Berita Ragam

7 Rekomendasi Aplikasi Pengukur Jarak Terbaik untuk HP Android. Praktis, Mudah, dan Akurat!

3 menit

Mengukur jarak makin mudah karena kini telah tersedia aplikasi pengukur jarak yang dapat kamu unduh di Google Play Store untuk HP Android. Cek rekomendasinya di sini, yuk!

Jika dahulu kita harus menggunakan meteran untuk mengukur jarak, kini terdapat aplikasi di HP yang dapat memudahkan kita untuk mengetahui jarak.

Aplikasi tersebut menggunakan teknologi Augmented Reality untuk mempermudah kita mengukur jarak dari satu titik ke titik lainnya secara digital.

Hanya bermodalkan smartphone alias HP, kita bisa mengukur jarak dengan mudah, cepat, dan praktis.

Tertarik menggunakannya?

Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi untuk mengukur jarak di HP!

7 Rekomendasi Aplikasi Pengukur Jarak

1. AndMeasure

andmeasure

AndMeasure merupakan aplikasi pengukur jarak terbaik yang bisa kamu install di smartphone Android.

Aplikasi ini telah diunduh lebih dari 500 ribu pengguna dengan rating mencapai 4.4.

Pengukur jarak canggih ini dibekali fitur recreasional yang bisa digunakan untuk melakukan berbagai hal.

Dengan aplikasi AndMeasure, kamu bisa melakukan pengukuran

  • rute off-road,
  • perjalanan air,
  • merencanakan jalur lari,
  • estimasi jarak tempuh pada jarak tembak, dan lainnya.

2. Auto Distance

aplikasi pengukur jarak

Auto Distance bisa dibilang sebagai aplikasi yang serbaguna.

Aplikasi ini bisa digunakan untuk mengetahui jarak dari satu objek ke objek yang lain secara cepat dan mudah lewat kamera.

Auto Distance memanfaatkan ketinggian lensa kamera dan tilt angle dari kamera untuk melakukan kalkulasi jarak sebuah objek.

Selain itu, aplikasi ini juga dapat mengukur tinggi gedung dan jarak objek serta dapat dimanfaatkan di dalam ruangan.

3. Distance Meter

distance meter

Aplikasi pengukur jarak selanjutnya adalah Distance Meter.

Distance Meter telah diunduh lebih dari satu juta pengguna dengan ukuran yang ringan yakni 7,5 MB saja.

Aplikasi ini menggunakan fungsi sensor yang ada pada smartphone untuk dipakai sebagai pengukur objek yang kamu inginkan.

Untuk mengukur jarak, cukup memakai kamera yang diarahkan ke objek yang dimaksud.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa melakukan pengukuran sebuah tinggi objek.

Caranya, arahkan kamera dari atas ke bawah sesuai tinggi objeknya.

4. EasyMeasure

easy measure



EasyMeasure merupakan aplikasi yang diciptakan untuk melakukan pengukuran jarak suatu objek dengan tempat di mana si pengguna berada.

Cara menggunakan aplikasi besutan Caramba Apps ini cukup mudah, kamu cukup mengarahkan kamera ke objek sasaran.

Tak hanya itu, aplikasi yang satu ini juga bisa mengetahui tinggi badan seseorang.

Caranya, cukup dengan menggunakan kamera smartphone sebagai pengukurnya.

EasyMeasure dapat digunakan mengukur semua objek dengan cukup akurat.

5. ImageMeter

imagemeter

ImageMeter merupakan aplikasi pengukur jarak besutan developer Dirk Farin.

Ada lebih dari satu juta pengguna yang mengunduh aplikasi ini di Google Play Store dengan rating yang cukup bagus.

Namun, untuk bisa menggunakannya, pengguna diharuskan melakukan pembayaran terlebih dahulu senilai Rp49.000.

Meski demikian, aplikasi ini dapat bekerja baik dengan hasil pengukuran yang akurat.

Menariknya, kita juga dapat mengukur objek tanpa ada batasan jarak.

6. Maps Ruler

aplikasi pengkur jarak

Aplikasi yang berikutnya ini bernama Maps Ruler, yang juga bisa digunakan untuk melakukan pengukuran jarak terbaik.

Maps Ruler dapat digunakan untuk

  • mengukur area lapangan,
  • perhitungan perjalanan perahu,
  • trekking,
  • berjalan,
  • pengukuran luas atap dan masih banyak yang lainnya.

Tak hanya itu, hasilnya pun cukup akurat.

Jika tertarik untuk menggunakan Maps Ruler, kalian bisa langsung mengunduhnya di Google Play Store.

7. Smart Measure

smart measure

Aplikasi pengukur jarak terbaik berikutnya adalah Smart Measure.

Ada lebih dari 10 juta pengguna di Google Play Srote yang mengunduh Smart Measure.

Aplikasi berukuran 3,8 MB ini dapat kalian gunakan untuk mengukur jarak, tinggi, luas, lebar sebuah objek dengan rumus trigonometri.

Sayangnya, Smart Measure hanya dapat digunakan untuk melakukan pengukuran sebuah objek yang jaraknya dari 0 cm sampai 50 meter.

Kalau tertarik untuk menggunakan aplikasi ini, kalian bisa langsung mengunduhnya sekarang juga. Gratis, kok!

***

Itulah sejumlah rekomendasi aplikasi pengukur jarak di HP.

Semoga artikel ini dapat membantumu ya!

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.

Salah satu rekomendasi terfavorit saat ini yakni LRT City Cibubur.

Jika mencari tips seputar menarik seputar hunian, baca saja di Berita.99.co

Kamu juga bisa ikuti Google News Berita 99.co Indonesia agar tak ketinggalan informasi terbaru.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts