Selain Amerika Serikat dan China, rupanya nama-nama negara berikut ini termasuk ke dalam sejumlah negara paling dibenci di dunia. Apakah Indonesia termasuk? Ini daftarnya!
Siapa sangka kalau beberapa negara adidaya dan mempunyai pengaruh besar ternyata tidak disukai di dunia.
Melansir countshout.com dari detikcom, ada sejumlah alasan kenapa negara tersebut tergolong dibenci.
Mulai dari kasus terorisme, kebijakan pemerintahan, kebijakan invasi, pelanggaran HAM, hingga konflik keturunan.
Tidak hanya negara Eropa, reputasi buruk juga didapatkan dari sejumlah negara Asia.
Apakah Indonesia salah satu negara yang paling dibenci di dunia?
Simak daftarnya di bawah ini!
10 Negara Paling Dibenci di Dunia
1. Rusia
Menurut laman countshout.com, Rusia adalah negara paling dibenci di dunia karena kerap intervensi negara lain, salah satunya dengan Ukraina.
Negara yang dipimpin Vladimir Putin ini juga menjalankan operasi militer rahasia yang menimbulkan ketidakpercayaan negara lain.
Perang Rusia dan Ukraina membuat negara ini makin dibenci terutama oleh negara Eropa lainnya.
2. China
Negara paling dibenci di dunia adalah China karena negara tersebut dituding kerap melakukan eksploitasi sumber daya alam laut secara berlebihan.
Tidak hanya itu, masih menurut sumber sama, China juga suka menciptakan konflik dengan negara tetangga seperti Bhutan.
China juga dibenci karena diduga menjebak utang dan mengintervensi negara lain.
Maka tak heran kalau negara Tirai Bambu itu jadi “musuh sejuta umat”.
3. India
Siapa sangka kalau salah satu negara pemilik nukir terbanyak ini tidak disukai di dunia.
Melansir detikcom, India adalah negara dengan penduduk padat yang dikenal diskriminatif terkait masalah kasta, ras, hingga jenis kelamin.
Tak heran kalau negara yang memiliki hubungan baik dengan Israel ini sering dicemooh oleh negara lain.
4. Korea Utara
Memiliki pemimpin yang kejam dan mengerikan membuat banyak negara di dunia membenci Korea Utara.
Negara otoriter yang satu ini sering melakukan pelanggaran HAM terhadap masyarakatnya sendiri.
Pemerintahan represif Kim Jong Un membatasi semua hak dasar rakyat termasuk kebebasan berekspresi dan independen.
Masalah internal tersebut membuat reputasi Korea Utara sangat buruk di mata dunia.
5. Israel
Bukan rahasia lagi kalau Israel adalah salah satu negara paling dibenci di dunia.
Israel termasuk negara paling tidak disukai di dunia oleh negara Timur Tengah dan sebagian negara Afrika.
Kebencian terhadap Israel disebabkan oleh konflik politik dan agama.
Konflik Israel dan Palestina menjadi salah satu konflik terpanjang yang jadi sorotan dunia.
6. Amerika Serikat
Amerika Serikat adalah negara adikuasa yang juga termasuk ke dalam negara paling dibenci di dunia.
Negara maju yang satu ini tidak disukai karena sikap pemerintahannya yang sering turut campur urusan negara lain.
Beberapa di antaranya keterlibatan Amerika Serikat atau AS pada negara-negara seperti Suriah dan Afghanistan.
Isu-isu supremasi kulit putih, diskriminasi, dan kejahatan telah menodai citra AS di mata dunia.
7. Jerman
Salah satu alasan kenapa Jerman dibenci di dunia adalah berkaitan dengan masa lalu yang kelam.
Pada Perang Dunia II, Jerman di masa kekuasaan Nazi pimpinan Adolf Hitler telah melakukan pelanggaran HAM hebat.
Maka tak heran kalau Jerman termasuk negara paling dibenci meskipun peristiwa tersebut telah terjadi pada masa lalu.
8. Inggris
Memiliki sejarah yang menarik, Inggris juga termasuk negara paling dibenci di dunia.
Salah satu alasannya adalah Inggris merupakan negara penjajah dengan wilayah jajahan yang sangat luas dan banyak.
Selain itu, peristiwa Pembantaian Jallianwala Bagh dan Pembantaian Palchitaria membuat negara tersebut memiliki reputasi buruk.
9. Pakistan
Pakistan adalah salah satu negara dari 10 negara yang paling dibenci di dunia.
Alasannya, negara itu terlibat kasus pelanggaran HAM dan menjadi tempat persembunyian bagi organisasi teroris seperti Al-Qaeda.
Menurut countshout.com, Pakistan juga dikenal dengan intoleransi agama karena turut membakar kuil Hindu sebagai agama minoritas.
10. Meksiko
Banyak yang bertanya-tanya kenapa Meksiko tercatat sebagai negara paling dibenci di dunia.
Rupanya, Meksiko dibenci karena kasus perdagangan narkoba yang melibatkan mafia-mafia besar.
Negara itu juga terlibat kekerasan, kriminalitas, imigrasi ilegal, dan perdagangan manusia.
***
Semoga bermanfaat.
Simak berita menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian.
Temukan segala kemudahan dalam mencari hunian karena kami #AdaBuatKamu.
Yuk, cek promo terbatas dan terjangkau salah satunya dari Botania Lake Residence!