Berita Ragam

11 Arti Mimpi Kelabang yang Berkaitan dengan Masa Depan. Bawa Sial?

2 menit

Kaget karena mengalami mimpi bertemu kelabang? Tenang dulu, sebab artinya tak selalu buruk. Temukan tafsir lengkap mimpi kelabang di sini!

Kelabang identik dengan kesan yang menyeramkan dan menakutkan.

Bagaimana tidak, tubuhnya yang panjang berwarna gelap, ditambah jumlah kakinya yang banyak, mencirikan kelabang sebagai hewan berbahaya.

Terlebih kehadiran kelabang selalu dikaitkan dengan hal-hal buruk, seperti tanda datangnya santet dan perwujudan orang yang meninggal.

Lalu, apa jadinya jika kamu mengalami mimpi kelabang?

Apakah mimpi tersebut pertanda jika kamu akan bernasib buruk di kehidupan nyata?

Tenang dulu, tak selalu begitu, ko.

Untuk tahu arti mimpi kelabang selengkapnya, simak saja ulasan ini.

Diolah dari berbagai sumber, kami akan urai dengan tuntas!

11 Arti Mimpi Kelabang

mimpi bertemu kelabang

sumber: blog.kliknclean.com

1. Melihat Kelabang

Bila mimpi melihat kelabang, melansir laman sonora.id, artinya kamu akan terperangkap dalam usaha yang merugikan.

Usaha atau bisnis tersebut akan membawa kamu pada kehancuran.

Maka dari itu, bila memang sedang menjalani bisnis, kamu mesti hati-hati apalagi jika akan bekerja sama dengan orang lain.

2. Menangkap Kelabang

Kemudian menangkap kelabang.

Mimpi tersebut membawa pesan, kalau kamu akan berhasil mengalahkan pesaing dan akhirnya mendapat keberhasilan.

Ternyata mimpi bertemu hewan seram tak melulu berarti buruk, ‘kan?

3. Memukul Kelabang

Sudah menjadi naluri manusia, bila bertemu hewan yang berbahaya pasti ingin segera memusnahkannya.

Pun bila dalam mimpi kamu memukul kelabang…

Bunga tidur itu menandakan kalau kamu mesti lebih hati-hati.

Sebab, di luar sana sedang ada musuh yang mengawasi dan sedang bersiap menghadapimu.

4. Dikejar Kelabang

Sementara bila dikejar kelabang itu artinya kamu pada saat ini sedang menghindari rasa takut.

Kami sarankan, hadapi segala ketakutan agar hidup jauh lebih tenang.

5. Melihat Kelabang Mati

Mimpi ini ingin memberi pesan, jadilah diri yang lebih percaya diri, berani, dan mempunyai empati kepada sesama.

Lantaran kondisi kamu sekarang, acuh pemalu, dan cenderung takut untuk ditolak.



Yuk, hidup lebih berani.

6. Kelabang Merayap di Tubuh

Walau tidak terjadi, tapi mimpi kelabang yang merayap di tubuh akan membuat kita takut setengah mati.

Sama halnya dengan tafsir yang lain, mimpi ini semacam pesan, supaya kamu lebih hati-hati untuk menatap masa depan; jangan ceroboh!

7. Melihat Banyak Kelabang

Melihat satu kelabang saja sudah takut, apalagi melihat kelabang dengan jumlah yang banyak?

Ternyata, tafsirnya kurang baik, lantaran kamu akan menjalani kehidupan yang sulit yang sangat menguras waktu.

Sekadar saran, segera tuntaskan segala pekerjaan dengan tepat, agar tak membuat kesulitan di hari-hari kedepan.

8. Kelabang Masuk Celana

Awas, pertanda buruk!

Mimpi tersebut memberi sinyal bila kamu mungkin akan mengalami pelecehan seksual.

Oleh karena itu, lebih waspada bila kamu pergi sendirian ke luar rumah, ya.

9. Melihat Kelabang Putih

Walau dalam kehidupan nyata jarang ditemukan, tapi bila dalam satu mimpi bertemu kelabang warna putih itu artinya ada hal baik yang datang padamu.

Pasalnya kamu akan mendapat manfaat dan dampak besar dari kemampuanmu saat ini.

10. Melihat Kelabang Merah

Mimpi melihat kelabang warna merah ingin memberi tahu, lebih hati-hatilah dalam menjalin hubungan.

Kamu jangan ceroboh dan harus hati-hati dalam mengambil setiap keputusan.

11. Melihat Kelabang Hitam

Sementara jika melihat kelabang hitam, kamu perlu waspada.

Itu karena di dunia nyata ada orang yang berniat untuk memanfaatkanmu.

***

Itulah beberapa arti mimpi kelabang.

Namanya juga mimpi, jangan terlalu dirisaukan, ya.

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Dapatkan informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Apakah kamu sedang mencari rumah di Bandung?

Maka Grahawangi City View bisa dijadikan pilihan tepat.

Informasi lebih lanjut bisa kamu temukan di www.99.co/id dan rumah123.com.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts