Sama seperti dalam kontrak keuangan, dalam dunia properti, fixed cost and fee adalah jenis kontrak konstruksi. Simak penjelasan selengkapnya di sini!
Fixed cost and fee adalah jenis kontrak konstruksi berdasarkan aspek perhitungan jasa.
Dengan mengikuti kontrak ini, pekerjaan konstruksi akan dibayar dengan jumlah yang pasti tanpa melihat besar atau tidaknya pekerjaan mereka.
Dalam dunia properti, fixed cost and fee menjadi salah satu jenis kontrak yang umum digunakan ketika menyewa kontraktor.
Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini!
Fixed Cost and Fee Adalah…
Dalam pekerjaan konstruksi, sebuah kontrak adalah hal penting yang mengikat pekerja dan penyewa.
Ada banyak jenis kontrak konstruksi dalam properti, salah satunya adalah kontrak fixed cost and fee.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, fixed cost and fee adalah salah satu jenis kontrak berdasarkan aspek perhitungan jasa.
Jika kamu menyewa kontraktor menggunakan kontrak ini, pekerja akan dibayar dengan jumlah yang pasti.
Di Indonesia, hal ini juga sering kali dikenal dengan nama cost plus fixed fee atau kontrak biaya plus jasa.
Fixed berarti jumlah perhitungan jasa yang didapatkan kontraktor dan jumlahnya pasti tanpa melihat besaran pekerjaan.
Hal ini berarti, kontraktor akan menerima sejumlah pembayaran atau pengeluaran yang mereka keluarkan ditambah dengan jumlah biaya untuk overhead dan keuntungan.
Upah Kontraktor Berdasarkan Perhitungan Fixed Cost and Fee
Sebelumnya tertulis bahawa dalam kontrak ini kontraktor akan dibayar dengan jumlah yang pasti.
Lalu berapa kira-kira besaran upah kontraktor tersebut berdasarkan jenis kontrak ini?
Berikut adalah beberapa cara menghitung upah para kontraktor:
Cost Plus Percentage
Cara ini membuat kontraktor akan mendapatkan pergantian atas biaya yang telah mereka keluarkan plus tambahan kompensasi.
Besaran upah dihitung dari persentase biaya nyata yang telah disesuaikan dengan pemilik proyek.
Umumnya, kontrak ini digunakan untuk proyek mendadak atau mendesak.
Cost Plus Fee with Maximum Guaranteed Price
Mirip dengan cost plus percentage, kontrak ini membuat kontraktor dibayar sesuai dengan biaya yang telah mereka keluarkan.
Namun, perbedaannya adalah terdapat jumlah maksimum upah yang akan dibayarkan pada kontraktor.
Jenis kontrak ini cocok untuk proyek yang tidak pasti dan mendadak.
Keuntungan dan Kekurangan Kontrak Fixed Cost and Fee
Beberapa keuntungan dari kontrak fixed cost and fee adalah
- biaya akhir bisa jadi lebih murah dibanding kontrak normal karena kontraktor tidak akan membengkakan harga;
- kontraktor memiliki insentif yang lebih kecil untuk mengendalikan biaya pembuatan proyek; dan
- pihak yang terlibat bisa saling memastikan apakah proyek berkualitas tinggi atau tidak.
Sementara itu, ada pula beragam kekurangan kontrak ini, yaitu
- pemilik proyek tidak mengetahui berapa biaya asli proyek;
- harus ada yang memonitor apakah pekerjaan dilakukan dan biaya yang ditagih benar dikeluarkan; dan
- biaya akhir dan keseluruhan proyek tidak terlalu jelas ketika awal negosiasi.
Metode Pembayaran Kontrak dan Poin Penting dalam Kontrak
Ada dua metode pembayaran kontrak untuk jenis kontrak ini.
Dua metode tersebut adalah
- pembayaran biaya plus tertentu, kontraktor tidak mendapat kesempatan menaikkan biaya untuk menambah keuntungan dan overhead dan
- pembayaran biaya plus persentase dengan jaminan maksimum untuk meyakinkan pemilik proyek bahwa biaya tidak akan membengkak.
Sementara itu, berikut adalah poin penting yang harus kamu cantumkan dalam kontrak ini:
- Lingkup pekerjaan yang isinya berupa uraian pekerjaan
- Jangka waktu pelaksanaan lengkap dengan durasi pelaksanaan, penahapan, hak perpanjang waktu, dan ganti rugi jika terlambat
Selanjutnya adalah harga borongan berisi nilai yang harus dibayarkan penyewa pada kontraktor dan biaya yang termasuk dalam harga borongan.
Cara pembayaran yang isinya tentang ketentuan tahapan pembayaran, cara mengukur prestasi, jangka waktu pembayaran, jumlah pembayaran bertahap, dan denda.
Lalu, pekerjaan tambahan atau pengurangan jika proyek belum selesai melebihi waktu yang ditentukan.
Terakhir adalah pengakhiran perjanjian yang berisi hal-hal yang membuat perjanjian berakhir, hak untuk mengakhiri kontrak, dan konsekuensinya.
***
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.
Jika sedang mencari rumah di Deli Serdang, bisa jadi Arnavat Darpha adalah jawabannya.
Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!