Berita Ragam

7 Jenis Bunga Bangkai yang Dilindungi dan Tumbuh di Indonesia. Bisa Jadi Ada di Halaman Rumahmu!

3 menit

Sahabat 99, tahukah kamu ternyata ada banyak jenis bunga bangkai yang ada di Indonesia. Simak jenis berserta penjelasan selengkapnya hanya di sini!

Bunga bangkai adalah tanaman asli atau tanaman endemik Indonesia.

Tumbuhan yang satu ini bisa hidup di mana saja, mulai dari hutan hingga halaman rumahmu.

Oleh karena itu, penting hukumnya bagi kamu untuk mengetahui beragam jenis bunga bangkai.

Siapa tahu kamu bisa mengidentifikasi tanaman yang satu ini dengan mudah di rumah!

Tanpa basa-basi, berikut adalah beragam jenis bunga bangkai di Indonesia dan dunia!

Jenis Bunga Bangkai di Indonesia dan Dunia

1. Bunga Bangkai Raksasa

jenis bunga bangkai raksasa

sumber: nationalgeographic.grid.id

Jenis bunga bangkai di Indonesia pertama adalah bunga bangkai raksasa atau Amorphophallus titanium.

Tanaman yang satu ini sering disebut sebagai suweg raksasa oleh banyak orang Indonesia.

Bunga bangkai raksasa adalah tanaman endemik di pulau Sumatera dan menjadi tumbuhan dengan bunga majemuk terbesar di dunia.

Kamu bisa menemukan tanaman yang terancam punah ini di Taman Nasional Kayan Mentarang, Laut Birai dan Kebun Raya Cibodas, Jawa Barat.

Keunikan tanaman ini adalah bunganya yang hanya mekar selama satu minggu.

2. Suweg

tanaman porang

sumber: wikimedia.org

Suweg atau porang adalah tanaman yang masih berkerabat dengan bunga bangkai raksasa.

Tanaman yang satu ini memiliki umbi batang yang bisa dimakan dan merupakan tanaman asli Asia Tenggara.

Suweg bisa kamu temukan di Indonesia, Filipina, India Selatan, dan kawasan Melanesia.

Dalam bahasa asing, tanaman ini sering disebut sebagai elephant foot yam atau stinky lily.

3. Konnyaku

jenis bunga bangkai konnyaku

sumber: wikimedia.org

Konnyaku atau Konjac adalah tanaman asli Asia Tenggara dan Asia Timur.

Tanaman yang satu ini masih berkerabat dengan bunga bangkai raksasa dan memiliki nama latin Amorphophallus konjac.

Uniknya, jenis bunga bangkai yang satu ini dibudidayakan di Jepang dan Korea karena umbinya yang bisa dimakan.

4. Iles-Iles

tanaman iles iles

sumber: wikimedia.org

Jenis bunga bangkai berikutnya adalah iles-iles atau coblok.

Iles-iles merupakan tanaman liar penghasil umbi yang bisa dimakan dan memiliki penampilan yang mirip dengan suweg.



Tanaman ini pertama kali ditemukan di India, tetapi kini sudah menyebar dan bisa tumbuh di Indonesia.

Bunga bangkai yang satu ini ternyata bermanfaat bagi kesehatan karena bisa meningkatkan daya tahan tubuh.

5. Amorphophallus Bulbifer

jenis bunga bangkai Amorphophallus Bulbifer

sumber: uhlig-kakteen.de

Amorphophallus bulbifer adalah tanaman yang tumbuh di daerah subtropik.

Daerah subtropik tempat tanaman ini tumbuh di antaranya adalah Assam, Bangladesh, China Selatan, China Tengah, Himalaya Timur, India, Myanmar, dan Nepal.

Tanaman ini memiliki bentuk menyerupai Amorphophallus titanium dengan bunga berwarna oranye yang indah.

6. Amorphophallus Abyssinicus

Amorphophallus Abyssinicus

sumber: rareplants.es

Jenis bunga bangkai berikutnya adalah Amorphophallus abyssinicus atau yang dikenal dengan nama Bagano.

Tanaman ini merupakan tanaman asli Afrika dan hidup di kawasan Ethiopia Selatan.

Di Ethiopia, tanaman ini dibudidayakan dan digunakan sebagai bahan makanan.

7. Padma Raksasa

jenis bunga bangkai padma raksasa

sumber: wikimedia.org

Padma raksasa adalah jenis bunga bangkai asli Indonesia.

Tanaman parasit ini memiliki nama latin Rafflesia arnoldii dan terkenal karena memiliki ukuran bunga yang sangat besar.

Saking besarnya, tanaman ini mendapatkan gelar bunga terbesar di dunia.

Rafflesia arnoldii cukup unik karena tidak memiliki daun, akar, dan batang.

Padma raksasa pertama kali ditemukan oleh Dr. Joseph Arnold dan Sir Thomas Stamford Raffles di hutan tropis Sumatera.

Tanaman ini kini dilindungi dan dikonservasi di Taman Nasional Kerinci Seblat.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Bekasi, bisa jadi Mustika Village Sukamulya adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!

Wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts