Ide Dekorasi Interior Rumah Anda

Ini 6 Benda Pembawa Hoki yang Bisa Jadi Pilihan Dekorasi Rumah

3 menit

Ada banyak dekorasi atau benda pembawa hoki yang bisa kamu simpan dan pajang di rumah. Selain sebagai penghias rumah, benda tersebut juga dipercaya dapat membawa keberuntungan!

Siapa sih yang enggak mau rumahnya penuh dengan keberkahan dan keberuntungan?

Selain penataan ruangan yang tepat, kehadiran beberapa aksesori juga dipercaya dapat meningkatkan feng shui yang baik.

Salah satu tujuan dari penggunaan aksesori ini sendiri adalah untuk mendatangkan rezeki serta kesejahteraan bagi penghuni rumah.

Tak hanya di rumah, benda atau aksesori tersebut juga bisa dipajang di tempat usaha yang sedang dikelola untuk membuat bisnis lebih berkembang.

Ingin tahu apa saja dekorasi ala feng shui tersebut?

Simak ulasannya berikut, yuk!

6 Benda Pembawa Hoki ala Feng Shui

  1. Air Mancur Salah Satu Benda Pembawa Hoki, lho!

air mancur pembawa hoki

Air mancur yang berada di dalam ruangan ternyata dapat membawa hoki alias keberuntungan!

Benda ini dipercaya dapat mengalirkan energi secara seimbang di seluruh ruangan.

Ada berbagai macam material, bentuk dan ukuran dari air mancur yang bisa kamu pilih.

Kamu juga bisa menempatkan air mancur di kabinet atau sudut nakas di rumah sebagai penghias ruangan.

Baca Juga:

Ungkap Makna dan Keuntungan Memiliki Kolam Ikan Koi di Rumah Menurut Feng Shui

  1. Kucing Keberuntungan Maneki Neko

kucing pembawa keberuntungan

 

Kucing keberuntungan adalah patung yang berasal dari negeri Sakura.

Kucing ini memiliki nama Maneki Neko dan sangat populer sebagai aksesori rumah.

Benda yang satu ini dipercaya dapat mendatangkan rezeki dan kekayaan.

Hal ini menjadi alasan mengapa banyak orang yang menggunakan patung kucing sebagai pajangan tak hanya di rumah tetapi juga di tempat bisnis, seperti restoran, toko, ritel dan perkantoran.

Konon, benda ini disebut sebagai kucing pemanggil uang.

  1. Benda Pembawa Hoki, Kura-Kura Naga

kura-kura naga

Sesuai namanya, benda yang satu ini adalah penggabungan dua hewan, yakni kura-kura dan naga.

Patung ini memiliki tubuh berbentuk kura-kura dan berkepala naga.



Aksesori ini sering diletakkan di samping ranjang tempat tidur.

Biasanya bagian mulut naga terlihat sedang menggigit koin.

Banyak orang percaya kalau pajangan ini akan memberikan perlindungan harta serta dapat meningkatkan karier.

  1. Bambu Keberuntungan

bambu keberuntungan

Pernah melihat bambu yang dibentuk bonsai dalam wadah pot?

Bambu bonsai ini terlihat begitu rapi dan cantik sebagai hiasan di rumah,

Saat membeli, kamu juga dapat memilih jumlah batang bambu yang disesuaikan dengan keinginan.

Hal ini konon berkaitan dengan perhitungan diri.

Tujuannya untuk meningkatkan kesehatan, kekayaan dan juga asmara.

  1. Benda Pembawa Hoki, Hiasan Katak

Hiasan katak cukup populer di kalangan masyarakat Tiongkok.

Tetapi, tidak banyak orang yang menyukai hiasan katak untuk dekorasi huniannya.

Padahal, terdapat makna tersebunyi dari hiasan unik ini.

Benda ini dikaitkan dengan mitologi yang dipercaya dapat menarik kemakmuran serta kekayaan.

Baca Juga:

Ini Kelebihan Dan Kerugian Rumah di Jalan Buntu Menurut Feng Shui

  1. Benda Berbentuk Gajah

dekorasi gajah pembawa keberuntungan

Selain dijadikan simbol kebijaksanaan dan kekuatan, gajah kerap dianggap sebagai lambang dari keberuntungan yang besar.

Di alam, gajah juga termasuk makhluk hidup yang paling menjaga dan melindungi.

Menghadirkan dekorasi berbentuk gajah pada rumah tidak hanya akan mendatangkan keberuntungan, lho!

Kehadiran benda berbentuk gajah dipercaya juga dapat memberikan perlindungan tambahan bagi para penghuni rumah.

***

Bagaimana, apa kamu tertarik juga memiliki salah satu benda ini di rumah?

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan di Jakarta, Bali, Medan atau kota lainnya?

Kunjungi 99.co/id dan temukan properti impianmu!



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts