Berita Hiburan

Adu Kulkas Mewah Artis Indonesia yang Harganya Puluhan Juta. Punya Siapa yang Paling Mahal?

2 menit

Sejumlah artis tanah air diketahui memiliki gaya hidup yang glamor. Isi dapur mereka juga dilengkapi dengan peralatan mahal bernilai puluhan juta. Intip kulkas mewah beberapa selebritas Indonesia, yuk!

Selain memiliki ukuran yang luas, rumah artis juga dikenal dengan beragam fasilitasnya yang lengkap.

Peralatan memasak yang dimiliki sejumlah selebritas juga tidak kalah menarik perhatian karena harganya yang sangat mahal.

Ingin tahu kulkas mewah yang terdapat di rumah artis?

Daripada penasaran, langsung saja intip penampakannya di bawah ini!

Adu Kulkas Mewah Artis Indonesia

1. Ayu Dewi

kulkas ayu dewi

sumber: instagram.com/fashion.mrsayudewi

Ayu Dewi adalah salah satu presenter yang wajahnya kerap menghiasi layar kaca.

Tak hanya memiliki dapur yang berdesain mewah, Ayu Dewi juga memiliki peralatan memasak yang lengkap dan mahal.

Salah satunya adalah sebuah kulkas yang menghiasi bagian sudut dapurnya.

Kulkas multi door berwarna hitam tersebut merupakan keluaran Panasonic.

Harga kulkas tersebut diperkirakan sekitar Rp40 jutaan.

2. Nagita Slavina

kulkas mewah

sumber: instagram.com/fashion_nagitaslavina

Sudah bukan rahasia lagi kalau Nagita Slavina memiliki gaya hidup yang mewah.

Saat ini, ia juga diketahui tengah membangun rumah yang dilengkapi dengan fasilitas super mewah.

Istri Raffi Ahmad ini juga memiliki sebuah kulkas mewah di dapur rumahnya.

Kulkas bermerek Bosch tersebut memiliki harga sekitar Rp27 jutaan.



3. Tasyi Atasyia

kulkas tasyi

sumber: tiktok.com/tasyiiathasyia

Belum lama ini, Tasyi Atasyia baru membeli kulkas dengan harga yang super mahal yakni Rp50 juta.

Saudara kandung Tasya Farasya ini memiliki kulkas yang terlihat mewah dan cantik dengan permukaan yang terbuat dari kaca.

Tak hanya mewah dan berkapasitas besar, kulkas tersebut juga dilengkapi dengan teknologi canggih.

Kulkas ini hadir dengan mode touch screen yang dapat digunakan untuk mengatur suhu kulkas cukup dengan disentuh saja.

Selain mengatur suhu kulkas, terdapat juga mode ice maker dan lainnya.

4. Sandra Dewi

sandra dewi

sumber: instagram.com/sandradewi88

Sandra Dewi diketahui menghuni sebuah unit apartemen mewah di kawasan Jakarta.

Apartemen tersebut berukuran luas dan dilengkapi dengan lift pribadi untuk setiap lantai yang ia tempati.

Ia juga memiliki dapur elegan dengan kulkas yang canggih dan mewah.

Kulkas di dapur tersebut dirancang tersembunyi di balik pintu-pintu kayu.

Saat ditutup, kulkas tersebut terlihat seperti pintu biasa saja.

Sayangnya, tidak diketahui berapa harga kulkas canggih milik Sandra Dewi tersebut.

***

Itulah deretan kulkas mewah milik para artis Indonesia.

Kira-kira, kulkas siapa ya yang harganya paling mahal?

Baca artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Ingin miliki rumah masa depan seperti di Sentraland Antapani Bandung?

Pastikan hanya mencari di 99.co/id, ya!



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts