Produk Rekomendasi

5 Merek Sepatu Running Lokal Terbaik 2024: Tampilan bak Atlet, Harga Mulai 200 Ribuan!

3 menit

Mills, Ortuseight, Nineten, League hingga Specs adalah sederet merek sepatu running lokal terbaik yang layak dibeli tahun 2024.

Tak hanya mengandalkan desain kekinian dan kualitas jempolan, brand sepatu lari lokal tersebut dibanderol dengan harga terjangkau.

Hal inilah yang kerap menjadi daya tarik tersendiri bagi para pelari, terutama pelari pemula.

Belum lagi beberapa produsen lokal di atas berani menjadikan atlet ternama sebagai brand ambassador untuk memperkuat citra.

Sejalan dengan itu, dalam jurnal berjudul Niat Beli Sepatu Merek Lokal Oleh Generasi Muda: Pengaruh Consumer Ethnocentrism, Perceived Quality, Perceived Price, dan Perceived Brand Image yang ditulis Lailatul Maghfiroh, disebutkan pula bahwa lokalitas merek atau produk menjadi hal utama yang memengaruhi niat beli konsumen, termasuk dalam hal sepatu lari.

Bagaimana, tertarik untuk membeli sepatu running lokal brand karya anak bangsa? Yuk, simak sederet rekomendasi jika kamu hendak membelinya!

Rekomendasi Merek Sepatu Running Lokal Terbaik

1. League Legas Desert Fox LA

sepatu lari league

League seri Legas Desert Fox LA termasuk sepatu running lokal 200 ribuan yang cocok bagi kamu yang akan memulai menjalankan aktivitas lari sebagai rutinitas.

Dikutip dari laman toko resmi (Shopee Mall) produk mereka, League Legas dibuat dari bahan polymesh upper yang dilengkapi overlay synthetic sehingga bisa meningkatkan sirkulasi udara.

Dengan demikian, kelembapan kaki bakal terjaga yang tentunya berpengaruh pada tingkat kenyamanan.

Di sisi lain, midsole dari sepatu ini telah dibekali teknologi injected EVA pada bantalan sepatunya.

Teknologi tersebut berfungsi untuk meredam benturan ketika kaki bergerak atau menekuk.

Bagi kamu yang terkendala bujet tetapi ingin memiliki sepatu lari lokal terbaik, League seri Legas Dessert Fox LA adalah pilihan bijak.

Harga: Rp189.000

 

2. Mills Treximo Omega Black

sepatu running mills

Beranjak dari sepatu lari lokal harga 100 ribuan milik League, untuk kebutuhan lari yang lebih baik opsi yang bisa dipilih adalah Mills seri Treximo Omega Black.

Dengan dominasi warna hitam ditambah outsole yang tebal, faktor elegan secara tampilan dan kenyamanan ketika dipakai menjadi dua hal yang ditonjolkan.

Apabila membedah dari sisi material sekaligus keunggulannya, sepatu Mills Treximo Omega Black dibuat dengan upper syntetic & mesh, yakni teknologi yang mengedepankan kenyamanan ketika berlari.

“Sepatunya sangat bagus gak kalah sama produk luar. Salah satu produk Indonesia yang rekomended. Semoga awet,” tulis akun novandi_ri*** dalam ulasannya di salah satu e-commerce.

Namun, meninjau beberapa review, disarankan agar calon pembeli menaikkan satu nomor dari nomor sepatu biasanya, ya.

Harga: Rp349.000

 

3. Nineten (910) Haze 1.5

sepatu running lokal terbaik

Harga sepatu lari Nineten (910) sangat variatif, tetapi selain ditinjau dari banderol, kualitas seri Haze 1.5 adalah yang paling populer.

Bagi pemilik bujet kurang dari Rp500 ribuan, sepatu running lokal seri Haze 1.5 adalah yang terbaik dan layak untuk dibawa pulang.

Teknologi upper yang diusung, misalnya, menjadi keunggulan tersendiri lantaran dijahit lewat teknologi termutakhir.

Belum lagi bagian insole-nya yang empuk dan lebih baik dari seri sebelumnya, Haze 1.0 sehingga pengguna bisa lari tanpa khawatir cedera.

Harga: Rp424.000



 

4. Ortuseight Hyperblast Evo

sepatu running lokal terbaik

Sedang mencari sepatu running Ortuseight yang banyak digemari pelari masa kini? Seri Hyperblast Evo adalah jawabannya.

Selain desain, kualitas material, hingga insole dan outsole-nya yang menjadi andalan, sejumlah pengguna menyebut bahwa kaki terasa ringan ketika diayunkan.

Sepatu Ortus ini juga cocok bagi para pemilik kaki yang lebar guna menjaga keseimbangan, lo.

Jika ulasan sebelumnya dari seri League atau Mills diperuntukkan bagi pemula, sepatu running lokal Ortuseight Hyperblast Evo adalah pilihan terbaik bagi para pelari menengah.

Harga: Rp579.000

 

5. Specs Running Coanda Sv Subs1

sepatu running lokal terbaik

Di antara keempat merek sepatu lari yang telah dibahas, Specs adalah brand olahraga paling senior.

Kepopulerannya sebagai produk olahraga lokal telah tertanam di benak masyarakat luas, belum lagi merek yang satu ini sering kali menjadi bagian dari apparel resmi klub-klub olahraga.

Untuk shoes running, Specs seri Coanda Sv Subs1 dapat menjadi pilihan terbaik, terutama bagi para pelari ketika race day.

Pasalnya, bagian upper sepatu ini memilih untuk menggunakan material yang tipis dan berpori sehingga aman dan nyaman bagi pelari jarak jauh.

Pada area outsole, all-terrain rubber mengakomodir tiap langkah pelari di permukaan jalan yang berubah-ubah.

Meski harganya dibanderol cukup tinggi, sekitar Rp699.000, beberapa pemakai menyebut bahwa biaya yang dikluarkan setara dengan kualitas.

 

***

Itulah informasi mengenai sepatu running lokal terbaik yang layak dijadikan pilihan.

Semoga bermanfaat, ya.

Dapatkan berbagai informasi teranyar dan teraktual dengan mengakses laman Berita.99.co.

Follow juga Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan ulasan terkait rekomendasi produk lainnya,

Sedang mencari rumah yang aman dan nyaman? Klik www.99.co/id karena bersama kami beli hunian bisa #segampangitu.

 

**Gambar: shopee, canva



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts