Berita KHUSUS Ragam

Bacaan Sholawat Fatih dalam Bahasa Arab dan Artinya. Lengkap dengan Keutamaan Amalan!

2 menit

Kamu pernah mendengar tentang sholawat Fatih? Ini merupakan salah satu amalan yang sering Rasulullah saw. lakukan sepanjang hidupnya. Cek penjelasan selengkapnya dalam artikel di bawah ini, ya!

Ada banyak jenis selawat dalam ajaran Islam yang bisa seorang muslim amalkan.

Salat satunya adalah selawat Al Fatih yang memiliki banyak keutamaan.

Amalan ini diharapkan dapat menjadi wasilah kepada Allah Swt. agar seluruh persoalan hidup kita mendapat kelancaran.

Tertarik untuk mempelajarinya?

Ini dia informasi lengkap mengenai bacaan sholawat Fatih serta keutamaannya!

Bacaan Sholawat Fatih dan Artinya

bacaan sholawat fatih

Secara harfiah, selawat Al Fatih memiliki makna “pembuka pintu arsy”.

Istilah arsy sendiri merujuk pada singgasana atau takhta Tuhan sehingga kerap dikaitkan dengan keberkahan.

Oleh sebab itu, dapat kita pahami bahwa pada dasarnya amalan satu ini bertujuan untuk meraih keberkahan Allah Swt.

Dengan begitu, seorang muslim akan mendapatkan kemudahan dalam menjalani kehidupannya di dunia.

Adapun bacaan sholawat Fatih yang bisa kamu hafalkan sebagai doa pendek harian adalah sebagai berikut:

اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِ نَا مُحَمَّدٍنِ الْفَاتِحِ لِمَا اُغْلِقَ وَالْخَاتِمِ لِمَا سَبَقَ وَالنَّاصِرِ الْحَقَّ بِالْحَقِّ وَالْهَادِي اِلَى صِرَاطٍ مُسْتَقِيْمٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَعَلَى اٰلِهِ وَأَصْحَابِهِ حَقَّ قَدْ رِهِ وَمِقْدَارِهِ الْعَظِيْمِ

Allahumma shalli wa sallim wa barik ‘ala sayyidina Muhammadinil Fatihi lima ughliqa, wal khatimi lima sabaqa, wan nashiril haqqa bil haqqi, wal hadi ila shiratin mustaqim (ada yang baca ‘shiratikal mustaqim’). Shallallahu ‘alayhi, wa ‘ala ālihi, wa ashhabihi haqqa qadrihi wa miqdarihil ‘azhim.

Artinya: Ya Allah, limpahkanlah shalawat, salam, dan keberkahan kepada junjungan kami, Nabi Muhammad saw., pembuka apa yang terkunci, penutup apa yang telah lalu, pembela yang hak dengan yang hak, dan petunjuk kepada jalan yang lurus. Semoga Allah Swt. melimpahkan selawat kepadanya, keluarga, dan para sahabatnya dengan hak derajat dan kedudukannya yang agung.

Waktu Terbaik untuk Mengamalkannya

Sejatinya, amalan sunah ini bisa kamu lakukan setiap waktu.



Namun, waktu terbaik untuk membacanya adalah setelah salat fardu.

Kamu bisa melantunkan lirik sholawat Fatih sebanyak 11 kali setelah salat Zuhur, Asar, Magrib, dan Isya.

Sementara setelah salat Subuh, bacalah selawat satu ini sebanyak 33 kali.

Sebagai catatan, selain selawat Fatih kamu juga bisa membaca 9 doa setelah salat fardu lainnya.

Keutamaan Membaca Sholawat Fatih

keutamaan membaca sholawat fatih

Menurut Syekh Al-Arif Al-Kubra dalam kitab Perukunan Melayu, ada banyak keutamaan yang bisa umat muslim dapatkan dari bacaan selawat ini.

Salah satunya adalah perlindungan Allah Swt. dari siksa api neraka.

Berikut kutipan ucapan Syekh Al-Arif Al-Kubra tersebut:

“Barang siapa membaca shalawat ini seumur hidupnya sekali, niscaya ia dipelihara Allah Ta‘ala dari api neraka dan mewajibkan baginya husnul khatimah.”

Selain itu, amalan ini bisa mendatangkan kemudahan serta keajaiban dalam hidup.

Segala urusan yang sebelumnya terasa berat akan menjadi lebih mudah dan rezekimu juga akan semakin lancar.

Ini sejalan dengan hadis riwayat riwayat Imam Thabrani, Imam An-Nasai, dan Imam Al-Bazzar dari Abu Burdah bin Nayar.

Rasulullah bersabda, “Siapa yang berselawat kepadaku dari umatku selawat secara ikhlas dari hatinya, Allah Swt. akan berselawat untuknya 10 kali selawat, menaikkan derajatnya 10 kali, mencatat untuknya 10 kali kebaikan, dan menghapuskan untuknya 10 keburukan.”

Sebagai catatan, amalan ini juga dapat membantu menghilangkan keresahan yang ada di dalam pikiran dan hati kita.

Karena itu, pastikan kamu rutin membacanya setidaknya satu kali dalam sehari, ya.

***

Itu dia bacaan sholawat fatih serta keutamaannya dalam Islam, Property People.

Kunjungi laman Berita.99.co untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.

Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia yang selalu menyajikan informasi ter-update seputar properti.

Kamu sedang bingung mencari rumah impian?

Membeli rumah kini bisa #segampangitu bersama www.99.co/idlo.

Yuk, kunjungi segera!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts