Berita Ragam

Beli Pulsa Listrik 100Rb Dapat Berapa kWh? Segini Rincian Terbaru 2023

4 menit

Beli pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh? Tentu saja pertanyaan tersebut acapkali masih terbersit di benak sebagian orang. Yuk, temukan jawabannya lewat ulasan berikut ini.

Beberapa penghuni rumah sering kali masih kebingungan terkait berapa kWh yang didapat ketika membeli pulsa listrik senilai Rp100 ribu.

Jika kamu termasuk salah seorang yang penasaran mengenai token listrik 100 ribu berapa kWh, mula-mula yang mesti diketahui adalah tarif dasar listrik yang berlaku.

Pasalnya, tarif dasar listrik ini akan memengaruhi berapa kWh yang akan kamu terima.

Namun, untuk kamu ketahui, ulasan ini berlaku bagi kamu yang menggunakan listrik prabayar, ya.

Sebelum mengetahui token listrik 100 ribu berapa kWh, kami akan berikan jawabannya berdasarkan tarif dasar listrik terbaru.

Tarif Dasar Listrik Terbaru

token listrik 100 ribu berapa kwh

token listrik 100 ribu berapa kwh, sumber: mocipay.com

Harga listrik per kWh umumnya bersifat fluktuatif sehingga kamu mesti selalu up to date mengenai kabar atau kebijakan dari pemerintah.

Lantas, beli token listrik 100 ribu berapa kWh?

Untuk menjawabnya, kita asumsikan jika tarif dasar listrik yang digunakan adalah yang berlaku paling anyar.

Tak hanya itu, kamu juga perlu mengetahui apakah tarif listrik di rumah yang kamu tinggali saat ini masuk ke dalam golongan subsidi atau non subsidi.

Hal ini sangat penting karena berpengaruh pada total jumlah kWh yang akan kamu dapatkan ketika membeli token pulsa listrik dengan nominal 100 ribu.

Sebagai gambaran, berikut ini informasi tarif listrik terbaru untuk kebutuhan rumah tangga:

  • Golongan R-1 subsidi daya 450 VA TDL Rp450/kWh
  • Golongan R-1 subsidi daya 900 VA TDL Rp586/kWh
  • Golongan R-1 non-subsidi daya 900 VA TDL Rp1352/kWh
  • Golongan R-1 non-subsidi daya 1300 VA TDL Rp1467/kWh

Nah, dengan mengetahui tarif tersebut, kita sudah bisa memprediksi jika beli pulsa listrik 100rb berapa kWh yang didapat, bukan?

Beli Pulsa Listrik 100rb Dapat Berapa kWh?

Listrik prabayar dengan daya 900 VA mempunyai batas maksimal 900 VA dalam penggunaannya.

Pertanyaan yang sering mengemuka, seperti yang telah disinggung sebelumnya yakni mengenai jumlah kWh yang akan diterima.

Lantas, berapa kWh token 100rb daya 900?

1. Pulsa Listrik Prabayar Daya 900 VA

Berikut ini adalah simulasi umum jika kalian membeli token listrik dan berapa kWh yang akan kalian dapatkan.

Dari daftar berikut ini, diketahui bahwa token 100rb adalah 73,96 kWh dan pulsa listrik 50 ribu adalah 36,98 kWh.

Berikut ini rincian lengkapnya:

  • Token pulsa listrik 20 ribu dapat 14,79 kWh
  • Token pulsa listrik 50 ribu dapat 36,98 kWh
  • Token pulsa listrik 100 ribu dapat 73,96 kWh
  • Token pulsa listrik 200 ribu dapat 147,93 kWh
  • Token pulsa listrik 500 ribu dapat 369,85 kWh
  • Token listrik 1 juta dapat 739,64 kWh

Merujuk pada simulasi di atas, kamu akan mendapatkan listrik sebesar 73,96 kWh dengan uang 100 ribu sedangkan beli token listrik 50 ribu dapat 36,98 kWh.

2. Pulsa Listrik Prabayar Daya 1300 VA

Secara umum, token pulsa listrik rumah tangga didominasi oleh pengguna dengan daya 450 VA, 900 VA, hingga 1300 VA.

Nah, khusus untuk pengguna dengan daya listrik 1300 VA, tarif dasar listrik adalah sebesar 1.467,28 rupiah per kWh.

Lalu, berapa kWh token 100rb daya 1300?

Berikut simulasi beli pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh jika kamu pengguna daya listrik 1300 VA:

  • Token pulsa listrik 20 ribu dapat 13,63 kWh
  • Token pulsa listrik 50 ribu dapat 34,08 kWh
  • Token pulsa listrik 100 ribu dapat 68,15 kWh
  • Token pulsa listrik 200 ribu dapat 136,31 kWh
  • Token pulsa listrik 500 ribu dapat 340,77 kWh
  • Token pulsa listrik 1 juta dapat 681,53 kWh

Jadi, isi pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh jika kamu pengguna daya listrik 1300 VA? Jawabannya adalah 68,15 kWh.

Sebagai informasi tambahan, jika beli token listrik 50 ribu dapat berapa kwh daya 900, jawabannya adalah 34,08 kWh.

Token Listrik 50 Ribu Berapa kWh Terbaru

Untuk kamu ketahui, sama halnya ketika beli token listrik 100rb, apabila kamu membeli pulsa listrik 50 ribu, jumlah kWh yang akan diterima bisa berbeda-beda tergantung pada daya listrik yang terpasang di rumahmu.



Misalnya, daya listrik 900 VA, jumlah token kWh yang akan kamu terima ada 76,85 kWh.

Sementara itu, bagi pengguna listrik 450 VA, jumlah token yang akan diterima berdasarkan tarif dasar terbaru adalah 112 kWh.

Melansir listrikmu.com, berikut kami sajikan secara lengkap jumlah kWh yang akan didapatkan ketika beli token listrik 50 ribu:

  • 450 VA (subsidi) dapat 112 kWh.
  • 900 VA (subsidi) dapat 76,85 kWh.
  • 900 VA dapat 34,39 kWh.
  • 1300 VA dapat 32,18 kWh.
  • 2200 VA dapat 32,18 kWh.
  • 3500 VA dapat 27,36 kWh.

Cara Menghitung Jumlah kWh Pulsa Listrik

token listrik

sumber: kabarnusantara.co

Terdapat beberapa aspek yang bisa berpengaruh terhadap kWh yang akan kita peroleh lantaran sifatnya yang fluktuatif.

Dengan begitu, bisa jadi gambaran penghitungan berikut bisa berubah sewaktu-waktu.

Salah satu komponen yang memengaruhinya adalah Pajak Penerangan Jalan atau PPJ.

Melansir teknogress.com, masing-masing kota memiliki perbedaan dalam hal PPJ.

Nah, jika kamu telah mengetahui persentase PPJ di kota yang kamu tempati, hitungannya sebagai berikut.

Rumus Menghitung kWh yang Didapat

token listrik 100 ribu berapa kwh

sumber: teknogress.com

Contoh, ketika kamu bertanya membeli token listrik 100 ribu berapa kWh di Jakarta dengan penggunaan daya 900 VA non-subsidi, berikut penjelasannya,

Jika PPJ Jakarta 3 persen, perhitungannya adalah sebagai berikut:

  • [(100-3)% x 100.000]/1352
  • [97% x 100.000]/1352
  • 97.000/1352 = 71,8 kWh

Jadi, beli pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh?

Apabila melihat simulasi atau perhitungan contoh di atas, jumlah kWh dari token atau pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh, jawabannya adalah 71,8 kWh.

Perlu diingat jika besaran tersebut hanya sebagai gambaran karena nilainya bisa sedikit berbeda tergantung dari PPJ dan faktor lainnya.

Cara Beli Token Listrik via m-Banking BCA

Selain informasi yang telah dibahas, ternyata terdapat cara mudah beli token listrik dengan menggunakan m-banking BCA:

  • Masuk aplikasi m-BCA.
  • Pilih “PLN Prabayar” dan masukkan nomor ID pelanggan.
  • Masukkan nominal pembelian, klik “OK”.
  • Jika telah berhasil, akan muncul notifikasi atau pemberitahuan yang berisi kode voucher token listrik.
  • Masukkan nomor token listrik ke meteran.

Kesimpulan

Dari bahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa pertanyaan token listrik 100 ribu berapa kWh adalah 73,96 kWh untuk listrik prabayar daya 900 VA.

Sementara itu, untuk pengguna listrik prabayar daya 1300 VA, beli pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh? Jawabannya adalah adalah 68,15 kWh.

FAQ

Berapa kWh token 100 ribu daya 1300?

Untuk daya 1300, token listrik yang diperoleh adalah 68,15 kWh.

Berapa kWh token 100rb daya 900?

Beli token pulsa listrik 100 ribu akan mendapat 73,96 kWh.

Token listrik 50 ribu jadi berapa?

Token listrik 50 ribu untuk daya 900 VA non-subsidi adalah 34,39 kWh, sedangkan untuk listrik 50 ribu daya 900 VA subsidi adalah 76,85 kWh.

***

Itulah ulasan mengenai beli pulsa listrik 100rb dapat berapa kWh, Property People.

Semoga informasi di atas bermanfaat, ya.

Yuk, baca ragam informasi menarik hanya di Berita.99.co.

Follow juga Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terkini.

Jangan lupa untuk mengakses laman www.99.co/id guna menemukan beragam rumah idaman dan properti lainnya.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts