DIY

3 Dekorasi Ramadhan Simple yang Bisa Dibuat di Rumah. Mudah dan Indah!

3 menit

Sambil menunggu azan Maghrib berkumandang, ajak anak-anak untuk buat dekorasi Ramadhan simple ini yuk!

Untuk memberikan suasana Ramadan yang ceria di rumah, banyak orang mulai menghiasi hunian mereka dengan dekorasi Ramadan.

Tak perlu membeli, ternyata dekorasi Ramadan bisa kamu buat dengan mudah di rumah bersama anak atau keluarga, lo!

Alat dan bahan yang dibutuhkan pun cukup murah dan mudah untuk didapatkan.

Bingung bagaimana caranya?

Simak saja cara membuat dekorasi Ramadhan simple dari vintagelawas.com ini yuk!

Dekorasi Ramadhan Simple yang Mudah Dibuat di Rumah

1. Hiasan Bulan dan Bintang dari Piring Kertas

Dekorasi Ramadhan simple pertama yang bisa kamu buat adalah hiasan bulan dan bintang dari piring kertas.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat hiasan ini adalah:

  • sebuah piring kertas;
  • gunting;
  • cat warna kuning dan biru;
  • pita atau benang;
  • kuas atau spons untuk mengecat; dan
  • pelubang kertas (bila tidak punya, bisa memakai gunting).

Berikut adalah langkah-langkah yang perlu dilakukan:

dekorasi ramadhan simple mudah

sumber: acraftyarab.com

1. Gambar bentuk bintang dan bulan menggunakan pensil di bagian belakang piring.

2. Gunting bentuk lekukan bulan dan rapikan bentuk bintangnya.

3. Cat bagian bulan dengan cat warna biru dan cat bagian bintang dengan warna kuning.

dekorasi ramadhan simple gampang

sumber: acraftyarab.com

4. Buat lubang untuk menggantung bagian bintang dengan pita.

5. Berikan simpul di bawah bintang untuk mengunci agar bintang tidak lepas.

dekorasi ramadhan simple anak

sumber: acraftyarab.com

6. Tempelkan huruf tempel pada bagian bulan yang sudah kering catnya. Huruf tempel bisa kamu beli atau buat sendiri menggunakan kertas.

dekorasi ramadhan simple di rumah

sumber: acraftyarab.com

7. Berikan lubang pada ujung bulan bagian atas.

8. Gabungkan bintang dan bulan menggunakan pita.

9. Hiasan ini sudah siap untuk dipasang di rumah kamu!

2. Kalender Ramadan

dekorasi ramadhan simple kalender

sumber: muslimlearninggarden.com

Hal berikutnya yang bisa kamu buat adalah sebuah kalender Ramadan yang berisikan uang supaya anak-anak semakin semangat berpuasa.



Alat dan bahan yang diperlukan adalah

  • kain atau papan;
  • kertas tisu atau kertas yang biasa digunakan untuk menutup alas makanan;
  • kertas lipat atau kertas warna; serta
  • alat perekat seperti lem, solatip, atau staples.
dekorasi ramadhan simple praktis

sumber: muslimlearninggarden.com

Cara pembuatan kalender Ramadan ini adalah sebagai berikut:

  1. Gulung kertas tisu hingga membentuk sebuah corong, lem agar bentuk tidak berubah.
  2. Kaitkan gulungan corong ke kain atau papan menggunakan peniti, staples, lem, atau solatip.
  3. Tempelkan angka menggunakan potongan kertas lipat dan rekatkan menggunakan solatip atau lem.
  4. Kalender berbentuk corong sudah siap di pajang di area rumah kamu.

Selain bisa dimasukan uang, kamu juga bisa mengajarkan anak bersedekah dengan menabung setiap hari ke kalender ini.

Setelah bulan Ramadan selesai, kamu dan anakmu bisa menyantuni anak yatim atau fakir miskin menggunakan uang yang telah ditabung.

3. Lentera dari Kantong Kertas

dekorasi ramadhan simple lampu

sumber: marthastewart.com

Dekorasi Ramadhan simple yang bisa kamu buat berikutnya adalah lentera dari kantong kertas.

Material yang diperlukan untuk hiasan ini adalah

  • paper bag tipis berukuran sedang berwarna cokelat;
  • gunting dan cutter;
  • solatip;
  • lampu LED tea light (bisa kamu temukan secara daring atau di toko perlengkapan listrik).

Langkah-langkah yang perlu kamu lakukan untuk membuat hiasan ini adalah sebagai berikut:

  1. Cetak pola berbentuk bintang kemudian tempelkan pola ke paper bag.
  2. Gunakan cutter untuk melubangi area pola dengan rapi.
  3. Letakkan lampu LED tea light ke dalamnya.
  4. Lentera dari paper bag siap menghiasi area rumah kamu!

Jika tidak memiliki lampu LED, kamu bisa menggunakan lilin berukuran kecil untuk mencahayai lentera.

Namun, kamu harus hati-hati karena api di lilin dapat membakar paper bag.

***

Semoga cara membuat dekorasi Ramadhan simple ini bermanfaat untukmu, ya.

Kunjungi laman Berita.99.co untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.

Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia yang selalu menyajikan informasi ter-update seputar properti.

Kamu sedang bingung mencari rumah impian?

Membeli rumah kini bisa #segampangitu bersama www.99.co/id, lo.

Yuk, kunjungi sekarang juga!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts