Berita Ragam

Contoh Daftar Pustaka dari Internet Beserta Cara Menulisnya

3 menit

Ingin membuat daftar pustaka dari internet? Simak berbagai contoh dan tips membuatnya di sini, yuk!

Daftar pustaka adalah daftar sumber yang telah digunakan sebagai referensi dalam suatu penulisan karya ilmiah. 

Sumber tersebut dapat berupa buku, jurnal, artikel, maupun berita.

Pada karya tulis ilmiah, daftar pustaka biasanya diletakkan di halaman belakang. 

Mencantumkan daftar pustaka itu penting, sebagai bukti bahwa suatu tulisan tidak hanya dibuat berdasarkan pemikiran orisinalitas seorang penulis, melainkan juga terdiri dari sumber yang kredibel. 

Menulis daftar pustaka memang terdengar seperti persoalan sepele, tetapi masih banyak orang yang salah dalam melakukan hal tersebut, terutama jika mencantumkan sumber dari internet. 

Agar Property People tidak salah lagi dalam menulis daftar pustaka dari internet, simak berbagai tips dan contohnya di bawah ini, ya!

Pengertian Daftar Pustaka

Daftar pustaka adalah kumpulan daftar referensi yang biasanya digunakan dalam tulisan ilmiah. 

Referensi tersebut tidak terbatas pada buku, koran, jurnal, skripsi, maupun majalah saja, melainkan juga bisa diambil dari internet. 

Kebijakan mencantumkan daftar pustaka dalam karya ilmiah merupakan hal yang mutlak dilakukan. 

Sebab, daftar pustaka dapat menjadi petunjuk bahwa data yang diambil dalam karya ilmiah dapat dipercaya. 

Jenis Penulisan Daftar Pustaka dari Internet

jenis daftar pustaka

Sumber: Pitman-training.com

1. Daftar Pustaka dengan ASA Style (American Social Association)

Jenis daftar pustaka ini ditulis dengan susunan:

Nama belakang penulis, nama depan penulis. Tahun terbit. Judul karya (ditulis dengan menggunakan style italic atau miring). Nama media. Tanggal terbit.

Di bawah ini adalah contoh penulisan daftar pustaka dari internet dengan menggunakan ASA Style

Ahmad, Rizky. 2021. Imajinasi dan Sastra. Linikampus.com. 1 Oktober 2021. 

2. Daftar Pustaka dengan APA Style (American Psychological Association)

Berbeda dengan daftar pustaka yang ditulis dengan menggunakan ASA Style. Daftar pustaka ini ditulis dengan susunan:

Nama website atau situs. Tanggal artikel ditayangkan. Judul artikel. Waktu mengakses artikel (dari alamat website URL lengkapnya. 

Berikut contoh penulisan daftar pustaka dari internet yang benar. 

Berita.99.co. 21 September 2020. Nama Pahlawan Nasional dan Perjuangannya. Diakses pada 15 November 2021, dari https://www.99updates.id/nama-nama-pahlawan-nasional/

3. Daftar Pustaka dengan MLA Style (Modern Language Association)

Penulisan daftar pustaka dari internet dengan menggunakan style MLA yang benar yakni dengan mengikuti susunan berikut.

Judul Artikel. Nama website. Tanggal artikel terbit. Waktu mengakses sumber tersebut. Alamat website (URL) lengkap.

Untuk mengetahui contoh daftar pustaka dari internet dengan teknik ini kamu dapat melihat contoh di bawah ini. 

Contoh Makanan Cepat Saji Paling Terkenal di Indonesia. Berita.99.co. 17 Januari 2023. 24 Januari 2023. https://www.99updates.id/makanan-cepat-saji/

4. Daftar Pustaka dengan MHRA Style (Modern Humanities Research Association)

Cara penulisan daftar pustaka dari internet dengan menggunakan teknik MHRA memiliki susunan sebagai berikut. 

Nama website atau situs, judul artikel, deskripsi website (jika ada), tanggal artikel terbit, alamat website (URL) lengkap, [waktu mengakses].

Di bawah ini adalah contoh penulisan daftar pustaka dengan MHRA style. 

Berita.99.co, “Contoh Paragraf Argumentasi Singkat Berbagai Tema Lengkap, Contoh Paragraf Argumentasi, 23 Januari 2023, https://www.99updates.id/contoh-paragraf-argumentasi-singkat/, [diakses pada 24 Januari 2023].

5. Daftar Pustaka dengan CSE (Council of Science Editors)

Jenis daftar pustaka ini ditulis dengan susunan seperti berikut:

Nama website atau situs. Judul artikel [internet], deskripsi website, tanggal artikel tayang [waktu mengakses artikel]. Alamat website atau URL lengkap.

Adapun contoh daftar pustaka dengan menggunakan CSE style adalah sebagai berikut:

Berita.99.co. Mengenal Struktur Lapisan Bumi dan Karakteristiknya, Ada Apa Saja [internet]. Struktur Lapisan Bumi, 23 Januari 2023, [diakses pada 24 Januari 2023]. https://www.99updates.id/struktur-lapisan-bumi/

Contoh Daftar Pustaka dari Internet dan Cara Menulisnya

cara menulis daftar pustaka dari internet

Sumber: Thoughtco.com

Dilansir dari berbagai sumber, berikut berbagai contoh daftar pustaka dari internet dan cara penulisannya yang benar. 



1. Daftar Pustaka dari Internet untuk Artikel Online dengan Mencantumkan Nama

Gaya APA

  • Nama belakang. 
  • Nama inisial. 
  • Tanggal artikel tayang. 
  • Judul artikel lengkap. 
  • Nama website
  • URL lengkap.

Contoh:

Richard, T. (29 Maret 2021). 10 Wisata Taman Bunga Tercantik di Indonesia. Berita.99.co. https://www.99updates.id/wisata-taman-bunga-tercantik/

Gaya MILA

  • Nama belakang. 
  • Penulis. 
  • Nama depan penulis. 
  • “Judul Artikel”.
  • Nama website atau situs.
  • Tanggal artikel terbit. 
  • Alamat website atau URL lengkap. 

Contoh:

Richard, Theofilus. “10 Wisata Taman Bunga Tercantik di Indonesia”. Berita.99.co. Selasa, 24 Januari 2023, https://www.99updates.id/wisata-taman-bunga-tercantik/

2. Daftar Pustaka dari Internet Tanpa Mencantumkan Nama Penulis dan Tanggal

Gaya APA

Tanpa Penulis:

  • Judul artikel.
  • (tanggal artikel ditayangkan).
  • Nama website
  • URL lengkap. 

Contoh:

10 Wisata Taman Bunga Tercantik di Indonesia (29 Maret 2021). Berita.99.co. https://www.99updates.id/wisata-taman-bunga-tercantik/

Tanpa tanggal:

  • Nama belakang, Inisial. (n.d).
  • Judul artikel.
  • Nama website
  • Diakses pada (tanggal mengakses artikel).
  • URL lengkap.

Contoh:

Richard. 10 Wisata Taman Bunga Tercantik di Indonesia. Berita.99.co. Diakses pada 24 Januari 2023 dari https://www.99updates.id/wisata-taman-bunga-tercantik/

Gaya MILA

Tanpa penulis:

  • “Judul artikel”.
  • Nama website.
  • Hari bulan dan tahun terbit artikel.
  • URL lengkap.

Contoh:

“10 Wisata Taman Bunga Tercantik di Indonesia”. Berita.99.co, 24 Januari 2023, https://www.99updates.id/wisata-taman-bunga-tercantik/

Tanpa nama dan tanggal:

  • “Judul artikel lengkap”.
  • Nama website
  • URL lengkap.
  • Diakses pada Hari Bulan Tahun.

Contoh:

“10 Wisata Taman Bunga Tercantik di Indonesia”. Berita.99.co, https://www.99updates.id/wisata-taman-bunga-tercantik/. Diakses pada 24 Januari 2023.

3. Menulis Daftar Pustaka dari Internet untuk Seluruh Website

  • Nama website atau situs
  • Hari Bulan Tahun akses website,
  • URL.

Contoh:

Berita.99.co, 24 Januari 2023, 99.co.

***

Itulah berbagai contoh daftar pustaka dari internet yang bisa menjadi referensi.

Baca juga informasi menarik lainnya seputar gaya hidup hanya di www.99updates.id.

Jangan lupa juga ikuti akun Google News kami agar tak ketinggalan berita terbaru.

Segera wujudkan berbagai kemudahan untuk memiliki hunian terbaik bersama 99.co/id karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts