Berita Berita Properti

Apa Itu Tender Proyek: Pengertian, Contoh, dan Jenisnya

2 menit

Bagi yang berkecimpung di dunia bisnis, apa itu tender proyek sangatlah penting untuk dipahami. Sudah tahu pengertian dan jenis-jenisnya?


Sebelum berencana mengikuti tender, kamu wajib mengetahui arti tender proyek.

Pasalnya, tender merupakan proses penting untuk memastikan bahwa proyek dikerjakan sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan.

Menurut buku Tips Jitu Menang Tender oleh Sherly Suherman, tender dapat diikuti oleh masyarakat umum, baik untuk tender swasta maupun pemerintah.

Tender proyek bertujuan untuk memilih penyedia barang, jasa, atau pekerjaan konstruksi yang akuntabel.

Lantas, apa itu tender dalam proyek? Apa saja jenis-jenisnya?

Simak selengkapnya pada penjelasan di bawah ini!

Apa Itu Tender Proyek?

apa itu tender proyek

Sumber: Freepik/pressfoto

Tender proyek adalah suatu rangkaian kegiatan penawaran yang bertujuan untuk menyeleksi, mendapatkan, menetapkan serta menunjukan perusahaan mana yang paling pantas dan layak untuk mengerjakan suatu paket pekerjaan.

Arti lainnya, tender berkaitan dengan kegiatan memborong pekerjaan atau menyuruh pihak lain untuk memborong ataupun mengerjakan sebagian ataupun seluruh pekerjaan sesuai dengan perjanjian yang telah dibuat.

Menurut buku Kamus Hukum oleh Sudarsono, secara umum tender meliputi

  • tawaran pengajuan harga untuk memborong atau melaksanakan suatu pekerjaan,
  • menjual barang atau jasa,
  • membeli barang atau jasa, dan
  • mengadakan barang atau jasa.

Dalam buku Hukum Persaingan Usaha di Indonesia yang disusun oleh Susanti Adi Nugroho, objek penawaran tender adalah penyediaan barang dan/atau jasa yang belum ada, contohnya tender proyek konstruksi.

“Misalnya pada tender pembangunan gedung ataupun bangunan sekolah atau tender pembangunan jalan raya dan sebagainya,” tulisnya.

Adapun pemenang tender merupakan peserta yang melakukan penawaran dengan harga terbaik untuk mendapatkan kontrak kerja proyek.

Jenis Jenis Tender Proyek

1. Tender Terbuka (Open Tender)

apa itu tender proyek

Sumber: Freepik/freepik

Menurut buku Manajemen Konstruksi untuk Proyek yang Lebih Efisien dan Berkualitas oleh Marelianda Al Dianty, Anna M Labok, Muhammad Nadir, dkk., tender terbuka adalah jenis pelelangan di mana siapa pun dapat mengajukan penawaran, baik perusahaan besar maupun kecil.



Prosedur ini biasanya diatur secara terbuka dan transparan yang memberikan kesempatan kepada berbagai kontraktor untuk berpartisipasi.

Bagi yang berminat, pengumuman tender biasanya melalui media massa atau website perusahaan sehingga masyarakat luas yang berminat dan memenuhi kualifikasi dapat mengikutinya.

2. Tender Terbatas (Limited Tender)

Tender terbatas adalah jenis pelelangan di mana hanya sejumlah kontraktor yang diundang secara khusus untuk mengajukan penawaran.

Biasanya, kontraktor yang diundang sudah melewati proses seleksi awal berdasarkan kualifikasi dan pengalaman mereka dalam proyek-proyek sebelumnya.

3. Tender Selektif (Selective Tender)

Tender selektif adalah jenis pelelangan di mana pihak yang berwenang memilih kontraktor berdasarkan kriteria tertentu, seperti kualifikasi teknis, pengalaman, atau kemampuan keuangan.

Kontraktor yang memenuhi kriteria tersebut kemudian diundang untuk mengajukan penawaran.

Intinya, calon penyedia harus prekualifikasi terlebih dahulu sebelum diizinkan untuk mengikuti tender selektif.

4. Tender Langsung (Direct Tender)

tender proyek konstruksi

Sumber: Freepik/freepik

Tender langsung adalah jenis pelelangan tanpa melalui proses pengumuman atau undangan secara terbuka.

Biasanya, pelelangan ini dilakukan jika ada kebutuhan mendesak atau keterbatasan waktu untuk memilih kontraktor.

5. Tender Elektronik (E-Tendering)

Tender elektronik adalah jenis pelelangan yang dilakukan secara online melalui platform atau sistem e procurement.

Kontraktor dapat mengakses informasi tentang proyek, mengajukan penawaran, dan berkomunikasi dengan pemilik proyek melalui platform digital.

***

Semoga informasinya bermanfaat.

Baca ulasan menarik lainnya dengan mengakses Berita.99.co dan Google News.

Kunjungi pula www.99.co/id guna memperoleh rekomendasi hunian terbaik yang #segampangitu.

**gambar cover: freepik



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts