Tips & Trik Rumah

Tips Renovasi Rumah biar Budget Nggak Membengkak dari Perspektif Kontraktor

2 menit

Sebelum renovasi rumah, ada baiknya kamu menyimak terlebih dahulu tips renovasi rumah dari kontraktor berpengalaman ini biar nggak over budget.

Rumah bekas menjadi salah opsi ketika ingin memiliki rumah sendiri untuk dihuni bersama keluarga. 

Namun, perlu menjadi perhatian bahwa membeli rumah bekas tentunya memiliki beragam risiko yang harus siap ditanggung. 

Salah satu risikonya adalah harus siap melakukan renovasi rumah jika diperlukan. 

Renovasi ini dilakukan ketika ada kerusakan maupun ingin mengubah tempat tinggal menjadi lebih nyaman serta modern. 

Sayangnya, tak sedikit pemilik rumah yang belum berpengalaman terkait renovasi rumah. 

Alhasil, ketika melakukan renovasi rumah malah jadi over budget.

Mengantisipasi hal tersebut, kami berbincang dengan owner Haven Kontraktor, Gede Antara dalam program Tanya Pakar dari Berita 99.co. 

Gede yang telah berkecimpung sebagai kontraktor sejak tahun 2012 membagikan beberapa tips yang sangat berharga. 

Lantas, apa saja tips renovasi rumah biar budget yang dimiliki efisien, simak di bawah ini!

Tips Renovasi Rumah Biar Nggak Membengkak

renovasi rumah bekas

Sumber: Istockphoto.com

1. Blueprint Bangunan

Ada yang perlu dipahami bahwa renovasi itu pekerjaannya banyak bersinggungan dengan bagian lain.

Gede mencontohkan ketika membuat lubang di tembok, tetapi tidak ada blueprint bangunan, lalu di sana ternyata ada jalur pipa maka otomatis ada kerjaan baru untuk memindahkan jalur pipa. 

“Itu contoh sederhana yang bisa membuat dana renovasi rumah jadi membengkak,” kata Gede kepada Berita 99.co Indonesia.

Oleh karena itu agar renovasi tidak over budget, maka pemilik rumah harus memiliki blueprint atau data lengkap bangunan yang ada direnovasi. 

2. Pakai Jasa Ahli

Jika tidak memiliki blueprint atau cetak biru, Gede menyarankan pada saat perencanaan renovasi sebaiknya didampingi dengan seorang arsitek maupun kontraktor.

“Sebelum renovasi harus punya data rumah sedetail mungkin, lalu saat perencanaan renovasi jangan sendiri tapi pakai konsultan arsitek atau kontraktor,” ucapnya.

Ia menambahkan, konsultan atau kontraktor akan melakukan pemetaan terkait renovasi seperti apa dan bagian mana saja yang dapat dilakukan perbaikan tanpa mempengaruhi struktur utama. 



Contohnya ketika akan merenovasi tembok harus berhati-hati, jangan sampai malah menimbulkan kerusakan pada bagian bangunan yang lainnya.  

3. Minimalisir Pekerjaan Tambah Kurang

Lebih lanjut, Gede menjelaskan bahwa dalam pekerjaan renovasi pasti bakal ada pekerjaan tambah kurang. 

Pekerjan tambah kurang adalah tambahan pekerjaan yang terjadi sebagai akibat kondisi lapangan yang tidak dapat dihindari dalam penyelesaian pekerjaan secara menyeluruh.

Pekerjaan tambah kurang pun bisa sangat besar terlebih jika tidak ada data lengkap terkait bangunan tersebut.

Oleh karena itu, penting untuk memiliki data lengkap dan perencanaan matang renovasi dari ahlinya. 

“Untuk meminimalisir hal itu maka data harus lengkap dan perencanaan matang,” tuturnya. 

Salah Kaprah tentang Kontraktor

kontraktor rumah

Sumber: Istockphoto.com

Property People, di luaran sana masih banyak mitos atau kabar salah kaprah terkait kontraktor. 

Salah satu mitos yang populer adalah jangan pakai jasa kontraktor karena mahal. Menurut Gede, hal itu bukan mitos melainkan fakta. 

“Bagi mereka yang tidak punya budget atau uang maka bakal ada mitos jangan pake kontraktor,” ujarnya. 

Gede menjelaskan bahwa ketika seseorang punya budget sedikit maka tidak bisa pakai jasa kontraktor. 

Sebab, jasa kontraktor termasuk ke dalam ranah bisnis yang memerlukan profit, perlu dana antisipasi, dan sebagainya.  

“Kalau budgetnya tidak mumpuni, opsinya kerjakan sendiri dengan segala efeknya atau lebih baik lagi cari tukang atau pemborong,” ucapnya. 

Gede juga meluruskan rumor bahwa ada minimal budget ketika hendak memakai jasa kontraktor. 

Ia mencontohkan bahwa selama ini, Haven Kontraktor melayani semua jenis renovasi maupun bangun bangunan dari nol. 

“Asalkan dinilai per item masuk sesuai perhitungan,” tuturnya. 

*** 

Itulah tips renovasi rumah biar nggak boncos dari pandangan kontraktor. 

Semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan, Property People.

Dapatkan lebih banyak inspirasi rumah melalui Google News Berita.99.co.

Kunjungi pula www.99.co/id untuk menemukan hunian terbaik idaman keluarga.

Booking sekarang juga serta dapatkan diskon menggiurkan yang buat beli properti jadi #segampangitu.



Rulfhi Alimudin

Mengawali karier kepenulisan sebagai penulis lepas di beberapa media daring sejak 2016. Kini mencurahkan pikiran untuk menulis properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi di Berita 99 dan Rumah123.
Follow Me:

Related Posts