Berita Ragam

Akhirnya Terungkap! Ini Jawaban dari Pertanyaan: ‘Apakah Kecoa Menggigit?’

2 menit

Apakah kecoa menggigit? Untuk tahu jawaban dari pertanyaan tersebut, kamu bisa melihatnya di sini. Akan kami jelaskan dengan lengkap!

Pada akhir 2019 lalu, media sosial facebook dihebohkan dengan seorang wanita yang mengunggah foto keadaan tangannya yang merah-merah.

Menurut penuturan sang wanita, bintik merah di tangannya karena gigitan kecoa.

Wanita itu tak sadar digigit kecoa, sebab sebelum terlelap ia mengonsumsi obat tidur.

Baru besok paginya ia kaget karena tangannya dipenuhi bintik merah.

digigit kecoa

sumber: suara.com

Setelah diperiksa, dokter menduga bila tangan si wanita tertempel zat makanan yang memantik kehadiran kecoa.

Dari cerita viral di atas, dapat kita menduga jika kecoa memang bisa menggigit manusia.

Apakah demikian?

Ini Jawaban dari Pertanyaan: ‘Apakah Kecoa Menggigit?’

Cerita di atas seia-sekata dengan penjelasan dari laman rentokil.co.id.

Menurut laman tersebut, kecoa bisa saja menggigit manusia bila si serangga merasa kekurangan makanan dan jumlah kecoa terlalu banyak.

Maka, jika ditanya: apakah kecoa menggigit? Jawabannya adalah iya.

Namun, kasus di atas atau peristiwa digigitnya manusia karena kecoa jumlahnya cukup sedikit bahkan cenderung tak ada.

Melansir laman halodoc.com, kecoa pada dasarnya tak bisa menggigit manusia karena tidak mempunyai mulut yang dirancang untuk menembus kulit manusia.

Andaipun terjadi, sangat langka.

Penyebab Kecoa Menggigit Manusia

apakah kecoa mengigit manusia

sumber: sinttesis.co.id

Kamu mungkin bertanya-tanya, jika kecoa bisa menggigit manusia, apa penyebabnya?

Jawabannya:

  • Kecoa tidak mempunyai pasokan makanan cukup;
  • Kebersihan seseorang yang tidak terjaga karena pada dasarnya kecoa senang dengan lingkungan kotor;
  • Jumlah kecoa yang terlampau banyak di rumah.

Bagian Tubuh yang Jadi Sasaran Gigitan Kecoa

Walau kecoa cenderung jarang menggigit manusia, tapi kamu perlu tahu, bagian tubuh mana yang kerap jadi sasarannya.

Jika benar kamu digigit, kemungkinan besar waktu kejadiannya akan terjadi di malam hari, sebab kecoa sangat aktif pada waktu tersebut.

Berikut beberapa bagian tubuh yang bisa digigit kecoa:

  • Jari;
  • Bagian tangan;
  • Wajah;
  • Tangan;
  • Bahkan mulut.

Ciri Kulit yang Digigit Kecoa

Masih melansir laman rentokil.co.id, kamu juga mungkin tak akan bisa membedakan, mana bekas gigitan kecoa atau serangga lain, seperti nyamuk.



Namun, ada beberapa ciri khusus jika tubuh terkena gigitan kecoa, seperti:

  • Bintik merah yang cukup besar, sekitar 1-4 mm. Bahkan lebih besar dari gigitan kutu busuk.
  • Bengkak dan terasa gatal;
  • Bekas gigitannya bisa awet, sampai satu minggu;

Dampak Gigitan Kecoa

Sudah menjadi rahasia umum, kecoa merupakan serangga yang menjijikan.

Ia bisa hidup di tempat paling kotor, sehingga membawa berbagai kuman dan bakteri sumber penyakit.

Terlebih jika ada bagian kulit yang luka, kemudian tak sengaja digigit kecoa.

Hal itu akan memperburuk dampak yang terjadi.

Secara umum, dampak dari kotoran atau gigitan kecoa ialah mengundang gejala alergi, misalnya:

  • Bersin;
  • Batuk;
  • Hidung tersumbat;
  • Ruam;
  • Gatal.

Cara Mengobati

Misalnya kamu menemukan bintik merah seperti ciri di atas.

Nah, untuk mengobatinya cukup mudah, kamu tinggal membersihkan area kulit menggunakan sabun dan air mengalir.

Cara tersebut ampuh untuk membersihkan kuman yang menempel di sana.

Bila sakit, kamu bisa mengompres bagian yang tergigit dengan kompres es.

Hindari untuk menggaruk area yang digigit, ya.

Cara Mencegah dan Mengusir Kecoa

Setelah mengetahui jawaban dari: apakah kecoa menggigit?

Selanjutnya kamu wajib melengkapi diri dengan pengetahuan cara mengusir kecoa.

  • Pertama adalah menjaga kebersihan lingkungan rumah untuk meminimalisir kehadiran sarang kecoa;
  • Buang sampah secara teratur, jangan menunggu menumpuk;
  • Pel lantai setiap hari;
  • Usir kecoa dengan beberapa aroma khusus, menggunakan potongan mentimun, bubuk kopi, sampai daun salam.
  • Terakhir menggunakan brand pengusir kecoa, seperti dalam bentuk kapur.

***

Itulah jawaban dari ‘apakah kecoa menggigit?’

Semoga membantu, Sahabat 99.

Ikuti artikel seru lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Apakah kamu sedang mencari rumah di Malang?

Hunian di Singhamerta City bisa dijadikan pilihan tepat.

Informasi lebih lengkap, bisa kamu temukan di www.99.co/id dan rumah123.com.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts