Kasih merupakan inti dari keyakinan umat kristiani. Karena itu di dalam kitab sucinya ada banyak ayat Alkitab tentang kasih serta cinta sejati. Yuk, sama-sama merenunginya!
Salah satu ajaran terpenting dari Yesus Kristus kepada umatnya adalah cinta kasih.
Cinta kasih ini berlaku untuk semua orang, baik kepada Tuhan, teman, kekasih, anak, atau bahkan musuh.
Jika ingin mempelajarinya, kamu bisa menyimak sejumlah ayat Alkitab tentang kasih dan cinta berikut ini!
Ayat Alkitab tentang Kasih dan Cinta
Pertama, ada sejumlah ayat yang bisa mengingatkanmu akan pentingnya cinta kasih.
Saking pentingnya saling mengasihi, tindakan ini bisa menanggalkan banyak dosa menurut ajaran Kristen.
Berikut sejumlah ayat alkitab tentang kasih dan cinta:
1. 1 Yohanes 4:11
“Saudara-saudaraku yang kekasih, jikalau Allah sedemikian mengasihi kita, maka haruslah kita saling mengasihi.”
2. 1 Petrus 4:8
“Tetapi yang terutama: kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain, sebab kasih menutupi banyak sekali dosa.”
3. 1 Yohanes 4:7-8
“Saudara-saudaraku yang kekasih, marilah kita saling mengasihi, sebab kasih itu berasal dari Allah; dan setiap orang yang mengasihi, lahir dari Allah dan mengenal Allah. Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih.”
4. Filemon 1:4
“Aku mengucap syukur kepada Allah-ku, setiap kali aku mengingat engkau dalam doaku.”
5. Mazmur 119:167
“Aku berpegang pada peringatan-peringatan-Mu, dan aku amat mencintainya.”
6. Markus 41:6
“Sekarang tinggal hanya satu orang anaknya yang kekasih. Akhirnya dia menyuruh kepada mereka.”
7. Efesus 4:2-3
“Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, dan sabar. Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu. Dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera.”
8. Roma 12:9-10
“Hendaklah kasih itu jangan pura-pura! Jauhilah yang jahat dan lakukanlah yang baik. Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.”
9. Yohanes 13:34-35
“Sebuah perintah baru Kuberikan kepadamu, agar engkau saling mengasihi, sebagaimana Aku telah mengasihimu, engkau juga saling mengasihi. Dengan begitu semua orang akan tahu bahwa engkau adalah murid-Ku, jika engkau saling mengasihi.”
10. Efesus 6:24
“Kasih karunia menyertai semua orang, yang mengasihi Tuhan kita Yesus Kristus dengan kasih yang tidak binasa.”
Ayat Alkitab tentang Kasih kepada Tuhan
Secinta apa pun kita kepada pasangan, tentu kita harus lebih mencintai Tuhan Yesus sebagai pencipta kita.
Hal ini pun Tuhan Yesus ingatkan melalui sejumlah ayat Alkitab tentang kasih dan cinta Tuhan berikut ini:
11. Yesaya 54:10
“Sebab biarpun gunung-gunung beranjak dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih setia-Ku tidak akan beranjak dari padamu dan perjanjian damai-Ku tidak akan bergoyang, firman Tuhan, yang mengasihani engkau.”
12. Roma 8:38-39
“Sebab aku yakin, apakah baik maut, juga hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, juga yang akan datang, atau yang berkuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, atau yang ada di tempat lain, tidak akan dapat membebaskan kita dari kasih Allah, yang ada di dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.”
13. Mazmur 116:1
“Aku mengasihi Tuhan, sebab Ia mendengarkan suaraku dan permohonanku.”
14. 1 Yohanes 4:18
“Di dalam kasih tidak ada ketakutan: kasih yang sempurna melenyapkan ketakutan; sebab ketakutan mengandung hukuman dan barangsiapa takut, ia tidak sempurna di dalam kasih.”
15. Yohanes 8:42
“Yesus berkata kepada mereka: ‘Jika Tuhan adalah Bapamu, engkau akan mengasihi Aku, karena Aku keluar dan datang dari Tuhan, dan Aku tidak datang dari diri-Ku sendiri, melainkan Dia yang mengutus Aku,’.”
16. Nehemia 9:17b
“Tetapi Engkaulah Allah yang sudi mengampuni, yang pengasih dan penyayang, yang panjang sabar dan berlimpah kasih setia-Nya. Engkau tidak meninggalkan mereka.”
17. Mazmur 27:10
“Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun Tuhan menyambut aku.”
18. 1 Yohanes 3:1a
“Lihatlah, betapa besarnya kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah.”
19. Roma 5:8
“Akan tetapi, Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa.”
20. Mazmur 119:64
“Bumi penuh dengan kasih setia-Mu, ya Tuhan, ajarkanlah ketetapan-ketetapan-Mu kepadaku.”
Ayat Alkitab tentang Mengasihi Sesama
Selanjutnya, ada juga ayat Alkitab tentang kasih kepada sesama manusia.
Ini meliputi pacar, teman, sahabat, keluarga, hingga musuh yang kamu miliki.
Berikut ayat Alkitab tentang kasih untuk pacar hingga musuh tersebut:
21. Lukas 6:27 dan 35
“Tetapi kepada kamu, yang mendengarkan Aku, Aku berkata: Kasihilah musuhmu, berbuatlah baik kepada orang yang membenci kamu, tetapi kamu, kasihilah musuhmu dan berbuatlah baik kepada mereka dan pinjamkan dengan tidak mengharapkan balasan, maka upahmu akan besar dan kamu akan menjadi anak-anak Allah Yang Mahatinggi, sebab Ia baik terhadap orang-orang yang tidak tahu berterima kasih dan terhadap orang-orang jahat.”
22. Matius 5:39-40
“Tetapi Aku berkata kepadamu: Janganlah kamu melawan orang yang berbuat jahat kepadamu, melainkan siapa pun yang menampar pipi kananmu, berilah juga kepadanya pipi kirimu. Dan kepada orang yang hendak mengadukan engkau karena mengingini bajumu, serahkanlah juga jubahmu.”
23. Matius 5:43–44
“Kamu telah mendengar firman: Kasihilah sesamamu manusia dan bencilah musuhmu. Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.”
24. Yohanes 15:13
“Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya.”
25. Matius 19:6
“Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. Karena itu, apa yang telah Allah persatukan, tidak boleh manusia ceraikan.”
26. Roma 13:9
“Karena firman: jangan berzinah, jangan bawa, jangan dilepaskan, jangan mengingini dan firman lain juga, sudah tersimpul dalam firman ini, yaitu: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri!”
27. Matius 5:31-32
“Telah difirmankan juga: Siapa yang menceraikan istrinya harus memberi surat cerai kepadanya. Tetapi Aku berkata kepadamu: Setiap orang yang menceraikan istrinya kecuali karena zina, ia menjadikan istrinya berzinah; dan siapa yang kawin dengan perempuan yang diceraikan, ia berbuat zina.”
28. Yesaya 62:5
“Sebab seperti seorang muda belia menjadi suami seorang anak dara, demikianlah Dia yang membangun engkau akan menjadi suamimu, dan seperti girang hatinya seorang mempelai melihat pengantin perempuan, demikianlah Allahmu akan girang hati atasmu.”
29. Roma 13:8
“Janganlah kamu berutang apa-apa kepada siapa pun juga, tetapi hendaklah kamu saling mengasihi. Sebab barangsiapa mengasihi sesamanya manusia, ia sudah memenuhi hukum Taurat.”
30. Kolose 3:14
“Dan di atas semuanya itu: kenakanlah kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan.”
Ayat Firman Tuhan tentang Kasih
Jika membutuhkan lebih banyak lagi referensi ayat Alkitab tentang kasih, berikut beberapa poin yang bisa kamu pelajari:
31. Matius 5:44
“Tapi aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.”
32. 1 Korintus 13: 1
“Sekalipun aku bisa berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak memiliki ucapan terima kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing.”
33. 1 Yohanes 3:1
“Lihatlah, sungguh luar biasa terima kasih yang dikaruniakan Bapa bagi kita, demikianlah kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah. Karena dunia tidak mengenal kita, sebab dunia tidak mengenal Dia.”
34. Yudas 1: 2
“Rahmat, sejahtera dan kasih kiranya melimpahi kamu.”
35. Efesus 2:8-9
“Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah. Itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri.”
36. Ratapan 3: 22-23
“Tak berkesudahan terima kasih setia, tak habis-habisnya rahmat-Nya, selalu baru setiap pagi; besar kesetiaan-Mu!”
37. Kejadian 2:24
“Sebab itu seorang laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan istrinya, sehingga keduanya menjadi satu daging.”
38. Kolose 3:13
“Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian.”
39. Matius 6:22
“Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu.”
40. Yehezkiel 36:26
“Kamu akan Kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan Kuberikan kepadamu hati yang taat.”
FAQ
Ayat Alkitab tentang apa itu kasih?
Salah satu ayat Alkitab tentang kasih adalah 1 Korintus 13:4 yang berbunyi, “Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong.”
Kasih dalam Alkitab ayat berapa?
Penjelasan mengenai kasih dalam Alkitab ada di Efesus 6:24 yang isinya, “Kasih karunia menyertai semua orang, yang mengasihi Tuhan kita Yesus Kristus dengan kasih yang tidak binasa.”
Apa isi dari Efesus 4 ayat 5?
Bunyi Efesus 4 ayat 5 adalah, “Kita semua percaya kepada Penguasa yang sama dan mempunyai keyakinan yang sama. Kita juga sudah dibaptis dalam nama Penguasa kita itu.”
***
Semoga kumpulan ayat alkitab tentang kasih sayang kepada Tuhan hingga sesama ini bermanfaat, ya.
Kunjungi laman Berita.99.co untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.
Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia yang selalu menyajikan informasi ter-update seputar properti.
Kamu sedang mencari rumah impian?
Membeli rumah kini bisa #segampangitu bersama www.99.co/id, lo.
Yuk, kunjungi lamannya sekarang juga!