Hartono Hosea termasuk salah satu konglomerat terkaya di Solo dengan berbagai bisnis di sejumlah bidang, termasuk pusat perbelanjaan atau mal. Yuk, tengok potret mal miliknya lewat artikel berikut!
Sahabat 99, Hartono Hosea merupakan putra dari pendiri Sun Motor Grup, Sundoro Hosea yang disebut-sebut masuk 3 besar sebagai orang paling kaya di Solo.
Tak hanya itu, namanya kian melejit lantaran sempat dikabarkan bakal menjadi mertua dari selebritas papan atas, Boy William.
Selain rumah Hartono yang megah bak istana, ternyata pria yang juga mempunyai bisnis di bidang otomotif dan perhotelan ini juga memiliki mal megah di Solo.
Solo Paragon, nama mal yang dimiliki Hartono, menjadi salah satu yang termegah dengan banyaknya fasilitas mumpuni.
Berdiri di atas 5 lantai dengan luas mencapai 60.000 m2, pusat perbelanjaan ini menjadi favorit masyarakat sekitar, lo.
Seperti apa potretnya?
7 Potret Mal Milik Hartono Hosea
1. Tampak dari Luar
Menilik penampakan mal dari area luar terlihat jika aksen tradisional seperti ornamen wayang berpadu dengan gaya bangunan modern yang sedikit melengkung.
Selain itu, untuk membuat kesan asri nan nyaman, terdapat banyak tanaman di area sekitar pintu masuk dan area parkir.
2. Plakat Pembangunan
Peresmian mal Solo Paragon diresmikan oleh wali kota Solo kala itu, FX. Hadi Rudyatmo pada Desember 2012.
Hal ini terbukti dengan adanya plakat di sekitar tempat parkir.
Hingga saat ini, banyak masyarakat Solo yang menghabiskan waktunya pada akhir pekan dengan mengunjungi mal ini.
3. Pilar Penopang yang Kokoh
Untuk menopang kekokohan bangunan di tiap-tiap lantai, terpasang banyak pilar berukuran cukup besar.
Warna krem mendominasi yang sedikit banyak berpengaruh pada kenyamanan pengunjung.
Lantai dasar pada mal ini acapkali difungsikan untuk berbagai keperluan, seperti promo produk, kegiatan umum, dan lain sebagainya.
4. Tenant di Tiap Lantai
Puluhan tenant di tiap lantai membuat para pengunjung dapat memiliki ragam pilihan terhadap apa yang hendak dicari.
Ketinggian plafon antarlantai pun cukup ideal sehingga aura pengap tak akan terasa kendati ramai pengunjung.
Kombinasi pencahayaan dan lantai keramik yang diusung pun memberikan kesan bahwa mal Solo Paragon ini sangat lapang.
5. Bioskop
Kurang lengkap kiranya dalam suatu mal tanpa adanya bioskop.
Nah, Solo Paragon Mal memfasilitasi itu dengan menghadirkan hiburan berupa bioskop jaringan Cinema XXI yang mulai dibuka pada tahun 2013.
6. Area Foodcourt
Area foodcourt dari mal ini berada di lantai atas dengan banyaknya pilihan menu makanan.
Konsep yang diusung dengan penempatan kursi dan meja di area tengah cocok untuk para keluarga atau teman sepermainan.
7. Rooftop
Jika mengunjungi lantai paling atas, terdapat rooftop dengan nuansa yang sedikit berbeda.
Selain adanya gazebo dengan gaya kekinian, terdapat banyak tanaman dalam pot yang mempercantik pemandangan sekitar.
Kamu bisa melihat sebagian Kota Solo dari ketinggian ketika berada di area rooftop ini.
***
Itulah mal milik Hartono Hosea di Solo, Sahabat 99.
Semoga informasinya bermanfaat, ya.
Pantau ulasan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian seperti Sutera Winona?
Kunjungi saja 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan tempat tinggal ideal, karena kami selalu #AdaBuatKamu.