Ada begitu banyak bahan sprei yang bisa Anda pilih di pasaran. Tapi, yakin enggak dengan kualitasnya? Kalau enggak, pilih dari daftar kain di bawah ini aja!
Memangnya kenapa memilih kain untuk bahan sprei pun harus seribet ini?
Eits, tunggu dulu Sahabat 99. Ini bukan soal ribet atau gak ribet kok, tapi demi memastikan kualitas bahan yang digunakan dapat memberi kenyamanan.
Kalau bahan sprei yang digunakan tak nyaman, apakah yakin saat tidur akan merasa nyaman? Sepertinya sih enggak ya…
Memilih kain sprei yang salah bisa menyebabkan kinerja Anda sehari-hari memburuk, lho!
Kok bisa? Bagaimana caranya?
Tentu saja bisa! Sprei yang terbuat dari bahan berkualitas rendah akan membuat tidur terganggu dan menyebabkan istirahat tak maksimal.
Kemudian, bila istirahat tak maksimal, badan pun akan terasa kurang prima yang implikasinya akan membuat kinerja tak maksimal, kan?
Itulah satu dari sejumlah alasan kenapa harus memilih sprei dari bahan yang berkualitas.
Jadi, sebaiknya pilihlah salah satu dari 7 bahan sprei rekomendasi Blog 99 Indonesia berikut:
7 Bahan Sprei Terpopuler Berkualitas Tinggi
1. Sutra
Siapa sih yang tak tahu kualitas bahan sutra?
Dari dulu kain sutra telah dikenal akan kualitasnya yang mewah sehingga banyak digunakan untuk pakaian para raja dan bangsawan.
Kain sutra yang digunakan sebagai sprei di rumah akan membuat kesan elegan dan mewah sangat terasa, selain itu kainnya tahan lama dan kuat untuk digunakan.
Baca Juga:
2. Katun Jepang
Katun jepang adalah kain yang sangat adem karena terbuat dari 95% kain katun sehingga sangat bagus bila digunakan untuk sprei di rumah.
Alhasil, sprei katun jepang akan terasa sangat lembut dan menimbulkan sensasi dingin meskipun digunakan ketika musim panas.
Sebagai salah satu bahan sprei hotel bintang 5, kain ini sudah terbukti memiliki tekstur serta daya serap yang baik saat digunakan.
3. Katun Korea atau CVC
Berikutnya ada kain katun korea atau nama lainnya kain CVC yang terbuat dari 70% katun serta 30% viscose.
Sprei katun korea menghadirkan sensasi sprei yang lembut dari bahan katunnya, serta jaminan kokoh dari bahan viscose yang digunakan.
Bila Anda menggunakan sprei katun korea pasti takkan merasa panas, terasa lebih lembut ke kulit, dan tak mudah kusut.
4. Katun Cina atau Twill
Anda tahu salah satu merk sprei terbaik yaitu sprei my love? Nah, inilah kain yang digunakan sebagai bahan sprei my love.
Katun Cina tau twill dijadikan bahan sprei my love karena bahannya memang adem dan nyaman untuk dijadikan sprei.
Bila memilih twill, pastikanlah pilih twill dari kelas yang bagus yang kualitasnya setara dengan katun jepang ya!
5. Jacquard Tencel
Wah, namanya terdengar sungguh keren ya? Ternyata selain namanya yang keren, kualitas bahan jacquard tencel juga sama kerennya!
Jacquard tencel dikenal sebagai salah satu jenis katun terbaik di Eropa dan terbuat dari 100% katun dengan tekstur yang tebal namun tetap terasa dingin.
Salah satu merk yang menggunakan jenis katun jacquard tencel adalah King Koil yang menggunakan bahan ini untuk sprei produksi mereka.
6. Katun Panca
Katun panca dikenal juga dengan katun lokal yang berasal dari kelas menengah ke atas…
Sehingga harganya lebih terjangkau.
Secara spesifikasi, katun panca terbuat dari 75% katun dan 25% polyester, itulah yang membuat bahan ini lebih bersahabat harganya.
Meskipun begitu, bahan ini tetap terasa adem dan nyaman kok bila digunakan sebagai sprei.
7. Katun Catra
Sama-sama katun lokal, namun katun catra memiliki kelas yang sedikit lebih tinggi dibanding katun panca.
Komposisi katun catra terdiri dari 80% katun serta 20% polyester, inilah yang membuat katun catra berada satu tingkat lebih baik dari katun panca.
Beberapa merk sprei yang menggunakan katun catra di antaranya Renette, Aniston, SG, dan Grow.
Baca Juga:
Ngeri! Inilah 7 Serangga Berbahaya yang Mungkin Ada di Kasur Anda!
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia ya.
Jangan lupa, kunjungi 99.co/id untuk segala kebutuhan propertimu.