Bingung mau menghias dinding? Memang, sih, terkadang memilih dekorasi dinding rumah yang tepat dan terlihat artistik jika dipadukan dengan konsep ruangan cukup sulit.
Biasanya orang tak mau ambil pusing perihal dekorasi dinding. Lebih memilih memasang foto-foto keluarga dalam bingkai pigura atau memasang rak dinding sebagai tempat buku.
Padahal masih banyak cara lain untuk menghias dinding menjadi lebih artistik dan juga instagramable.
Yuk, simak untuk mendapatkan inspirasi menghias dinding!
7 Dekorasi Dinding Rumah yang Instagramable Banget
1. Dekorasi Dinding Rumah dari Poster
Kamu suka poster? Coba, deh, kamu cetak artwork yang kamu suka dan tempelkan di dinding.
Lebih bagus lagi jika diberi bingkai dan disesuaikan dengan konsep rumahmu. Misal rumah kami berkonsep vintage, maka hiaslah dinding rumahmu dengan poster vintage.
Saat ini juga telah banyak ilustrasi-ilustrasi modern yang bisa kamu cari di internet dan juga gratis.
Baca Juga:
Kenapa Harus Disembunyiin Kalau Bisa Bikin Dekorasi Kabel Dinding yang Cantik?
2. Galeri Foto
Suka fotografi? Jangan ragu untuk memajangnya di dinding rumahmu.
Jadikan dinding rumahmu menjadi sebuah galeri pribadi…
Sebagai bentuk apresiasi diri atas momen-momen yang pernah diabadikan.
Ini juga berlaku untuk kamu yang baru belajar fotografi sekalipun.
Justru dengan hal seperti ini, kamu bisa jadi lebih terpacu untuk terus berkarya.
Namun jangan asal pajang, ya.Â
Kalau bisa kamu merancang dulu konsepnya, foto-foto apa yang ingin kamu pajang.
Misal konsep monokrom yang nanti setiap fotonya bisa membentuk kesatuan yang memiliki arti besar.
3. Sampul Buku
Nah, cara yang satu ini cocok buat kamu yang punya banyak koleksi buku tak terpakai.Â
Sekadar sampul buku juga bisa kamu jadikan hiasan dinding yang sangat artistik.
Caranya mudah, cukup ambil sampul buku dari buku-buku yang tidak terpakai dan hias dalam bingkai.
Sama seperti membuat galeri foto, kamu juga bisa membuat galeri sampul buku.
Jangan lupa untuk memperhatikan penempatannya, ya. Supaya tidak asal tempel dan malah terkesan aneh.
4. Dekorasi Dinding Rumah dari Kain Furing
Kain furing bisa kamu jadikan alternatif wallpaper.
Selain harga yang lebih terjangkau, motifnya juga tak kalah menarik.
Supaya lebih indah, bingkailah kain furing dan atur tata letaknya membentuk pola kotak-kotak simetris di dinding.
5. Origami 3 Dimensi
Kebanyakan hiasan dinding selalu berbentuk 2 dimensi atau datar dan rasanya sudah terlalu mainstream.
Kalau kamu berpikir demikian, cobalah berkreasi menggunakan origami 3 dimensi sebagai hiasan dinding.
Caranya cukup mudah, cukup beli banyak kertas origami dan cari tutorial origami di Youtube.
Menariknya, kamu bisa membuat banyak bentuk origami sebagai hiasan dinding.
6. Taman Vertikal
Hiasan yang satu ini terbilang sangat berbeda karena yang digunakan tumbuhan.
Siapa sangka kamu bisa memanfaatkan dinding rumahmu untuk membuat taman vertikal, tidak membutuhkan lahan.
Kamu cukup memilih tanaman hias kecil dan menggunakan jar bening sebagai media tanamnya.
Hanya saja, kamu harus rutin merawat tanaman-tanaman hias tersebut supaya tidak layu dan mati.
7. Dekorasi Dinding Rumah Menggunakan Piring
Siapa sangka jika benda seperti piring pun bisa dijadikan hiasan dinding yang tak kalah menarik.
Ada banyak jenis piring dan masing-masingnya juga mempunyai motif yang unik.
Apalagi jika kamu memilih piring etnik untuk dijadikan hiasan dinding, pasti rumahmu akan menjadi sangat artistik.
Tapi jangan lupa perhatikan penataannya dan gunakan metode perekatan yang kuat supaya piringnya tidak berjatuhan.
Baca Juga:
10 Cara Memasang Wallpaper Dinding | Mudah, Enggak Butuh Bantuan!
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Tak lupa, kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!