Sering jadi pilihan tanaman pengusir serangga di rumah, ini dia daftar jenis bunga lavender yang ada di pasaran. Ternyata bentuk bunganya beragam banget, lo!
Lavender sebenarnya bukan tumbuhan yang berasal dari Indonesia.
Habitat asli tanaman ini adalah kawasan Kepulauan Canaria, Afrika, Eropa, dan Arab.
Namun, ia bisa tumbuh dengan di luar habitatnya selama kamu merawatnya dengan baik.
Tertarik untuk menanam lavender di rumah?
Sebelumnya, kenali dahulu berbagai jenis bunga lavender berikut ini, ya!
8 Jenis Bunga Lavender yang Ada di Dunia
1. Lavandula stoechas
Pertama, ada bunga lavender Spanyol yang memiliki nama latin Lavandula stoechas.
Sesuai namanya, habitat asli tanaman ini adalah kawasan Spanyol, tepatnya di daerah pesisir Timur.
Tinggi tanaman bisa mencapai 2 meter apabila kamu rawat dengan baik.
Lalu, bagian daunnya berwarna keabu-abuan dengan bunga merah muda dan ungu.
Kelopak bunganya ini bisa kamu petik untuk menjadi bahan aroma terapi maupun obat herbal.
2. Bunga Fernleaf Lavender
Tanaman dengan nama latin Lavandula pinnata ini berasal dari area Canaries dan Madeira.
Bagian tangkai tanaman bentuknya bercabang dengan warna keunguan, mirip seperti kelopak bunganya.
Sementara daunnya memiliki warna abu-abu, agak kontras dengan nuansa tanaman keseluruhan.
Sebagai catatan, bunga fernleaf lavender biasanya tumbuh di musim panas.
3. Salvia officinalis
Jenis bunga lavender satu ini kita kenal juga sebagai Sage.
Tinggi tanaman bisa mencapai hingga 60 cm dengan daun lonjong berwarna hijau keabuan.
Sementara warna bunganya cukup beragam, mulai dari putih, pink, hingga ungu.
Biasanya, bunga sage akan mulai tumbuh di akhir musim semi ketika cuaca mulai kembali panas.
Selain sebagai tanaman hias, kamu bisa menggunakan daunnya sebagai bumbu pelengkap masakan.
4. Bunga Lavender Mesir
Selanjutnya, ada tanaman Lavandula multifida atau lavender Mesir.
Bentuk bunganya paling sederhana, tetapi tidak kalah indah berkat warna ungunya yang menawan.
Bagian batang bunga tampak berwarna abu-abu dengan bulu halus di permukaannya.
Sementara bagian daunnya memiliki bentuk sirip ganda yang unik.
5. Lavender Putih
Berasal dari daratan Amerika, ada jenis lavender dengan bunga berwarna putih.
Tanaman ini bisa tumbuh hingga 1,5 meter apabil mendapat nutrisi yang cukup.
Bunganya memiliki aroma yang kuat sehingga kerap dipetik untuk menjadi bahan minyak esensial.
Berbeda dari lavender lainnya, Salvia apiana biasanya mekar ketika memasuki musim semi.
6. Lavandula Lanata
Jenis bunga lavender berikutnya bernama Lavandula Lanata dan berasal dari Spanyol selatan.
Di sepanjang batang hingga ujung bunganya tampak ada rambut atau bulu halus yang berwarna keabuan.
Bulu halus ini juga terlihat di daun, sehingga warnanya tampak agak keabuan menuju perak.
Sementara, warna kelopak bunga ungu pada tanaman ini tampak tua, khas lavender pada umumnya.
7. Bunga Lavender Inggris
Terkenal dengan nama lavender Inggris, tanaman ini sebenarnya berasal dari kawasan Mediterania seperti Italia, Prancis, dan Kroasia.
Kamu bisa menggunakannya sebagai pagar tanaman di rumah karena ia bisa tumbuh hingga 2 meter.
Daunnya pun tampak besar dengan bentuk memanjang dan ukuran 2-6 cm.
Bunganya memiliki warna ungu tua dengan kelopak memanjang yang tumbuh berjarak.
8. Lavandula pedunculata
Terakhir, ada varian Lavandula pedunculata yang menawan.
Warna bunganya ungu gelap, dengan bagian pucuk merah muda atau ungu pastel.
Seperti tanaman lavender lainnya, bagian daun jenis ini tampak hijau keabu-abuan dengan bentuk gerigi.
Biasanya pucuk bunga akan mulai tumbuh ketika cuaca mulai hangat, memasuki musim panas.
***
Itu dia beberapa jenis bunga lavender yang ada di dunia.
Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa, kunjungi 99.co/id serta Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan hunian impian!
Ada banyak pilihan properti menarik, seperti kawasan Alexandria Premiere Cimanggis.