Sebagian orang pasti pernah bermimpi melihat hantu seperti pocong atau mimpi kuntilanak yang sangat menyeramkan. Namun, percayakah kamu kalau tafsir di balik mimpi tersebut ada yang pertanda baik? Ini penjelasannya!
Banyak yang percaya kalau mimpi melihat hantu kuntilanak adalah sebuah pertanda dalam hidup.
Mimpi tersebut termasuk ke dalam mimpi buruk yang konon membawa kabar buruk pada si pemimpi.
Bagi yang percaya, kuntilanak adalah makhluk halus yang sosoknya cukup menyeramkan.
Dalam agama Islam, mimpi bertemu hantu adalah mimpi buruk yang berasal dari setan, sedangkan mimpi baik datangnya dari Allah Swt..
Berdasarkan sabda Nabi Muhammad saw. yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari, jika kamu mimpi buruk, meludahlah tiga kali dan jangan ceritakan pada siapa pun sehingga mimpi buruk itu tidak akan membahayakan.
Sementara itu, berdasarkan buku Cari Tahu Arti Mimpimu oleh Ki Hari Wicaksono, mimpi hantu menurut primbon Jawa memiliki arti yang bervariasi tergantung dari kejadian yang dialami pada mimpi tersebut.
Lantas, apa arti mimpi kuntilanak?
Mimpi kuntilanak menurut primbon adalah pertanda bagus yang dipercaya sebagai pertanda datangnya rezeki mendadak.
Namun, mimpi yang satu ini juga bisa menjadi pertanda buruk.
Apabila hantu tersebut tampak sangat menakutkan, itu artinya pertanda kurang bagus karena ada seseorang yang ingin menjatuhkan kamu.
Melansir sejumlah sumber, berikut arti mimpi selengkapnya.
- 15 Arti Mimpi Kuntilanak
- 1. Bertemu Kuntilanak
- 2. Melihat Kuntilanak
- 3. Dikejar Kuntilanak
- 4. Melihat Kuntilanak Putih
- 5. Didatangi Kuntilanak
- 6. Melihat Kuntilanak Terbang
- 7. Melihat Kuntilanak di Kamar
- 8. Diikuti Kuntilanak
- 9. Melihat Kuntilanak di Pohon
- 10. Bertemu Kuntilanak menurut Islam
- 11. Kuntilanak Hitam
- 12. Kuntilanak Merah
- 13. Kuntilanak Tertawa
- 14. Kuntilanak Tersenyum
- 15. Berbicara dengan Kuntilanak
15 Arti Mimpi Kuntilanak
1. Bertemu Kuntilanak
Berdasarkan primbon Jawa, mimpi ketemu kuntilanak adalah sebuah pertanda baik yang konon berhubungan dengan persahabatan dan perubahan dalam hidup.
Konon, kamu akan bertemu seorang sahabat yang baik.
Namun, ada juga yang menafsirkan kalau mimpi ini adalah sebuah pertanda waspada.
2. Melihat Kuntilanak
Tidak cuma bertemu, tak sedikit orang yang bermimpi melihat kuntilanak.
Meskipun melihat hantu tersebut secara sekilas, namun rupanya mimpi tersebut cukup menyeramkan.
Lalu, apa arti mimpi melihat kuntilanak?
Menurut buku Tafsir Arti Mimpi oleh M. Kamaluddin, hal tersebut menandakan suatu usaha yang kamu lakukan akan sukses dalam waktu dekat.
Jika kamu melihat kuntilanak cantik, tafsir mimpi melihat kuntilanak adalah pertanda keuangan stabil dan jauh lebih baik.
Namun, jika melihatnya dari jauh, artinya pertanda buruk yang berkaitan dengan kehilangan.
3. Dikejar Kuntilanak
Arti mimpi dikejar kuntilanak dipercaya sebagai pertanda buruk.
Menurut primbon Jawa, konon kamu akan mengalami masalah dalam diri.
“Pertanda akan menemukan kesalahan pada diri sendiri,” tulis buku Tafsir Arti Mimpi.
Selain itu, dikejar hantu juga menandakan bahwa kamu sedang lari dalam masalah.
Berdoalah pada Allah Swt. agar kamu terhindar dari nasib buruk atau sial.
4. Melihat Kuntilanak Putih
Menurut sejumlah sumber, hantu kuntilanak terdiri dari sejumlah golongan.
