Anies Baswedan mempunyai aset tanah dan bangunan yang totalnya sebesar Rp14 miliar lebih. Beberapanya berada di kawasan Jakarta Selatan!
Nama Anies Baswedan kerap masuk ke dalam bursa calon presiden untuk tahun 2024.
Malah dalam beberapa survei elektabilitas Capres 2024, Anies selalu berada di peringkat atas, bersaing dengan sosok lain seperti Ganjar Pranowo serta Prabowo Subianto.
Publik pun berkeyakinan, jika Anies akan menjadi pesaing kuat dalam pertarungan Pilpres mendatang.
Berbicara tentang Anies, sosok Gubernur Jakarta ini punya kekayaan Rp17 miliar lebih.
Hal tersebut diketahui berdasar Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKBP) tahun 2021.
Dari total kekayaan sang gubernur, sumber paling besar berasal dari aset properti, berupa tanah dan bangunan.
Lantas, berapa dan di mana saja total aset tanah dan bangunan milik Anies? Jawabannya akan terungkap di bawah ini!
Rincian Aset Properti Milik Anies Baswedan
Menukil laman elhkpn.kpk.go.id, total nilai tanah dan bangunan Anies Baswedan sebesar Rp14.715.962.000 atau Rp14,7 miliar.
Tanah dan bangunan Anies tersebar di beberapa wilayah Jakarta, bahkan sampai Sleman dan Ponorogo.
Berikut rincian lokasi, luas tanah dan bangunan, serta nilainya.
- Tanah Seluas 91 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN, HASIL SENDIRI Rp. 475.293.000
- Tanah dan Bangunan Seluas 1655 m2/798 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN, HASIL SENDIRI Rp. 11.521.815.000
- Tanah Seluas 2175 m2 di KAB / KOTA SLEMAN, WARISAN Rp. 178.350.000
- Tanah Seluas 483 m2 di KAB / KOTA SLEMAN, HIBAH DENGAN AKTA Rp. 61.824.000
- Tanah Seluas 116 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN, HASIL SENDIRI Rp. 936.780.000
- Tanah Seluas 4284 m2 di KAB / KOTA PONOROGO, HASIL SENDIRI Rp. 1.541.900.000
Total Kekayaan
Sementara jika berbicara total kekayaan, orang nomor satu di Jakarta ini punya kekayaan mencapai Rp18.562.541.503.
Selain tanah dan bangunan, kekayaan Anies berasal dari alat transportasi dan mesin sebesar Rp550.000.000, harta bergerak lainnya Rp1.367.366.531, surat berharga Rp61.070.000, kas dan setara kas Rp1.208.221.107, serta harta lainnya Rp659.921.865.
Anies pun mempunyai utang sebesar Rp7.606.761.819.
***
Itulah rincian aset properti yang dimiliki Anies Baswedan.
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Leuwi Gajah Residence dapat jadi pilihan tepat untuk mendapatkan hunian dengan harga yang tak terlalu mahal di dekat Kota Bandung.
Informasi lebih jelas, silakan langsung pantau di www.99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!