Bacaan bilal tarawih 8 rakaat biasanya dilantunkan dengan lantang yang diiringi jawaban dari jemaah.
Namun, selain bacaan bilal tarawih delapan rakaat, ada pula bacaan bilal tarawih 23 rakaat.
Menurut buku Tuntunan Shalat Sunnah Tarawih yang ditulis Shabri Shaleh Anwar, memang ada perbedaan jumlah rakaat dalam salat tarawih, tetapi hal tersebut tidak perlu dipermasalahkan.
Masih menurut sumber yang sama, Rasulullah saw. mengerjakan 8 rakaat salat tarawih plus 3 witir dengan ayat yang panjang, bermakna bahwa nabi Muhammad ingin mendapatkan pahala pada ayat yang panjang.
Sementara pada masa Umar bin Khattab, diangkatlah Ubay bin Ka’ab sebagai imam dengan ayat yang singkat (satu malamnya satu juz) dengan rakaat yang banyak, yaitu 20 rakaat plus 3 witir, bermakna sahabat nabi ingin mendapatkan pahala dengan jumlah rakaat yang banyak.
Maka, tidak heran apabila salat terawih ada yang mengerjakan sebanyak 11 rakaat dan 23 rakaat.
Hal ini berhubungan pula dengan bacaan bilal tarawih, ada yang 8 rakaat tetapi ada juga yang 20 rakaat.
Bacaan Bilal Tarawih 8 Rakaat
Berikut ini adalah bacaan bilal tarawih 8 rakaat lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan artinya.
Rakaat 1 dan 2
Bacaan Bilal
َلُّوْا سُنَّةَ التَّرَاوِيْحِ جَامِعَةً رَحِمَكُمُ اللَّهُ
Shollu sunnatat tarawihi jami’atan rahimakumullah.
Artinya: “Marilah kita salat sunnah tarawih secara berjamaah. Semoga Allah melimpahkan rahmat-Nya kepada kalian semua.
Jawaban
الصَّلَاةُ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِي وَيُمِيْتُ وَهُوَ عَلَى كُلَّ شَيْءٍ قَدِيرٌ
Ash-shalatu la ilaha illallahu wahdahu la syarika lahu, lahul mulku walahul hamdu yuhi wa yumitu wa huwa ‘ala kulli syai’in qadir.
Artinya: “Salat itu (mengikrarkan aktualisasi): Tiada Tuhan selain Allah yang Esa, tiada sekutu bagi-Nya, bagi-Nya semua kerajaan dan bagi-Nya segala pujian. Dia yang menghidupkan dan mematikan. Dia Mahakuasa atas segala sesuatu.”
Rakaat 3 dan 4
Bacaan Bilal
(x۳) فَضْلًا مِنَ اللهِ تَعَالَى وَنِعْمَةَ اللَّهُمَّ صَلَّ عَلَى سَيِّدِنَامُحَمَّدٍ
Fadhlan minallah ta’ala wa ni’mah. Allahumma shalli ‘ala sayyidina Muhammad (3x).
Artinya: “Anugerah dan nikmat itu datangnya dari Allah. Ya Allah ta’ala, curahkanlah rahmat kepada junjungan kami Nabi Muhammad saw..”
Jawaban
اَللَّهُمَّ صَلَّ عَلَيْهِ
Allahumma shalli ‘alaih.
Artinya: “Ya Allah, curahkanlah rahmat kepadanya (Nabi Muhammad saw.).”
Rakaat 5 dan 6
Bacaan Bilal
اَلْخَلِيْفَةُ الاَ وَّلُ اَمِيْرُالْمُؤْمِنِيْنَ سَيِّدِنَا أَبُو بَكْرٍاَلصِّدِّيقُ
Al-khatifatul awwalu amirul mukminin sayyidina Abu Bakar ash-Shiddiq.
Artinya: “Khalifah yang pertama adalah Amirul Mukminin Sayyidina Abu Bakar Shiddiq.”
Jawaban
ارَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ
Radhiyallahu ‘anhu
Artinya: “Semoga Allah meridhoinya.”
Rakaat 7 dan 8
Bacaan Bilal
(x۳) فَضْلًا مِنَ اللهِ تَعَالَى وَنِعْمَةَ اللَّهُمَّ صَلَّ عَلَى سَيِّدِنَامُحَمَّدٍ
Fadhalam minallahi ta’ala wa ni’mah. Allahumma shalli ‘ala sayyidina Muhammad.
Artinya: “Anugerah dan nikmat itu datangnya dari Allah. Ya Allah ta’ala, curahkanlah rahmat kepada junjungan kami, Nabi Muhammad saw..”
Jawaban
اَللَّهُمَّ صَلَّ عَلَيْهِ
Allahumma shalli ‘alaih
Artinya: “Ya Allah, curahkanlah rahmat kepadanya (Nabi Muhammad saw.).”
***
Itulah bacaan bilal tarawih 8 rakaat lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan artinya.
Baca ragam informasi menarik hanya di Berita.99.co.
Follow juga Google News Berita.99.co Indonesia agar tidak ketinggalan informasi terkini.
Jangan lupa untuk mengakses laman www.99.co/id guna menemukan rumah idaman dan properti lainnya.
Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu.