Berita Berita Properti

Apa Itu Dinding Trasram, Fungsi, dan Kelebihannya pada Konstruksi Rumah

3 menit

Salah satu cara ampuh menjaga ketahanan dinding dari kelembapan adalah dengan menerapkan struktur dinding trasram. Namun, sebenarnya apa yang dimaksud dengan trasram?

Menghadapi permasalahan dinding lembap pasti sangatlah menjengkelkan, sebab ada banyak masalah yang bisa ditimbulkan.

Dinding yang lembap berisiko tinggi tumbuh jamur, hingga akhirnya bisa merusak struktur dinding itu sendiri.

Masalah ini bisa diatasi dengan penerapan trasram pada struktur dinding.

Namun, apa itu dinding trasram? Simak penjelasannya di sini!

Apa Itu Dinding Trasram?

trasram pada bangunan

sumber: arsitur.com

Ada tiga struktur utama pada struktur bangunan, yakni pondasi, dinding utama, dan atap.

Pada bagian struktur dinding utama, ada bagian yang disebut dengan istilah dinding trasram.

Dinding trasram adalah bagian dari konstruksi bangunan yang terletak pada struktur bangunan dinding berupa plester tahan air yang terbuat dari campuran semen dan pasir yang diaplikasikan pada dinding batu bata.

Umumnya, bagian dinding ini terletak tepat di atas sloof atau balok beton bertulang yang diletakkan di atas pondasi bangunan sebagai alas didirikannya dinding serta kolom.

Dinding ini memiliki ketahanan yang baik dan diperuntukkan untuk menahan air karena bersifat tidak menyerap air.

Dengan demikian, bisa dipastikan dinding yang dilengkapi dengan struktur ini akan meminimalisir potensi jadi basah, lembap, serta tumbuh jamur.

Adapun berikut perbandingan material pembuatan dinding trasram:

  • 1 semen : 6 pasir
  • 1 semen : 2 pasir
  • 1 semen : 3 pasir

Selain material tersebut, dinding ini juga membutuhkan bahan tambahan yang kedap air.

Penerapan Dinding Trasram

Seperti yang telah disinggung di atas, dinding ini terletak pada dinding utama bawah bangunan.

Lokasi penerapannya biasanya tepat di atas sloof dengan ketinggian 0,20 meter di bawah kantai dan 0,20 meter di atas lantai.

Namun, ada juga penerapan pada ruangan-ruangan atau konstruksi tertentu yang membutuhkan penambahan plester anti air secara khusus.

Contohnya seperti kamar mandi yang memang kondisi ruangannya selalu lembap dan memiliki intensitas interaksi dengan air yang tinggi.

Umumnya, trasram pada kamar mandi dibuat setinggi 1,5 meter.

Selain itu, plester trasram juga bisa diaplikasikan pada dinding kolam renang untuk mencegah kebocoran.

Fungsi Dinding Trasram

Fungsi utama dindin trasram adalah sebagai lapisan pelindung dari kelembapan dan rembesar air.

Dengan sifatnya yang kedap air, trasram sangat efektif untuk mengecah air meresap ke dalam dinding dan menyebabkan masalah seperti:



  • Dinding lembap: Kondisi dinding lembap dapat memicu pertumbuhan jamur dan lumut yang tidak hanya merusap tampilan dinding, tetapi juga dapat membahayakan kesehatan penghuni
  • Retak pada dinding: Air yang meresap ke dalam dinding dapat menyebabkan dinding retak dan rusak
  • Kerusaka pada struktur bangunan: Dalam jangka panjang, rembesan air yang terus menerus dapat merusak struktur bangunan secara keseluruhan

Material Dinding Trasram

1. Plester Trasram Instan

Untuk membuat trasram dengan perbandingan yang konsisten, bisa menggunakan plester trasram instan yang bisa dibeli di toko bangunan.

Produk plester trasram instan sudah mencakup campuran pasir dan semen.

Dengan menggunakan produk tersebut, proses pembuatan trasram pun akan lebih singkat dan tidak perlu repot menghitung komposisinya.

Meski demikian, tetap perhatikan komposisi air yang digunakan untuk sesuai dengan yang disarankan.

2. Seng Plat Datar Tahan Karat

Material ini diperuntukkan untuk membuat dinding tahan terhadap serangan rayap.

Selain itu, penggunaan plat tahan karat juga lebih efektif dibandingkan dengan plat besi biasa.

Untuk pemasangannya, plat ini harus disambungkan menggunakan solder supaya bisa menahan kelembapan.

3. Karet Trasram

Selain plat seng, karet juga sering digunakan untuk membuat lapisan trasram.

Cara pengaplikasiannya adalah dengan memotong karet sesuai dengan lebar sloof, lalu disambungkan dengan overlap.

4. Trasram dengan Bahan Aspal

Lapisan trasram juga bisa dibuat menggunakan aspal. Biasanya, lapisan ini digunakan pada sloof berbahan beton bertulang atau kayu.

Tebal aspal yang direkomendasikan untuk trasram adalah 2 milimeter dan cara pengaplikasiannya dengan pengecatan.

5. Plester Emulsi

Plester emulsi biasanya terbuat dari plester semen. Namun, ada material tambahan yang harus dicampurkan.

Material sintetis tersebut seperti material call-black

Kelebihan Dinding Trasram

1. Perlindungan Optimal Terhadap Kelembapan

Trasram bertindak sebagai penghalang yang efektif untuk mencegah air merembes masuk ke dalam dinding sehingga melindungistruktur bangunan dari kerusakan akibat air.

Dengan menjaga dinding tetap kering, trasram dapat mencegah pertumbuhan jamur dan lumut yang dapat merusak estetika dan memicu masalah kesehatan.

2. Meningkatkan Daya Tahan Struktur Bangunan

Trasram dapat melindungi dinding dari tekanan akibat perubahan suhu dan kelembapan yang kemudian dapat mencegah terjadinya retakan pada dinding.

Hal ini juga akan memperpanjang umur bangunan secara signifikan.

3. Meningkatkan Estetika

Setelah diaci dan dihaluskan, permukaan dinding trasram akan memberikan tampilan yang besih, rapi, dan modern.

Alhasil, dinding akan terlihat lebih menarik, apalagi jika interiornya mengusung gaya industrial.

4. Praktis dan Efisien

Proses pengerjaan trasaram relatif mudah dan cepat sehingga dapat menghemat waktu dan biaya konstruksi.

Selain itu, ia mudah dirawat karena permukaannya yang halus dan tidak berpori.

5. Harga Terjangkau

Dibandingkan dengan bahan pelapis dinding lainnya, trasaram menawarkan solusi yang lebih ekonomis untuk meningkatkan daya tahan bangunan tanpa mengorbankan kualitas,

***

Semoga bermanfaat, Property People

Baca artikel informatif lainnya di www.99updates.id dan Google News.

Dapatkan hunian impian #SegampangItu melalui www.99.co/id!

**Header: Demix.co.id



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts