Cara cek iPhone bekas ternyata sangat mudah dan cepat. Yuk, langsung saja kita simak langkah-langkahnya di artikel berikut ini.
Produk smartphone iPhone memang sudah menjadi gaya hidup bagi sebagian kalangan masyarakat.
Bukan hanya kalangan golongan atas, masyarakat golongan menengah dan bawah tidak mau ketinggalan untuk menggunakan iPhone yang prestisius.
Mau itu tipe terbaru atau yang lama, yang paling penting mereknya adalah iPhone.
Fenomena ini dimanfaatkan oleh segelintir orang yang menjual produk iPhone di pasaran.
Salah satunya dengan menjual barang bekas.
Tidak tanggung-tanggung, mereka berani menjual HP yang sebenarnya bekas dengan harga seperti baru.
Tentunya dengan iming-iming barang masih bagus dan lancar jaya.
Produk iPhone dengan kondisi bekas umumnya dikenal dengan istilah refurbish.
Refurbish atau rekondisi adalah unit iPhone yang mengalami kerusakan diperbaiki dan diganti komponennya oleh penjual, lalu dijual kembali seperti layaknya baru.
Untuk itu, kita harus pintar dalam memilih produk agar tidak mudah tertipu.
Yuk, langsung saja kita simak cara cek iPhone bekas atau baru berikut ini yang dijamin ampuh, melansir Teknologi.id.
Cara Cek iPhone Bekas melalui 3uTools
3uTools adalah sebuah aplikasi serbaguna yang dapat digunakan untuk perangkat sistem operasi iOS.
Bukan hanya untuk mengecek keaslian produk iPhone asli atau bekas, 3uTools juga dapat dimanfaatkan untuk melakukan jailbreaking, flashing, sampai memasukan dan mengeluarkan file data dari HP.
Berikut ini adalah cara mengecek iPhone original atau refurbish melalui aplikasi 3uTools:
- Unduh aplikasi 3uTools di http://www.3u.com/ melalui laptop atau PC dan install.
- Colokan iPhone yang ingin dicoba dengan komputer atau laptop menggunakan kabel.
- Disarankan untuk menggunakan kabel original.
- Setelah terhubung, maka beragam data tentang iPhone pun akan muncul
- Kamu bisa melihat kondisi baterai dengan menekan details pada battery life.
- Klik bagian “view verification report” untuk melihat informasi lengkap iPhone
- Akan muncul testing score dari iPhone yang kamu miliki.
- Kalau skor sudah mencapai 100%, maka iPhone yang kalian masih baru. Jika berada di angka di bawah 80% maka komponen terindikasi bekas dan perlu diganti.
- Cek juga test result setiap komponen dari iPhone lainnya untuk mengetahui kondisi HP kamu.
Setelah hasilnya keluar, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui berdasarkan hasil tes tersebut.
Kalau hasil tes setiap komponen normal, maka komponen tersebut asli dan belum pernah diganti.
Tetapi kalau ada komponen yang hasilnya berwarna merah dengan tulisan ‘…may be changed’, ada indikasi salah satu komponen tersebut pernah diganti.
Jika hasilnya bertuliskan ‘how to judge’ dengan tanda tanya berwarna biru artinya aplikasi tidak dapat memastikan kondisi komponen tersebut apakah sudah pernah diganti atau belum.
Fyi, aplikasi 3uTools tidak dapat memastikan secara penuh apakah HP kamu original atau refurbish secara pasti.
Terdapat berbagai hal lainnya yang dapat menjadi faktor utama.
Tips Membeli iPhone Bekas Supaya Tidak Rugi
1. Lihat Kondisi Fisik
Hal pertama yang harus kamu lakukan jika ingin membeli iPhone bekas adalah melihat kondisi fisik.
Pastikan semua tombol dan bagian pinggiran HP tidak ada yang rusak atau ada bekas tergores.
Jika terdapat goresan kecil, sebaiknya kamu memilih unit yang lain.
2.Cek Bagian Baterai
Baterai menjadi salah satu bagian penting dalam sebuah HP.
Untuk mengetahui kondisi baterai iPhone, kamu bisa ke bagian setting dan melihat kondisi battery life untuk mengetahui kondisinya.
Apabila kondisinya sudah di bawah 80%, sebaiknya kamu memilih unit yang lainnya.
3. Harga Normal atau Tidak
Kamu juga bisa mengetahui apakah kondisi HP dalam kondisi baik atau tidak melalui harga.
Apabila harganya terlampau murah, ada kemungkinan HP kamu bermasalah.
Kalau harganya berada di harga pasaran, kemungkinan iPhone tersebut masih dalam kondisi layak pakai.
Hal ini seperti layaknya kamu melakukan survei harga untuk membeli produk tertentu ya, Property People.
4. Cek Kelengkapan HP
Cek juga kelengkapan iPhone seperti kabel data dan charger HP apakah masih berfungsi normal atau tidak.
Cek juga kondisi fisiknya apakah masih normal atau tidak.
5. Cek Bagian Layar
Terakhir, bagian layar iPhone juga harus kamu cek apakah sudah ada keretakan atau garis tertentu yang dapat mempengaruhi visual.
Jadi pastikan bagian layar berada pada kondisi normal.
***
Nah, itulah tadi informasi lengkap tentang cara cek iPhone bekas melalui 3uTools yang mudah dan cepat.
Semoga artikel ini bermanfaat, ya!
Jangan lupa cek Teknologi.id untuk mendapatkan artikel yang tak kalah menarik lainnya terkait teknologi.
Kunjungi website 99.co/id untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Podomoro Park Bandung.
Karena mencari rumah #segampangitu.
Lalu jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru tentang properti di 99.co.