Berita Hiburan

Tarif Fantastis Ki Joko Bodo Saat Jadi Paranormal Bikin Geleng-Geleng. Kadang Bisa Gratis!

2 menit

Beberapa waktu lalu, media sosial diramaikan dengan kabar Ki Joko Bodo meninggal dunia. Untuk mengenang sosoknya, simak yuk ulasan mengenai kehidupannya, mulai dari perjalanan karier hingga tarif Ki Joko Bodo selama menjadi paranormal.

Agus Yulianto atau lebih akrab disapa Ki Joko Bodo dikabarkan meninggal di usia 59 tahun pada Selasa (22/11/2022) pukul 09.57 WIB.

Berita tersebut dikonfirmasi kebenarannya oleh anaknya, Ayda Prasasti, melalui pesan singkat.

Penasaran dengan kisah hidupnya?

Tak usah berlama-lama, melansir dari tribunnews.com yang mengutip dari Youtube Trans TV, berikut ulasan lengkapnya.

Kisah Hidup Ki Joko Bodo

ki joko bodo

sumber: tvonenews.com

Pada awal kariernya, Ki Joko Bodo memiliki cita-cita menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Namun meski sudah semaksimal mungkin, usahanya mengkhianati hasil.

Meski memiliki modal sarjana, rupanya mantan paranormal ini kesulitan untuk mencari pekerjaan pada saat itu.

Bahkan, ia pun merasa bahwa perjuangan meriah gelar sarjana yang ia miliki terasa sia-sia.

Setidaknya, terdapat 16 percobaan melamar di berbagai departemen dengan berbagai posisi, tetapi semuanya menghasilkan penolakan.

“Berarti sekolahku enggak bermanfaat. Kesimpulanku, orang enggak sekolah pun bisa jadi pejabat, bisa kaya, kesimpulanku seperti itu,” ungkap Ki Joko Bodo.

Alhasil, kegagalannya dalam berkarier rupanya membuat lawan jenis meremahkannya.

“Bahkan godain cewek sampai diludahin, tapi aku punya keyakinan ini semua proses hidup,” tuturnya.

Alhasil, Ki Joko Bodo pun akhirnya mencoba menjalani berbagai macam profesi demi menyambung hidup, mulai dari mengamen hingga menyemir sepatu.

Bahkan, ada satu titik di mana ia harus mengais-ngais makanan di tempat sampah hingga terpaksa mencuri sepatu karena perut keroncogan.

Pada akhirnya, ia memutuskan untuk pindah ke Jakarta bersama istrinya dan mengadu nasib dengan cari menjadi paranormal.



“Di Taman Mini itu ada pameran seni budaya apa, kayak nuansa pertunjukan paranormal, aku masuk di situ,” ungkap Ki Joko Bodo.

“Aku seolah bisa, padahal enggak bisa, orang aku enggak punya ilmu apa-apa. Aku belajar diem-diem,” lanjutnya.

Itulah awal dari karier Ki Joko Bodo sebagai seorang paranormal yang dikenal di Tanah Air.

Tarif Ki Joko Bodo Saat Jadi Paranormal

Semasa menjadi paranormal, Ki Joko Bodo mengaku bisa mendapatkan bayaran hingga miliaran rupiah.

Namun, ia pun menekankan bahwa ia mendapatkan bayaran sebesar itu hanya jika praktik yang ia lakukan sukses.

Meski mendapat miliaran, terkadang ia juga membebaskan bayaran untuk kasus tertentu.

***

Semoga informasi artikel ini bermanfaat untukmu, ya.

Baca tulisan menarik lainnya hanya di www.99updates.id.

Agar tidak ketinggalan berita terbaru, jangan lupa ikuti kami di Google News.

Jika sedang mencari hunian impian, temukan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Cari rumah jadi lebih mudah karena kami #AdaBuatKamu.

Terdapat banyak pilihan, salah satunya Podomoro Park Bandung, kawasan hunian terpadu di Kota Bandung!



Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts