Semenjak berkiprah di dunia tarik suara, nama Syahrini tak pernah luput dari pemberitaan media Indonesia. Terlebih mengenai gaya hidupnya yang glamor. Hal ini juga tampak dari rumah Syahrini di kawasan Jakarta yang megah bak istana Eropa..
Sebenarnya, arti cantik ini memiliki dua rumah.
Satu di kawasan Kebos Pedes, Bogor, Jawa Barat, tak jauh dari Istana Kepresidenan Bogor.
Sementara yang satu lagi berapa di kawasan Jakarta.
Nah, kali ini, kita akan membahas mengenai rumah Syahrini yang megah di Jakarta.
Potret Rumah Syahrini
1. Rumah Syahrini Tampak Seperti Istana Eropa Klasik dengan Nuansa Putih
Gaya arsitektur yang digunakan mengusung tema Eropa klasik.
Ini terlihat dan bentuk luar rumah, seperti struktur atap, fasad, hingga pemilihan pintu dan jendela.
Terlebih keseluruhan bagian luar rumah di cat dengan warna putih.
Sehingga semakin menambah kesan mewah dan memesona.
Pada pilar di depan pintu utama, terpasang dua lampu dinding dengan desain klasik.
2. Kolam Renang Luas dan Pendopo di Halaman Belakang
Pada halaman belakang, ada kolam renang persegi panjang yang cukup luas.
Airnya bersih, membuat yang melihat merasa sejuk dan tergoda untuk menceburkan diri.
Sekeliling kolam dilengkapi dengan tegel berwarna netral.
Baca Juga:
Dulunya Kuburan, Rumah Raffi Ahmad Ini Megah Namun Berhantu!
Ada kursi santai tak jauh dari kolam, tepat bersebelahan dengan pendopo.
Saat tidak ingin bermain air, Anda bisa bersantai di kedua tempat ini sambil menikmati suasana sekitar.
Apalagi di sekitar kolam pun tumbuh beragam tanaman hijau, sehingga halaman semakin asri dan nyaman.
3. Railing Tangga Klasik
Sesuai dengan konsep arsitektur rumah yang bergaya Eropa klasik…
Railing tangga yang digunakan pun tampak elegan.
Material besi dengan uliran motif di bagian tengah dan aksen bunga.
Benar-benar klasik dan menawan, sesuai dengan pembawaan Syahrini
4. Hiasan Mewah di Rumah Syahrini
Bukan Syahrini namanya jika tak memakai barang-barang bermerk dan mewah.
Tak hanya perkara fashion dan aksesoris lho, untuk pernak-pernik rumah pun wanita ini tak ragu mengeluarkan banyak uang.
Mengutip dari akun Instagram @fashionsyahrini, di dalam lemari kaca rumahnya Syahrini memiliki teko bermerk Hermes.
Harga perabot ini jika diubah ke dalam rupiah adalah sekitar Rp12 juta.
Wah, akan dipakai menyeduh apa ya teko mahal ini?
Tak hanya teko, ada piring bermerk sama yang bernilai Rp5,7 juta tampak di sampingnya.
5. Lapangan Golf Mini di Pekarangan
Saking luasnya halaman rumah Syahrini, tak hanya kolam renang, ia juga memiliki lapangan golf mini.
Pada salah satu postingan instagramnya, Syahrini mengunggah sebuah foto ia tengah bermain golf dengan keponakannya.
Meski kecil, namun tetap memberi kesan mewah di huniannya.
Apalagi golf termasuk dalam kategori olahraga mewah, yang hanya dilakukan oleh mereka yang memiliki banyak uang.
6. Garasi Mobil yang Luas dengan Dinding Kaca
Tak jauh dari lapangan golf, tampak garasi transparan dengan rangka besi dan dinding kaca.
Desain ini membuat mobil-mobil yang terparkir di dalamnya bisa terlihat dengan jelas.
Ada beragam mobil di sana, salah satunya mobil mewah Lamborghini yang dimiliki Syahrini.
7. Beragam Tanaman Hijau Memberi Kesan Asri di Rumah Syahrini
Meski megah ala istana Eropa klasik, Syahrini tak lupa memberi sentuhan alami di rumahnya.
Ia menanam beragam pohon dan tumbuhan hijau di pekarangan.
Keberadaan tanaman hijau dapat mengimbangi kesan dingin dari hunian ini.
Serta membuat rumah lebih sejuk dan nyaman untuk dihuni.a:
Baca Juga:
7 Bisnis Artis yang Mengalami Bangkrut. Kerugiannya Hingga Miliaran!
Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99..
Jangan lupa kunjungi situs berita properti Blog 99 Indonesia untuk melihat artikel menarik lainnya.
Temukan hunian impian Anda di 99.co/id!