Kulineran di kota Palembang enggak melulu pempek saja, lho ! Masih banyak makanan khas Palembang lainnya yang bisa kamu coba. Lihat rekomendasinya di bawah ini, yuk.
Kota Palembang ini memiliki julukan Venice of The East yang mengartikan alkuturasi dari beragam budaya.
Meski pempek adalah makanan sekaligus oleh-oleh favorit darisana, ternyata masih banyak lho makanan khas Palembang lainnya yang bisa kamu cicipi.
Penasaran apa saja?
Simak daftar makanannya di bawah ini.
7 Makanan Khas Palembang Selain Pempek
1. Tekwan
Makanan khas Palembang pertama selain pempek adalah tekwan.
Makanan ini enggak kalah enak dari pempek, lho!
Resepnya hampir sama yaitu menggunakan ikan namun, untuk tekwan disajikan dengan dengan bentuk bulat-bulat kecil.
Ditambah kuah kaldu uang dan aroma seledri yang bisa bikin perut kamu keroncongan.
2. Kemplang
Selanjutnya adalah kemplang.
Kerupung ini adalah salah satu makanan khas Palembang yang dibuatnya dnegan cara dibakar.
Ada dua jenis kemplang yaitu, kemplang ikan dan kemplang sagu.
Tekstur kemplang ikan sendiri lebih padat dibandingkan sagu.
Cocok banget deh dicocol sama saus merah!
3. Mie Celor
Makanan khas dari Palembang ini disajikan bersama kuah kental yang diberi tambahan beberapa bahan.
Yaitu, daging, udang, toge, daun bawang, dan bawang goreng.
Mie celor bisa ditambah dengan potongan telur ayam rebus yang masih hangat.
Awas ngiler, ya…
4. Martabak Har
Duuh!
Makanan khas Palembang yang satu ini lebih cepat kamu dapatkan bila berkunjung langsung ke kota asalnya.
Di Palembang kamu enggak akan kesusahan menemukanpenjual martabak Har.
Martabak Har sendiri dibuat menggunakan telur dan disajikan dengan kari kambing serta kecap cabai.
Nikmatnya!
Baca Juga:
7 Makanan Termahal di Dunia. Ada Puding Seharga Rumah Minimalis!
5. Burgo
Selanjutnya, adalah makanan khas Palembang yang terbuat dari tepung beras.
Lalu, diiris-iris kecil sehingga mirip dengan bentuk kwetiauw.
Burgo dihidangkan dengan kuah santan yang pedas.
Cocok banget nih makan ini disantap bersama dengan laksan dan telur ayam rebus.
Tertarik mencobanya?
6. Telok Ukan
Makanan khas Palembang yang satu ini bernama telok ukan dengan penyajian unik.
Dalam Bahasa Indonesia, telok ukan berarti “bukan telur”.
Telok ukan terbuat dari telur bebek atau telur ayam yang proses pebuatannya sangatlah rumit.
Telur bebek harus dilubangi dengan jarum terlebih dulu untuk agar isinya dapat keluar.
Jika isinya sudah keluar, isi telur tersebut kemudian dicampur dengan santan dan bumbu-bumbu lainnya untuk dimasukkan kembali ke dalam telur kemudian dikukus.
Telok ukan ini baru bisa kamu jumpai pad saat perayaan hari kemerdekaan RI pada setiap tanggal 17 Agustus.
Saat ini, telok ukan sudah sangat langka, bahkan warga palembang asli jarang yang mengetahui jenis kuliner ini.
Sayang sekali ya.
7. Es Kacang Merah
Tadi kan sudah mendapatkan beberapa rekomendasi makanan khas Palembang yang diolah dari daging ikan sekarang waktunya menu manis, nih.
Es kacang merah di Palembang biasanya diminum sebagai pendamping saat menyantap pempek.
Siapapun yang mencoba es kacang merah ini dijamain bakalan ketagihan, deh.
Enggak percaya?
Coba Sahabat 99 santap sendiri.
Hati-hati makin manis.
Baca Juga:
Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu, ya!
Temukan informasi yang kamu butuhkan seputar properti dalam Blog 99.co Indonesia
Ingin mendapatkan properti idaman tanpa kesulitan mencarinya? Temukan lewat situs 99.co/id