Ingin tahu apa saja tanaman obat sakit leher yang bisa kamu tanam di rumah? Temukan jawabannya di sini. Yuk, simak lebih lanjut!
Sakit pada bagian leher akan membuat banyak aktivitas terganggu.
Jangankan beraktivitas, untuk menggerakkan kepala saja rasanya sulit sekali.
Pasalnya, leher terasa lebih kaku, jika digerakan sedikit saja akan timbul rasa ngilu.
Ada beberapa faktor yang biasanya memantik rasa sakit pada leher.
Contohnya karena salah posisi tidur, posisi duduk, mengangkat beban terlampau berat, sampai karena bersih-bersih rumah.
Bila sudah begitu lebih baik segera obat lehermu itu.
Sebab jika dibiarkan berlarut-larut banyak aktivitas terganggu, sehingga produktivitas terhambat.
Nah, salah satu media untuk mengobati sakit leher yakni dengan bahan alami, seperti tanaman obat sakit leher.
Bukan tak mungkin ragam tanaman bisa meredakan sakit leher yang sedang kamu alami.
Apa saja tanaman obat sakit leher tersebut? Diolah dari berbagai sumber, ini dia artikel selengkapnya!
4 Tanaman Obat Sakit Leher yang Bisa Ditanam di Pekarangan Rumah
Sebelum membahas lebih dalam, daftar tanaman di sini tak hanya dapat ditanam di pekarangan rumah, tapi biasanya juga sering ditemukan di dapur rumah.
1. Kunyit
Tanaman obat sakit leher pertama ialah kunyit.
Sebuah tanaman yang tak hanya mudah ditanam, tapi juga sering disimpan di dapur sebagai bumbu masakan.
Mengapa kunyit bisa digunakan untuk meredakan sakit leher? Itu karena di dalam kunyit, terdapat kandungan yang bisa menghantam peradangan dan meminimalisir pembengkakan.
Kamu bisa mengolah kunyit dengan susu atau madu, sehingga rasanya akan lebih enak.
2. Jahe
Jahe juga ternyata dapat dijadikan alternatif selanjutnya yang cukup direkomendasikan.
Di dalam jahe, ada zat yang mampu memperlancar sirkulasi darah, termasuk di bagian leher.
Sama dengan kunyit, kamu bisa mengolah jahe dengan bahan lain, seperti madu.
Minum secara rutin, sakit leher sedikit demi sedikit akan berkurang.
3. Seledri
Kemudian ada seledri, sayuran hijau yang juga acapkali dibuat jadi olahan sayur yang enak.
Melansir laman fimela.com, seledri dipercaya mampu mengatasi kaku pada leher.
Ada dua cara yang bisa kamu coba untuk mengobat leher pakai seledri, pertama dijadikan kompres, kedua dibuat jus.
Jika memilih seledri sebagai obat sakit leher, kamu akan mendapat manfaat lain, seperti:
- Mencegah peradangan;
- Bisa meningkatkan kesehatan organ hati;
- Alternatif untuk mencegah dehidrasi;
- Menurunkan kolesterol;
- Dan menurunkan tekanan darah dalam tubuh.
4. Kayu Manis
Tanaman terakhir yang bisa kamu pakai sebagai media pengobatan sakit leher, yaitu kayu manis.
Peran kayu manis di sini bisa membuat leher yang kaku lebih rileks.
Caranya dengan:
- Meredam kayu manis dengan air hangat, lalu hidup aromanya dan dapatkan sensasi ketenangan;
- Lalu, gunakan rendaman air kayu manis sebagai alat kompres yang disimpan di leher.
Cara Lain untuk Mengobat Sakit Leher
Selain memakai tanaman obat sakit leher di atas, ada beberapa langkah lain yang dapat kamu coba.
Langkah-langkah berikut relatif mudah dan bisa kamu laksanakan di rumah. Antara lain:
- Berolahraga ringan;
- Memakai penyangga di leher;
- Mandi dengan air hangat;
- Rendam menggunakan air garam;
- Kompres menggunakan es;
- Perbaiki posisi tidur dan duduk;
- Jika tak kunjung sembuh, segera pergi ke dokter terdekat.
***
Itulah beberapa tanaman obat sakit leher yang bisa kamu tanam di pekarangan rumah.
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Update terus informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah di daerah Sidoarjo dengan harga terjangkau?
Perumahan Griya Hati Hijau bisa dijadikan pilihan tepat.
Informasi lengkapnya bisa kamu temukan hanya di www.99.co/id.
Cek sekarang juga!