Interior Rumah Anda

6 Desain Pohon Natal Mini, Pilihan yang Pas untuk Hunian Mungil Minimalis

3 menit

Saat Natal tiba salah satu hal yang ditunggu-tunggu adalah kehadiran pohon natal di rumah. Semakin besar pohonnya, makin banyak pula aksen pemanis yang dapat digantungkan. Tampilannya jadi makin menawan, ruangan rumah pun kelihatan lebih mengundang. Kalau pilih pohon natal mini, gimana?

Buat kamu yang punya rumah mungil mungkin kerap bingung dalam memilih pohon untuk mendekorasi ruangan.

Jangan panik, sebab kamu bisa menggunakan desain pohon natal kecil yang tak kalah menarik bentuknya.

Seperti apa, sih?

Yuk, lihat beberapa desainnya di bawah ini.

Ide Pohon Natal Mini untuk Rumah Mungil

1.Pohon Natal Mini Tiruan

poon natal mini

Pohon natal tiruan sudah sangat umum digunakan di samping pilihan pohon yang asli.

Umumnya pohon tiruan ini tersedia dalam ukuran kecil dan sedang.

Nah, ini merupakan pilihan tepat untukmu yang memiliki rumah mungil agar ruangan tidak terasa sempit.

Ada satu kendala yang bisanya muncul ketika memilih pohon natal jenis ini, yaitu bagian bawahnya yang tampak tidak seragam.

Tenang saja, hal tersebut bisa diakali dengan menutupinya menggunakan bucket.

Jadi tampak lebih rapi bukan?

2.Pohon Natal Pinus

biji pinus untuk dekorasi natal

Bila diperhatikan, buah pinus kering memiliki bentuk yang mirip dengan pohon natal.

Melakukan kreasi dengan buah tersebut untuk membuat pohon natal mini di rumah, kenapa tidak?

Kamu bisa menempatkannya di atas pot mungil berpita.

Warnai juga sekelilingnya dengan cat akrilik serta tambahkan ornamen berbau Natal agar lebih menarik.

3.Ujung Pohon Menawan

dekorasi pohon natal



Bila kamu memang tidak menginginkan pohon natal dengan ukuran besar, kamu bisa menjatuhkan pilihan yang terbuat dari potongan ujung pohon.

Letakkan potongan tersebut pada sebuah vas lalu dekorasi dengan menggunakan pita merah atau hijau.

Simpel, namun pohon natal mini ini sangat menawan!

4. Pohon Mini DIY

pohon natal mungil buatan sendiri

Menyiapkan pohon natal simpel bersama anak sambil berkerajinan juga boleh dilakukan.

Salah satunya, kamu bisa membuat dekorasi pohon tersebut menggunakan kain flanel berwarna hijau sebagai bagian daun dan coklat untuk tangkai pohon.

Agar dekorasi pohon ini bisa berdiri dengan baik, gunakan lidi atau tusuk sate baru dibungkus menggunakan kain flanel tersebut.

5. Pohon Bergaya Coastal

pohon natal pinus kecil

Bosan dengan konsep pohon natal dari tahun ke tahun?

Mungkin kamu bisa meunangkannya pada pohon natal mungil yang jadi pilihan tahun ini.

Kamu cukup mempersiapkan pohon mini tiruan dan dekorasi bergaya coastal seperti kerang, ornamen berbentuk ikan, dan juga kuda laut.

Jangan lupa berikan sapuan warna biru muda dan putih pada pot pohon tersebut.

6. Pohon dari Sikat Warna-warni

pohon natal mini

Ternyata, sikat untuk membersihkan botol pun bisa dikreasikan menjadi sebuah pohon natal mini yang unik.

Kamu cukup membentuknya menjadi kerucut lalu menancapkannya pada pot berisi gabus atau standing yang terbuat dari kayu.

Bila sikat tersebut berwarna putih, kamu pun bisa mewarnainya menggunakan cat semprot.

Menggemaskan bukan desain pohon-pohon mini untuk dekorasi natal di atas tadi, Sahabat 99?

Semoga inspirasi desain ini bisa bermanfaat untukmu yang merayakan Natal nanti.



Tiara Syahra Syabani

Content Manager : 99 Group
Seorang jurnalis/editor kemudian beralih profesi menjadi content dan copywriter. Pecinta buku komik Hai, Miiko! Senang traveling dan makan makanan gurih.

Related Posts