Bacaan tahmid sering kali diucapkan oleh umat Islam sebagai ungkapan rasa syukur dan nikmat dari Allah Swt. Namun, tahukah kamu seperti apa kalimat dan bacaan tersebut? Jangan sampai tidak tahu, ya!
Property People, jangan sampai keliru melafalkan bacaan tasbih, tahmid, takbir.
Hal tersebut karena ketiga bacaan dzikir itu memiliki keutamaan yang besar.
Salah satu bacaan dzikir sehari-hari yang sering diucapkan usai salat dan kegiatan lain adalah tahmid.
Tahmid diucapkan sebagai bentuk rasa syukur pada Allah Swt.
Jangan sampai, kamu sebagai muslim tidak memahaminya meskipun berulang kali mengucapkannya ketika usai salat atau dzikir.
Selengkapnya simak apa itu tahmid dan bacaannya di bawah ini, ya.
Apa Itu Tahmid?
Nabi Muhammad saw. memerintahkan pada umatnya agar senantiasa bertasbih, bertahmid, bertahlil, dan bertakbir.
Bacaan tersebut memiliki keutamaan besar dan harus diamalkan dalam kegiatan sehari-hari.
Namun, apa arti tahmid?
Bacaan tahmid adalah memuji kebesaran Allah Swt. atas nikmat yang diberikan.
Nah, bacaan tahmid dapat memperkokoh tauhid bagi umat Islam.
“Sesungguhnya doa yang terbaik adalah membaca: Alhamdulillaah’ Segala puji hanya milik Allah; dan dzikir yang terbaik adalah Laa Ilaaha Illallaah’ Tiada Tuhan yang berhak disembah selain Allah’.” (H.R At-Tirmidzi, Ibnu Majah, Al-Hakim).
Menurut hadis Al-Hakim da Baihaqi, Allah tidak memberi suatu nikmat pada seorang hamba, kemudian dia mengucapkan alhamdulillah, kecuali Allah menilai hamba tersebut telah mensyukuri nikmat itu.
“Apabila dia mengucapkan alhamdulillah yang kedua, niscaya Allah akan memberinya pahala yang baru lagi. Apabila dia mengucapkan alhamdulillah untuk yang ketiga kalinya, niscaya Allah Ta’ala akan mengampuni dosa-dosanya.” (HR. Al-Hakim dan Baihaqi).
Bacaan Tahmid dan Artinya
Kalimat bacaan dzikir yang termasuk bacaan tasbih dan tahmid adalah subhanallah dan alhamdulillah.
Bacaan tahmid seringkali diucapkan usai salat atau saat kita mensyukuri nikmat Allah Swt.
Bacaan tahmid berbunyi alhamdulillah merupakan ungkapan dzikir sekaligus permohonan pada Sang Pencipta.
Dengan demikian, seseorang yang membaca hamdalah sesungguhnya sedang memuji Allah atas limpahan nikmat-Nya.
“Apabila kalian bersyukur, niscaya Aku akan menambah nikmat-Ku kepada kalian.” (QS Ibrahim, 14:7).
Berikut bunyi bacaan tahmid arab, latin, dan artinya.
Bacaan tahmid:
- Alhamdulillah
Bacaan tahmid arab:
- اَلْحَمْدُلِلَّهِ
Arti tahmid:
- Segala puji bagi Allah
Doa tahmid:
-
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَۙ (alhamdulillahirabbil aalamiin)
- Artinya: Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam
Kalimat tahmid diucapkan sebanyak 33 kali dibarengi dengan tasbih (subhanallah) dan takbir (allahu akbar) yang juga diucapkan sebanyak 33 kali.
Rasulullah saw., bersabda:
“Barang siapa yang bertasbih sebanyak 33 kali, bertahmid sebanyak 33 kali, dan bertakbir sebanyak 33 kali setelah melaksanakan sholat fardhu sehingga berjumlah 99, kemudian menggenapkannya untuk yang keseratus dengan ucapan Laa ilaha illallahu wahdsholat ahu laa syarikalahu lahul mulku walahul hamdu wahuwa ‘ala kulli syai-in qodiir, maka kesalahannya akan diampuni meskipun sebanyak buih di lautan.” (HR. Muslim No. 597)
Keutamaan Kalimat Tahmid
Seseorang yang berzikir tasbih, tahmid, dan takbir akan dihapus serta diampuni dosa serta kesalahan di masa lalu, Property People.
Dari Samurah bin Jundub, dia berkata bahwa Rasulullah saw. bersabda:
“Ada empat ucapan yang paling disukai oleh Allah: (1) Subhanallah, (2) Alhamdulillah, (3) Laa ilaaha illallah, dan (4) Allahu Akbar. Tidak berdosa bagimu dengan mana saja kamu memulai.” (HR. Muslim no. 2137).
Berdasarkan buku Berzikir Cara Nabi: Merengkuh Keutamaan Zikir Tahmid, Tasbih, Tahlil, dan Haukala oleh Abdur Razzaq, kalimat tahmid merupakan kalimat agung yang mencakup pujian paling baik.
Selain itu, kalimat agung paling sempurna dan paling memenuhi hak.
Dalam sabda Nabi Muhammad saw., disebutkan bahwa “Sebaik-baiknya doa adalah alhamdulillah.”
Selain menghapus dosa masa lalu, berikut keutamaan tahmid lainnya.
Keutamaan kalimat tahmid:
- Mendapatkan pahala yang besar saat kita mengucapkannya ketika merasakan nikmat Allah
- Menambah rezeki karena senantiasa bersyukur atas nikmat Allah
- Meringankan suatu kesulitan
- Kunci meraih cinta Allah
- Doa paling utama
- Penutup doa bagi orang-orang beriman
***
Itu dia bacaan tahmid latin, arab, dan artinya.
Semoga informasi di atas bermanfaat dan menambah wawasan kamu, Property People.
Untuk mendapatkan informasi lainnya, simak hanya melalui Berita.99.co, ya.
Tak cuma itu, baca berita seputar properti terbaru dan terhangat melalui Google News.
Kamu sedang cari rumah bergaya minimalis?
Yuk, lihat sejumlah rekomendasi properti idaman keluarga dengan mengunjungi laman www.99.co/id.
Jangan lewatkan berbagai penawaran menariknya karena #segampangitu jual & beli properti di 99.co.
Cek sekarang juga!
Sumber cover: shutterstock.com