Berita Hiburan

5 Konspirasi Kisah Artis Meninggal Dunia yang Dianggap Palsu

3 menit

Bagi para penganut teori konspirasi, selalu ada hal yang dianggap sebagai konspirasi di dunia ini, bahkan termasuk berita artis meninggal dunia.

Sebagian dari mereka menganggap berita faktual sebagai berita palsu sementara sebagian lainnya menganggap sebagia konspirasi.

Apalagi jika berbicara soal selebritis dunia, segala hal bisa dikaitkan dengan teori konspirasi yang sangat sulit diterima nalar.

Kisah artis meninggal dunia adalah salah satu contoh kasus yang banyak dipercaya orang sebagai sebuah konspirasi dunia.

Percaya atau tidak, berikut beberapa kisah artis meninggal dunia yang dianggap palsu.

5 Artis Meninggal Dunia Tapi Dianggap Palsu

1. Michael Jackson

artis meninggal dunia

Penyanyi populer Michael Jackson diberitakan meninggal dunia pada 25 Juni 2009 di rumahnya di Holmby Hills, Los Angeles, California, Amerika Serikat.

Tetapi, banyak orang yang mengaku melihat banyak keganjilan pada kasus kematian King of Pop saat itu.

Dari sejak MJ mendapat pertolongan pertama hingga proses pemakamannya dikatakan terdapat banyak kejanggalan yang mencurigakan.

Bahkan, terdapat laman michaeljacksonnotdead.wordpress.com yang mengumpulkan berbagai bukti kepalsuan kabar kematian MJ hingga kini.

Baca Juga:

10 Artis Investasi Saham, Kekayaannya Jadi Berlipat Ganda!

2. Elvis Presley

artis meninggal dunia

Kisah artis meninggal dunia yang dianggap palsu selalu terdengar mengejutkan, begitu pun kisah soal kematian Elvis Presley.

Banyak yang percaya bahwa berita kematian Elvis Presley sebetulnya adalah sebuah konspirasi dan ia tak benar-benar mati.

Sebagian orang percaya Elvis mati karena penyakit sembelit akut dan sebagian lainnya percaya penyakit jantung akut sebagai penyebabnya.

Pada sebuah investigasi lanjutan diketahui bahwa dokter pribadi Elvis merekomendasikan obat-obatan painkiller padanya, namun hasil otopsi tak menemukan hal tersebut di tubuh Elvis.

3. Avril Lavigne

artis meninggal dunia



Kabar artis meninggal dunia berikutnya yang dianggap sebagai konspirasi adalah Avril Lavigne, bintang pop rock medio 2000-an.

Sebuah teori menyebutkan bahwa Avril telah meninggal sekitar tahun 2002, lantas digantikan oleh orang lain.

Ada banyak bukti yang diangkat untuk membuktikan konspirasi ini…

Mulai dari foto, video, dan penjelasan bentuk tubuh seperti hidung serta bentuk wajah yang berbeda.

Bahkan, ada seseorang yang mengumpulkan bukti bantahan atas kabar kematian Avril dalam sebuah blog beralamat avrilestamorta.blogspot.com!

4. Tupac Shakur

artis meninggal dunia

Kabar konpirasi artis meninggal dunia berikutnya menimpa artis rap ternama Tupac Shakur yang dicurigai memalsukan kabar kematiannya.

Menurut teori konspirasi ini, Tupac memalsukan kematiannya agar ia bisa kabur ke Kuba dan menghindar dari status selebritisnya yang berbahaya.

Beberapa bukti terkuat yang diajukan yaitu kabar soal penembak Tupac yang tak dapat ditemukan hingga kini serta kabar bahwa Tupac selalu menggunakan rompi anti peluru.

Pihak yang telah mengkremasi Tupac pun diketahui langsung mengundurkan diri sesaat setelahnya.

5. Steve Jobs

artis meninggal dunia

Di tahun 2018, seorang pengguna Reddit mengunggah sebuah foto yang menunjukkan sosok orang di Mesir yang tampak seperti Steve Jobs.

Ia bahkan menuliskan judul “Steve Jobs bersembunyi di Mesir setelah memalsukan kematiannya” pada unggahan tersebut.

Setelah membandingkan foto orang tersebut dengan foto Steve Jobs asli, banyak pengguna yang percaya bahwa orang tersebut memang sosok Steve Jobs asli.

Bahkan, media besar sekelas The Daily Mail pun “percaya” akan kabar konspirasi ini.

Baca Juga:

Wow, 7 Rumah Bekas Artis Ini Dijual dengan Harga Ratusan Miliar Rupiah!

Itulah 5 kabar artis meninggal dunia yang dianggap sebuah konspirasi.

Semoga artikel ini menghibur ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Pastikan untuk mencari segala kebutuhan properti hanya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts