Kumpulan alat membuat kue mulai dari timbangan, mikser, loyang, hingga whisk merupakan sederet perabot yang selayaknya dimiliki.
Alat-alat tersebut merupakan penunjang yang bisa membuat proses pembuatan kue menjadi lebih mudah dan cepat.
Terlebih, membuat kue di rumah tidak hanya terpaku pada momen-momen tertentu saja, melainkan bisa pula dalam rangka menghemat anggaran bulanan atau justru ketika tidak terlalu banyak pekerjaan.
Selain itu, kue sudah kadung identik sebagai kudapan alternatif untuk disantap atau bahkan dibagikan kepada tetangga.
Misalnya, ketika akan mengganti camilan ringan berminyak seperti gorengan, membuat kue basah bisa jadi pilihan terbaik.
Nah, ketika hendak membuat kue, tentunya hal yang tidak boleh luput adalah mempersiapkan bahan serta sejumlah alat.
Tidak usah bingung, berikut adalah daftar alat membuat kue yang sudah selayaknya kamu miliki.
Alat Membuat Kue dan Fungsinya
1. Timbangan Kue
Timbangan kue adalah alat yang berfungsi untuk menakar berbagai bahan seperti terigu, telur, gula, dan lain sebagainya.
Proses penimbangan bahan ketika membuat kue sangat penting karena dapat berpengaruh pada rasa, ukuran, dan perpaduan komposisi.
Selain timbangan berjenis digital, kamu juga bisa menggunakan timbangan kue dari bahan plastik.
Pasalnya, selain harganya yang murah, timbangan jenis ini sangat ringan sehingga mudah dipindahkan dari satu area ke area lainnya.
Dengan harga berkisar mulai Rp35 ribuan, tidak mengherankan jika fitur yang ditawarkan kurang modern.
2. Mixer
Peralatan membuat kue berikutnya yang tak kalah penting adalah mixer.
Kendati banyak merek mixer, secara fungsi tetap sama yaitu untuk mengocok adonan sampai semuanya tercampur dan halus.
Hal yang harus kamu perhatikan saat mengocok adonan adalah sesuaikan tingkat kekuatan kocokan dengan kondisi adonan.
Misalnya, ketika membuat kue brownis, di awal-awal pengocokan, gunakanlah tenaga yang rendah lalu setelah adonan mulai teraduk, barulah tingkatkan kekuatan kocokan.
Di pasaran terdapat banyak jenis dan model mikser yang bisa kamu pilih, dari mulai model mikser modern hingga yang sederhana.
Tentu saja jenis dan model mikser tersebut berbeda-beda dari sisi harga hingga kualitas dan fitur yang ditawarkan.
Salah satu mixer dengan harga terjangkau tetapi memiliki kualitas dan fitur cukup lengkap adalah hand mixer Miyako HM 620 yang bisa dibeli di berbagai e-commerce sekitar Rp200 ribuan.
3. Spatula Kue
Dalam mengocok adonan, tidak cukup menggunakan mixer saja karena kamu juga perlu menggunakan spatula agar adukan semakin rata.
Alat membuat kue satu ini digunakan untuk mengaduk bagian adonan yang tidak tercampur saat mikser dihidupkan.
Kamu bisa memilih spatula berbahan kayu atau silicon karena keduanya mempunyai keunggulan masing-masing.
Spatula bahan kayu relatif tahan lama meskipun terkesan cepat kotor, sedangkan spatula bahan silicon cenderung tahan terhadap panas dan antikorosi, tetapi kurang praktis.
4. Ayakan Tepung
Sebelum dimasukkan ke dalam adonan, tekstur tepung terigu biasanya tidak terlalu halus dan masih ada yang berbentuk gumpalan.
Nah, ayakan tepung digunakan untuk menyaring tepung terigu yang belum halus tersebut sehingga saat masuk ke dalam wadah adonan tepung menjadi halus.
Salah satu alat membuat kue ini memiliki harga yang sangat terjangkau, mulai dari Rp5 ribuan dan bobotnya yang sangat ringan.
Jika kamu memerlukan ayakan tanpa memerhatikan model, ayakan berbentuk sederhana adalah pilihan realistis.
Namun, apabila menginginkan model yang lebih modern, tentu saja harga yang mesti dikeluarkan sedikit lebih mahal.
5. Alat Penggiling Adonan Kue
Penggiling adonan termasuk ke dalam salah satu alat membuat kue yang keberadaannya cukup penting.
Sesuai namanya, fungsi penggiling adonan adalah sebagai alat untuk meratakan adonan, khususnya kue kering.
Dengan bahan kayu halus, adonan akan cepat rata kendati kamu memerlukan usaha lebih dengan melakukan gerakan maju mundur ketika menggiling adonan tersebut.
Di sejumlah marketplace, harga penggiling adonan kue ini berkisar antara Rp12.000 sampai Rp15.000.
6. Oven Kue
Selanjutnya, alat membuat kue yang penting dan tidak boleh dilupakan adalah oven.
Oven berfungsi mematangkan adonan hingga menjadi bentuk kue yang utuh.
Jika ingin menghemat energi listrik di rumah, kamu bisa menggunakan oven kompor untuk membuat kue.
Oven jenis ini tergolong murah dengan bahan stainless steel, tetapi secara model terkesan jadul dan kurang menarik.
Apabila kamu menginginkan model oven yang lebih bagus secara tampilan, berbagai merek menawarkan desain yang jauh lebih modern.
Tentu saja harga oven dengan model terkini lebih mahal karena fiturnya pun jauh lebih lengkap.
7. Loyang Kue
Keberadaan loyang kue juga mesti dimiliki oleh penghuni rumah karena alat yang satu ini masih banyak digunakan dan bermanfaat.
Loyang berfungsi menampung adonan yang telah dikocok sebelum dimasukkan ke dalam oven.
Selain itu, loyang juga berfungsi sebagai cetakan pembentuk kue.
Ada beragam jenis bentuk loyang, mulai dari bentuk donat, persegi panjang, bulat, dan lain-lain.
Kamu bisa memilih loyang dari bahan terbaik seperti aluminium karena mampu menghantarkan panas secara maksimal.
Selain itu pilihlah bentuk yang sesuai dengan kue yang akan dibuat.
8. Cetakan Spuit
Nah, kalau alat pembuat kue satu ini biasanya digunakan untuk membuat kue kering, semisal kue lidah kucing dan putri salju.
Alat ini bisa membantu membentuk kue sesuai dengan selera dan imajinasi kamu.
Sebelum menggunakannya, lapisilah bagian dalam spuit menggunakan plastik agar adonan mudah keluar dari spuit.
Setelah itu, masukkanlah adonan secukupnya ke dalam piping bag dan tekan hingga keluar dari ujung kerucut spuit, lalu bentuklah kue sesuai selera kamu.
Alat pembuatan kue ini bisa dikatakan menjadai salah satu peralatan wajib, terlebih jika kue yang dibuat ingin memiliki bentuk yang variatif.
Proses pembersihannya pun sangat mudah, tetapi kamu mesti berhati-hati ketika mengelap bagian ujung, khususnya bagian ujung yang tajam.
9. Kuas Kue
Jangan sampai kamu tertukar ya, antara kuas untuk melukis dengan kuas untuk membuat kue.
Kuas untuk kue digunakan untuk mengoleskan kuning telur di bagian atas kue.
Biasanya kuas ini digunakan untuk membuat kue kering.
Usahakan untuk memilih kuas kue yang lembut dan tidak kasar agar olesan telur ke bagian kue menjadi lebih rapi.
10. Whisk
Untuk beberapa adonan yang mudah diaduk, kamu cukup menggunakan whisk alias tidak perlu menggunakan mikser.
Belilah whisk yang memiliki kepadatan kawat cukup tinggi, agar adonan semakin terkocok secara baik.
Untuk harga whisk berkisar antara Rp10.000 hingga Rp15.000 dengan kualitas kepadatan kawat yang bagus.
Pada beberapa kasus, tak jarang whisk patah ketika digunakan sehingga usahakan untuk tidak tergiur harga yang jauh di bawah pasaran.
11. Kertas Roti
Meskipun kerap terlupakan, kertas roti termasuk peralatan yang penting ketika proses pembuatan kue.
Fungsi dari kertas roti adalah untuk mencegah adonan kue lengket.
Jika tidak menggunakan kertas roti, bukan tidak mungkin kue yang telah jadi sulit untuk diangkat dan berpotensi bentuknya menjadi hancur.
Dalam penggunaannya, kamu hanya perlu mengoleskan sedikit margarin atau minyak pada kertas roti, lalu letakkan kue di atasnya.
***
Itulah berbagai alat membuat kue yang harus kamu miliki
Semoga ulasannya bermanfaat, ya.
Follow Google News Berita 99.co Indonesia untuk memperoleh ulasan perihal rekomendasi produk dan topik menarik lainnya.
Dapatkan pula berbagai informasi paling anyar dengan mengakses laman Berita.99.co.
Sedang mencari rumah yang aman dan nyaman? Temukan #SegampangItu hanya di www.99.co/id!