Cincau hijau merupakan hindangan yang ampuh meredakan hawa panas dan dahaga setelah berpuasa. Terlebih jika cuaca sedang panas-panasnya dan matahari bersinar dengan terik. Penasaran enggak sih, bagaimana cara membuat cincau hijau sendiri di rumah?
Menikmati cincau hijau yang disajikan dengan santan kelapa dan gula merah ditambah es batu, wah, rasanya pasti segar sekali!
Rasanya yang lembut dan aromanya yang menyegarkan membuat menu ini jadi favorit banyak orang.
Nah, ternyata cara membuat cincau tidak sulit lho, Sahabat 99.
Kamu bisa mencobanya sendiri dan menghasilkan cincau hijau yang lembut di rumah!
Cara Membuat Cincau Hijau
1. Siapkan Bahan Berupa Daun Cincau
Cincau hijau dapat dihasilkan dari dua jenis tanaman Sahabat 99.
Pertama diperoleh dari tanaman cincau menjalar yang bentuknya seperti daun sirih namun lebih lonjong, Cyclea barbata.
Kedua diperoleh dari daun perdu Melasthoma polyanthum.
Pilih daun manapun yang lebih mudah untuk kamu dapatkan, sebaiknya pilih daun yang lebar dan sudah siap petik karena warna hijau yang dihasilkan akan lebih kuat.
Siapkan sebanyak 40 lembar daun untuk 1 liter air matang, takaran ini akan menghasilkan tekstur cincau yang tak terlalu kental tapi lembut.
2. Diremas, Tidak Diblender
Bersihkan daun cincau dengan air yang mengalir terlebih dahulu.
Setelah dicuci, kamu tak perlu meniriskannya dengan sempurna namun bisa langsung meremas daun hingga hancur.
Remas daun cincau hingga hancur di dalam baskom, baru tambahkan 500 cc air sedikit demi sedikit.
Saring hasil remasan pertama, baru tambahkan lagi sisa air sedikit demi sedikit sambil tetap meremas daun.
Pastikan kamu meremasnya dengan baik agar kandungan jelinya keluar.
Jika sudah selesai, saring kembali dan campurkan ke hasil saringan pertama.
Baca Juga:
10 Ide Menu Buka Puasa Sederhana dan Praktis. Coba Masak di Rumah, yuk!
3. Simpan di Wadah Tertutup
Hasil saringan tadi bisa disimpan dalam wadah tertutup, lalu dimasukkan ke dalam kulkas.
Nantinya cincau hijau akan mengental dan membentuk tekstur seperti jeli yang lembut.
Kurang lebih proses ini membutuhkan waktu semalaman.
Jika sudah mengental, cincau bisa dinikmati kapan saja dengan air gula atau sirup dan santan.
Cara Membuat Es Daluman dari Cincau Hijau
Bagaimana, mudah bukan membuat cincau sendiri di rumah?
Nah, setelah berhasil membuat cincau yang lembut kini kamu akan memelajari salah satu resep terbaik untuk mengolahnya.
Kamu bisa menyajikan es daluman, yang terbuat dari campuran kelapa dan cincau.
Dijamin, minuman ini akan menghilangkan dahaga yang kamu rasakan selama berpuasa dengan baik.
1. Bahan yang Diperlukan
Berikut bahan-bahan yang akan kamu butuhkan untuk membuat es daluman:
- 350 gram cincau hijau
- 1 buah kelapa muda keruk
- Air kelapa
- Bungkus sagu Mutiara
- 350 ml santan kental
- 2 lembar daun pandan
- Sirup merah rasa cocopandan
- Es batu secukupnya
2. Cara Membuat
- Rebus mutiara dengan daun pandan hingga matang
- Rebus santan kental, daun pandan, dan garam secukupnya
- Campurkan air kelapa, santan, mutiara, dan sirup merah sebagai pemanisnya.
Nah, es daluman pun siap dinikmati.
Cepat bukan?
Manfaat Cincau Hijau Bagi Kesehatan
Tahukah kamu, selain adem dan menyegarkan, cincau ternyata memiliki beragam manfaat kesehatan.
Sejak lama cincau hijau diyakini memiliki khasiat untuk meredakan magh.
Tak hanya itu, dilansir dari Jurnal Gizi dan Pangan Universitas Pertanian Bogor, cincau mampu menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi ringan dan sedang.
Bagi kamu yang sedang menjalani program diet, makanan satu ini juga dapat menjadi pilihan pengganti makan siang.
Sebab ia cepat mengenyangkan dan mengandung antioksidan yang tinggi.
Wah, benar-benar kaya akan manfaat ya Sahabat 99!
Baca Juga:
5 Resep Camilan Mudah untuk Pemula yang Enak Banget. Dalgona Coffee, Lewat deh!
Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99.
Temukan artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Segera kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu sekarang!
Kamu bisa melihat beragam pilihan lokasi hunian, mulai dari pusat kota hingga rumah dekat sawah.