Lokasinya tepat di belakang pintu utama, ini dia beberapa ide desain foyer rumah mewah yang super menawan. Dijamin tampilannya bakal bikin pengunjung terpesona, deh!
Foyer merupakan penghubung antara pintu utama dan ruangan di dalam rumah.
Tidak jarang area ini sekaligus menjadi tempat menerima tamu dengan singkat.
Biasanya area transisi ini bisa kamu temukan pada hunian menengah dan mewah.
Pasalnya, kamu akan lebih leluasa menyisihkan lahan untuk foyer karena ukuran bangunan luas.
Ada rencana untuk membangunnya di rumah?
Kalau begitu, simak dahulu ide desain foyer rumah mewah berikut ini, ya.
7 Ide Desain Foyer Rumah Mewah yang Bikin Takjub
1. Foyer Mewah dengan Nuansa Alam
Area foyer tepat berada di belakang pintu utama serta jendela depan hunian.
Kamu bisa melihat dua papan berwarna cokelat muda terpasang dengan apik.
Penataannya menyerupai tiang yang mengapit sebuah rak kayu di bagian tengah.
Lalu, di antara kedua papan ini ada lukisan bambu dengan latar belakang hitam nan menawan.
Desain seperti ini pasti akan sukses menarik perhatian begitu kamu melewati pintu depan.
2. Foyer Rumah Mewah Full Marmer
Kesan megah dan mewah identik dengan penggunaan material marmer.
Misalnya saja, inspirasi desain foyer pada gambar di atas yang setiap sudutnya berlapis marmer putih.
Pemilihan warna ini senada dengan cat dinding, plafon, serta pintu rumah.
Penghuni bisa meletakkan perabot nuansa biru dan emas untuk meminimalisir kesan monoton.
3. Are Foyer di Samping Ruang Tamu
Foyer biasanya menjadi lorong penghubung antara pintu utama ke ruang tamu.
Namun, tidak jarang seseorang meletakkan kedua area ini tepat berdampingan.
Efeknya, ruang tamu dan foyer tampak seperti satu ruangan yang sama.
Pembatasnya hanya berupa wallpaper dinding serta karpet di bagian ruang tamu rumah.
4. Desain Foyer Megah
Inspirasi foyer rumah mewah satu ini akan membuat hunianmu terasa semakin megah.
Di lorong transisi, kamu bisa memadukan warna putih, hitam, serta emas.
Kemudian, gantung lampu kristal di tengah area sebagai elemen visual tambahan.
Jangan lupa memasang dinding partisi pada sisi belakangnya untuk menambah kesan lapang.
5. Foyer Rumah Mewah Serba Putih
Desain area transisi satu ini konsepnya sangat modern dan minimalis.
Penghuni menggunakan perpaduan warna netral seperti putih dan abu.
Kesan mewah hanya tampak dari ukuran foyer yang memang besar seperti ruangan biasa.
Namun, penataannya minim perabot karena fungsi utamanya memang hanya sebagai ruang transisi.
Hanya ada dua kursi serta meja kecil di sebrang pintu untuk menjamu tamu dengan singkat.
6. Ide Desain Foyer Rumah Mewah
Area foyer sebenarnya tidak akan banyak kamu gunakan ketika beraktivitas.
Kamu hanya perlu melaluinya setiap keluar atau masuk rumah saja.
Makanya tidak perlu meletakkan banyak perabot dan dekorasi di dalamnya.
Cukup sediakan set meja dan kursi kecil, rak sepatu, serta pasang cermin besar di salah satu sisi dinding.
Kursi di area ini bisa kamu gunakan menjamu tamu singkat atau untuk duduk selagi memasang sepatu.
7. Desain Foyer Mewah Industrial
Terakhir, kmau bisa coba membangunnya dengan konsep industrial.
Bangun dinding beton ekspos pada ruangan dan padukan dengan pintu kayu bernuansa lawas.
Kemudian lengkapi area ini dengan dua kursi kecil, cermin besar, serta meja di tengah ruangan.
Jangan lupa, beri pencahayaan di area transisi ini dengan memasang lampu gantung.
***
Semoga informasinya bermanfaat, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu!
Ada banyak pilihan hunian menarik, seperti perumahan Margahurip Banjaran di Bandung.