Jenis kuntilanak adalah kuntilanak putih, merah, hitam, biru, dan penyuka laki-laki.
Lalu, apa arti mimpi melihat kuntilanak putih?
Konon, arti mimpi kuntilanak putih adalah sebuah pertanda baik meskipun di dalam mimpi itu kamu ketakutan.
5. Didatangi Kuntilanak
Menurut primbon Jawa, bermimpi didatangi kuntilanak adalah sebuah pertanda kurang baik.
Konon, pemimpi akan mengalami nasib sial di kemudian hari.
Selain itu, orang yang mengalami bermimpi tersebut akan melakukan sebuah kesalahan.
6. Melihat Kuntilanak Terbang
Mimpi melihat kuntilanak terbang adalah sebuah pertanda buruk, menurut primbon Jawa.
Bagi kamu yang mengalami mimpi ini, konon artinya akan mengalami masalah dalam hal pekerjaan.
Hanya saja, pertanda buruk tersebut bisa jadi adalah suatu peringatan.
7. Melihat Kuntilanak di Kamar
Tak jarang seseorang bermimpi melihat kuntilanak di kamar sendiri, Property People.
Jika kamu mengalami mimpi tersebut, konon tandanya adalah pertanda buruk.
Baca Juga:
Suara Burung Hantu Pertanda Apa? Begini Jawabannya!
8. Diikuti Kuntilanak
Sama seperti halnya dikejar kuntilanak, bermimpi diikuti hantu yang satu ini juga kabarnya bernasib buruk.
Untuk itu, senantiasa berdoa pada Allah Swt. agar kamu terhindar dari nasib sial dalam hidup.
9. Melihat Kuntilanak di Pohon
Bermimpi melihat kuntilanak di pohon kabarnya pertanda buruk yang akan terjadi di dunia nyata, menurut Primbon Jawa.
Kamu akan mengalami kesulitan dari segi keuangan yang menyebabkan tekanan dalam hidup.
10. Bertemu Kuntilanak menurut Islam
Arti mimpi kuntilanak menurut Islam memang tidak dijelaskan secara jelas dalam sebuah tafsir.
Hanya saja, mimpi melihat kuntilanak dapat diartikan sebagai mimpi hantu yang datangnya dari setan.
Oleh karena itu, dekatkan diri pada Allah Swt. agar kamu terhindar dari nasib buruk dan sial.
Jangan lupa, berdoa sebelum tidur supaya kamu tidak mengalami mimpi buruk.
11. Kuntilanak Hitam
Bermimpi kuntilanak hitam adalah pertanda buruk.
Menurut primbon Jawa, mimpi hantu hitam dan mencium bau tak sedap memiliki makna akan kehilangan anggota keluarga atau sakit.
12. Kuntilanak Merah
Mimpi kuntilanak merah adalah pertanda buruk.
Konon, kamu akan mengalami nasib buruk dalam waktu dekat.
Baca Juga:
18 Arti Mimpi Melihat Pocong ketika Tidur. Apakah Maknanya Seseram Penampakannya?
13. Kuntilanak Tertawa
Waspada kalau kamu bermimpi kuntilanak tertawa.
Menurut primbon, kuntilanak tertawa merupakan sebuah pertanda buruk.
Untuk itu, berdoalah pada Allah supaya kamu terhindar dari malapetaka.
14. Kuntilanak Tersenyum
Mengutip buku Tafsir 1672 Mimpi (Tengok Arti Mimpimu) oleh D. Raditya, mimpi kuntilanak tersenyum dipercaya sebagai pertanda baik.
Hal tersebut berkaitan dengan umur yang panjang.
15. Berbicara dengan Kuntilanak
Bermimpi berbicara dengan kuntilanak dipercaya pertanda bagus.
Konon, kamu akan mencapai keberhasilan dalam waktu dekat.
Menurut buku 1070 Tafsir Mimpi yang disusun oleh Rini Widayanti, mimpi ini dipercaya kondisi keuangan kamu akan meningkat.
***
Itulah arti mimpi kuntilanak menurut primbon Jawa dan agama Islam.
Apakah kamu percaya?
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak informasi arti mimpi lainnya hanya di Berita.99.co.
Ikuti pula Google News kami untuk mendapatkan informasi terbaru seputar tips rumah dan properti.
Nah, bagi kamu yang sedang mencari hunian, cek dari sekarang lewat www.99.co/id.
Kini jadi #segampangitu menemukan rekomendasi hunian yang pas bagi keluarga!