Berita Ragam

10 Arti Mimpi Keramas yang Ternyata Berkaitan dengan Nasib dan Rezeki di Masa Depan

2 menit

Arti mimpi keramas konon berkaitan dengan berbagai hal, bisa pertanda buruk dan membawa pesan baik. Arti selengkapnya bisa kamu simak di sini!

Saat terlelap tidur, kita umumnya akan mengalami mimpi, dari mulai mimpi yang aneh, hingga mimpi melakukan kegiatan biasa saja.

Bila mimpi hal-hal aneh, semisal dikejar binatang, kamu mungkin akan bertanya-tanya, apakah mimpi tersebut mempunyai arti tersendiri?

Sementara mimpi melakukan kegiatan yang lumrah, biasanya kamu akan lupakan begitu saja.

Namun, sebagian orang percaya setiap mimpi membawa pesan tersendiri dalam kehidupan sehari-hari, sekalipun mimpi itu tak menggambarkan kejadian aneh.

Contohnya mimpi keramas…

Mimpi ini menurut berbagai sumber mempunyai berbagai arti, ada yang memuat pesan negatif, ada juga yang berarti positif.

Penasaran dengan tafsir mimpi yang satu ini?

Untuk mengetahui arti mimpi keramas selengkapnya, kamu bisa melihat artikel di bawah, yuk, simak sampai selesai!

10 Arti Mimpi Keramas

mimpi keramas

Sumber: lifestyle.okezone.com

1. Keramas Sambil Mandi

Sahabat 99, apakah kamu pernah mimpi keramas sambil mandi?

Jika pernah, arti mimpi ini menandakan jika kamu dalam waktu dekat akan menemukan rintangan atau sebuah kesulitan.

Maka dari itu, mulai sekarang bijak serta lebih berhati-hati dalam setiap mengambil keputusan.

2. Rambut Rontok

Konon, mimpi ini membawa pesan jika kepercayaan dirimu sedang turun.

Selain itu, mimpi rambut rontok saat keramas berkaitan dengan kesehatan, mengabarkan bila kamu akan mengalami sakit ringan dalam waktu yang dekat.

3. Keramas dengan Air Hujan

Sementara mimpi keramas dengan air hujan membawa pesan baik, menurut primbon Jawa.

Mimpi tersebut merupakan perwujudan dari jiwa yang suci, sehingga menandakan akan ada kemakmuran yang hendak datang.

4. Keramas di Sumur

Setali tiga uang dengan tafsir mimpi di atas, keramas di sumur menyatakan kabar yang baik.

Pasalnya, sumur kerap digambarkan sebagai simbol sumber kehidupan sehari-hari.

Dengan mimpi ini, artinya dalam waktu dekat kamu akan mendapatkan sumber rezeki yang besar!



5. Keramas di Lautan

Lalu, bagaimana jika mimpi keramas di laut?

Mimpi tersebut ingin menunjukkan bila kamu pada saat ini tengah dilanda rasa kecewa.

Rasa kecewa ini timbul karena cita-cita yang selama ini diidamkan sulit untuk digapai.

6. Keramas, tapi Dilihat Orang

keramas dilihat orang lain

Kemudian mimpi keramas, tapi dilihat orang lain.

Bila kamu dalam satu malam pernah mimpi di atas, sebaiknya berhati-hati…

Lantaran mimpi ini ingin memberikan pesan, jika kamu akan ditimpa rasa malu.

Rasa malu ini datang karena aib yang selama ini tertutupi, terbongkar oleh temanmu sendiri.

7. Melihat yang Dikeramas

Lalu, bagaimana jika kamu mimpi melihat yang dikeramas?

Arti mimpi ini merupakan pertanda dalam waktu dekat akan ada halangan yang datang untuk menjegal usaha atau cita-citamu.

8. Keramas di Kolam Renang

Selanjutnya adalah arti mimpi keramas di kolam renang.

Konon, mimpi tersebut adalah sebuah sinyal, bila dalam waktu dekat kamu akan mendapatkan ketenangan hati, terutama dalam menghadapi setiap masalah.

Selain itu, setelah melewati banyak cobaan, masalah yang pada saat ini tengah dihadapi akan segera mereda.

9. Keramas di Malam Hari

Mungkin kamu akan menyangka jika mimpi keramas di malam membawa pesan buruk.

Justru tidak, mimpi ini ingin memberikan pesan, akan datangnya sebuah rezeki atau keberuntungan yang datang ke dalam hidupmu.

10. Keramas Menggunakan Air yang Kotor

Kabar baik! Sebab, mimpi tersebut menandakan kamu akan mendapatkan rezeki yang tidak diduga sebelumnya.

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Baca ulasan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Apakah kamu sedang mencari rumah di Kota Sidoarjo dengan harga terjangkau?

Perumahan Griya Hati Hijau dapat dijadikan alternatif tepat.

Informasi selengkapnya bisa kamu temukan di www.99.co/id dan rumah123.com.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts