Nama Andrew Kalaweit hangat diperbincangkan setelah ia mendapat julukan sebagai tarzan Indonesia karena tinggal di tengah hutan Kalimantan. Seperti apa huniannya? Simak di sini!
Setelah tampil di podcast Deddy Corbuzier, sosok Andrew Kalaweit kian dikenal banyak orang.
Banyak atensi positif mengarah ke Andrew Kalaweit, sebab ia dinilai publik sebagai sosok pencinta alam sejati.
Bahkan Andrew Kalaweit dijuluki sebagai tarzan Indonesia lantaran ia benar-benar tinggal di tengah hutan.
Tak tinggal sendiri, Andrew tinggal sebuah rumah yang berada di hutan Kalimantan bersama orang tuanya.
Sekadar informasi, ayah dari Andrew, Chanee Kalaweit atau Aurelien Francis Brule adalah aktivis lingkungan asal Prancis yang sudah mengembara ke Indonesia, sejak tahun 1998.
Nah, kami sudah merangkum potret rumah Andrew Kalaweit di tengah hutan Kalimantan.
Ingin tahu gambar selengkapnya? langsung simak di sini!
7 Potret Rumah Andrew Kalaweit, Sosok Tarzan Indonesia yang Tinggal di Tengah Hutan Kalimantan
1. Tampak dari Atas
Inilah penampakan rumah Andrew dan keluarganya di tengah hutan Kalimantan.
Menurut laman suara.com, rumah sang tarzan Indonesia berada di kawasan cagar alam Pararawen, Barito Utara, Kalimantan Tengah.
Terlihat bila rumah di kelilingi pohon-pohon hijau yang letaknya dekat dengan sungai besar.
2. Penampakan Rumah
Terlihat dari dekat, hunian Andrew sepenuhnya terbuat dari kayu.
Selain itu, rumah mempunyai konsep panggung dan memiliki ukuran yang terbilang besar.
3. Suasana di Dalam Rumah
Unsur dan elemen kayu selain tampak dari luar, juga kentara di dalam ruangan.
Contohnya seperti gambar di atas memperlihatkan salah satu sudut ruangan dalam rumah Andrew dan keluarga.
Dari dinding dan perabotan, hampir semuanya memakai material kayu.
Walau berada di tengah hutan, tapi fasilitas di dalam rumah cukup lengkap seperti adanya ada personal computer dan laptop.
Bahkan, ada sebuah antena besar yang digunakan untuk mendapatkan sinyal internet.
4. Rumah Panggung yang Tinggi
Andrew dan ayahnya mungkin sengaja membuat rumah dengan konsep panggung.
Tujuannya untuk menghindari berbagai hewan liar yang berada di dekat kediaman mereka.
5. Panel Surya
Untuk mendapat pasokan listrik, di rumahnya Andrew memasang panel surya.
Nantinya sinar matahari akan diubah menjadi listrik di malam hari.
Alhasil, walau berada di tengah hutan, Andrew dan keluarga tetap bisa mendapat cahaya listrik yang optimal.
6. Menanam Sayuran
Di depan rumah, sebidang tanah dimanfaatkan untuk menanam beberapa sayuran.
Sang ibu yang menurut berbagai sumber berasal dari suku Dayak asli, bernama Nurpradawati bertugas untuk mengurus kebun tersebut.
7. Pagar Kawat yang Dialiri Listrik
Lantaran berada di tengah hutan, demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, seluruh halaman rumah di kelilingi oleh pagar kawat yang dialiri listrik.
***
Itulah beberapa potret rumah Andrew Kalaweit dan keluarganya di tengah hutan Kalimantan.
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Ikuti update menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Royal Clove Kolonel Masturi dapat jadi pilihan tepat jika kamu sedang mencari hunian di daerah Cimahi.
Simak informasi lebih lanjut di www.99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!
***sumber gambar: youtube.com/Chanee Kalaweit