Berita Ragam

30 Arti Nama Putri untuk Bayi Perempuan yang Cantik dan Menggemaskan. Lengkap dengan Contohnya!

3 menit

Salah satu nama perempuan yang paling sering digunakan di Indonesia adalah Putri. Sudah tahu apa arti nama putri? Jika belum, simak penjelasannya di sini!

Putri adalah nama yang menunjukan identitas gender seseorang dan digunakan pada anak perempuan.

Nama putri sendiri berarti “perempuan”, sehingga tak heran jika nama ini hanya digunakan pada bayi perempuan saja.

Namun, nama yang satu ini juga bisa berubah maknanya jika kamu menyisipkan satu atau dua nama tambahan, lo!

Simak beragam arti nama putri untuk bayi perempuan di sini!

Arti dari Nama Putri untuk Bayi Perempuan

arti dari nama putri

Memangnya apa arti dari nama putri?

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti nama putri adalah anak perempuan.

Sementara, arti dari nama putri sendiri berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti “anak perempuan”.

Nama yang satu ini sering digunakan pada nama tengah, nama depan, dan nama akhir seseorang.

Berikut adalah beragam nama putri untuk bayi perempuan yang bisa kamu gunakan:

  1. Putri Andara: anak perempuan dengan cahaya kecantikan
  2. Putri Maharani: anak perempuan yang memperjuangkan keadilan
  3. Putri Anastasya: anak perempuan penuh kekuatan untuk kebangkitan
  4. Putri Abila Rezfan Azkadina: kebahagiaan anak perempuan yang cantik karena taat melakukan ibadah
  5. Putri Arawinda Roan: anak perempuan baik yang memiliki kedudukan tinggi dan fasih berbicara
  6. Putri Kei Ashana: anak perempuan cantik yang memiliki kebaikan hati dan penuh keberuntungan
  7. Putri Ileana Akleema: anak perempuan cantik yang selalu menyinari hidupnya dengan sebuah kebaikan sejati
  8. Putri Cantika: anak perempuan yang diberkahi kecantikan
  9. Putri Amelia: anak perempuan pekerja keras yang selalu unggul
  10. Putri Adinda: anak perempuan yang dikagumi banyak orang

Beragam Contoh Nama Putri

Contoh Arti Nama Putri

Selain beragam contoh nama putri di atas, ada juga beragam nama lain yang memiliki makna tak kalah indah:

  1. Putri Ailee Melody: anak perempuan dengan suara yang merdu
  2. Putri Sekar Pratiwi: anak perempuan yang penuh dengan ketenangan
  3. Putri Syifa Aulia: anak perempuan penyembuh
  4. Putri Azizah Handayani: anak perempuan mulia yang diberkahi kecantikan
  5. Putri Belva Carlissa: anak perempuan yang jujur dan suci
  6. Putri Chelsea Radian: anak perempuan yang anggun
  7. Putri Ayuningtyas Setiawan: anak perempuan cantik yang setia dan dikagumi banyak orang
  8. Putri Danastri Luna Badira: anak perempuan yang selalu menyinari hidupnya dengan penuh kecantikan
  9. Putri Puri Navisha: anak perempuan yang akan menjadi orang berguna dan memiliki kesuksesan sempurna
  10. Putri Mounira Abyaksha: anak perempuan cantik yang selalu menyinari kehidupannya dengan kecerdasan pikiran.

Arti Nama Putri Menurut Islam

Arti Nama Putri Menurut Islam



Nama Putri juga bisa kamu selipkan dalam nama anak Islam.

Menurut Islam, bayi bernama Putri memiliki arti agar anakmu bisa menjadi wanita yang cantik dan feminin.

Berikut adalah beberapa arti nama Putri menurut Islam:

  1. Putri Fatimah Zahro: perempuan yang lembut dan menawan
  2. Khaira Putri Adinda: anak perempuan yang bercahaya dan berkedudukan tinggi
  3. Annisa Putri Maulida: anak perempuan cantik yang dilahirkan bersih dan disayangi banyak orang
  4. Putri Kalla Nayyira: anak perempuan yang selalu bersinar dan memberikan kebaikan sejati
  5. Putri Adzkiya Malvina: anak perempuan cerdas yang bahagia dan memiliki kelembutan hati

Arti Nama Putri dalam Alkitab

Arti Nama Putri dalam Alkitab

Selain Islam, nama putri juga ternyata bisa dimasukkan ke nama bayi Kristen.

Berikut adalah beberapa nama arti nama Putri dalam Alkitab:

  1. Putri Yoana Patrisia: anak perempuan yang mandiri
  2. Abigail Putri Melody: anak perempuan sumber kebahagiaan dan memiliki suara merdu
  3. Valencia Flora Putri: anak perempuan seperti sekuntum bunga yang berani dan kuat
  4. Angelina Putri Kyla Justina: anak perempuan cantik yang selalu menyampaikan pesan Tuhan dan menjunjung nilai keadilan
  5. Putri Areum Adelicia: anak perempuan cantik yang berbudi baik

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Bekasi, bisa jadi Mustika Village Sukamulya adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!

Wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts