15 juta atau setara Rp221 miliar pada pertengahan Agustus tahun ini.

Wajar rumah artis seluas 1,28 hektare tersebut dijual mahal karena terdapat fasilitas mumpuni didalamnya.

Ini terdiri dari 6 kamar tidur, 8 kamar mandi, dan fasilitas mewah lainnya.

Rumah yang dijual dekat dengan rumah keluarga Kim Kardashian dan Kanye West.

Kris awalnya membeli rumah tersebut pada 2017 seharga US$9,9 juta atau setara Rp132 miliar.

Rumahnya dirancang oleh Waldo Fernandez dan Kathleen dan Tommy Clements.

***

Sahabat 99, demikianlah rumah artis yang dijual tahun ini dengan harga yang fantastis.

Semoga informasi bermanfaat, ya.

Ikuti terus tulisan menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Temukan rumah idaman hanya di www.99.co/id!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts