Berita Ragam

Fakta ‘This Man’, Pria yang Hadir di Ribuan Mimpi Orang. Benarkah Wujud Tuhan?

2 menit

Dunia pernah digemparkan dengan fenomena This Man, pria berwajah sama yang mampir di mimpi ribuan banyak orang. Kok, bisa?

Setiap orang pasti pernah memimpikan orang lain ketika tidur.

Namun, bagaimana jika ribuan orang mengaku pernah memimpikan pria yang sama semasa hidupnya?

Fenomena ini pertama kali muncul di tahun 2006.

Pria tersebut digambarkan memiliki alis tebal, wajah bulat, hidung berbentuk jambu air, dan senyum yang lebar.

Tidak lama setelah fenomenanya menyebar, beberapa ilmuwan angkat bicara dan menyangkal kebenaran sosok This Man.

Berikut berita selengkapnya.

Fenomena This Man yang Misterius

Bulan Januari tahun 2006, seorang wanita mendatangi psikiaternya di New York dan menggambar sosok pria yang kerap muncul dalam mimpinya di atas kertas putih.

Menurut wanita tersebut, pria itu datang di mimpinya hampir setiap hari untuk memberikan nasihat tentang kehidupan pribadinya.

Uniknya, wanita itu mengaku tidak mengenal si pria sama sekali.

Beberapa bulan setelahnya, pasien lain datang ke psikiater yang sama dan tidak sengaja melihat sketsa wajah This Man yang digambar pasien sebelumnya.

Ia pun mengaku pernah bertemu dengan pria yang sama di mimpinya.

Baca Juga:

9 Arti Mimpi Dilamar Orang Menurut Psikologi dan Primbon. Ternyata…

Oleh karena itu, sang psikiater memutuskan untuk membawa gambar pria misterius itu pada teman sepekerjaannya yang menangani orang-orang dengan gangguan mimpi.

Hasilnya, sekitar 4 orang setiap bulannya mengaku pernah melihat pria yang sama.

Motifnya pun tidak berbeda.

Ia datang untuk memberikan nasihat hidup dan pergi tanpa pamit.

Seiring berjalannya waktu, kini sudah ada lebih dari 2000 orang dari seluruh penjuru dunia seperti Berlin, Sao Paulo, Beijing, dan Roma yang pernah didatangi oleh This Man.

Beberapa teori konspirasi pun muncul.

Banyak yang menganggap bahwa pria tersebut merupakan perwujudan dari Tuhan yang ingin membantu kita lewat mimpi.



Namun, tidak sedikit juga yang menganggap fenomena This Man ini hanyalah kebetulan belakan.

Fakta di Balik Fenomena Pria Misterius

Fenomena This Man memang seru dan menarik untuk diteliti.

Namun, kejadian misterius ini ternyata disebut sebagai hoaks pada tahun 2015.

Dilansir dari Vice, seorang wanita bernama Andrea Natella menggunakan sketsa wajah pria misterius itu sebagai strategi marketing untuk menarik perhatian publik.

Lalu, apakah ribuan orang yang pernah melihat This Man juga ikut berbohong?

Tidak juga.

Menurut ilmu psikologi, hal ini disebut sebagai pareidolia.

Pareidolia adalah sebuah fenomena psikologis yang membuat otak kita melihat wajah seseorang pada benda mati atau ketika kita tidak sadarkan diri.

Lalu, banyak juga yang menilai wajah pria pada sketsa terlihat seperti komposer musik ternama, Andrew Webber.

Meskipun begitu, masih banyak orang yang bersikukuh pernah bertemu dengan pria misterius itu dalam mimpi mereka.

Bagaimana denganmu?

Baca Juga:

Arti Mimpi Melihat Ular Besar Menurut Primbon, Pertanda Datangnya Musibah?

Semoga penjelasannya cukup menginformasi ya, Sahabat 99…

Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.

Untuk kamu yang tertarik atau sedang mencari rumah dekat stasiun Bekasi atau daerah lainnya, langsung saja kunjungi 99.co/id. 



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts