Berita Berita Properti

BUMN PTPP Dapat 6 Proyek di IKN dengan Nilai Triliunan Rupiah, Termasuk Istana Negara!

2 menit

Setidaknya ada enam proyek yang akan digarap oleh BUMN PTPP di IKN dengan nilai kontrak triliunan rupiah. Salah satunya Gedung Istana Negara.

Baru-baru ini, perusahaan konstruksi BUMN PT Pembangunan Perumahan Tbk atau PTPP mendapat dua kontrak baru di kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.

Dua kontrak proyek itu adalah pembangunan Gedung Kantor Presiden Kawasan Istana Kepresidenan dengan nilai Rp1,56 triliun.

Lalu kedua Pembangunan Bangunan Gedung Istana Negara dan Lapangan Upacara di Kawasan Istana Kepresidenan dengan nilai kontrak Rp1,34 triliun.

BUMN PTPP sendiri dalam dua proyek tersebut menjadi leader konsorsium dengan masing-masing porsi sebesar 55 persen.

Dengan bertambahnya dua proyek yang dikantongi oleh PTPP, membuatnya menjadi kontraktor dengan nilai kontrak terbesar di IKN sejauh ini.

“Dengan bertambahnya dua proyek ini, PTPP telah mendapatkan total enam proyek senilai Rp 2,9 triliun dan menjadi kontraktor dengan perolehan nilai kontrak terbanyak di IKN saat ini. Tentunya kami akan memberikan kualitas terbaik sesuai trademark PP dengan mengedepankan inovasi, teknologi dan keselamatan di setiap proyek yang kami jalankan,” ungkap Corporate Secretary Bakhtiyar Efendi, seperti dikutip laman Detik.com.

BUMN PTPP Kini Mendapat 6 Proyek di IKN

bumn ptpp garap istana negara ikn

sumber: ciptakarya.pu.go.id

Lalu, selain dua proyek di atas, apa saja empat proyek yang akan digarap oleh PTPP.



Melansir berbagai sumber, berikut proyek-proyek tersebut, lengkap dengan nilai kontraknya:

  • Jalan tol IKN Segmen KTT Kariangau-SP Tempadung (Rp687,7 miliar)
  • Jalan Sumbu Kebangsaan Sisi Barat (Rp423,8 miliar)
  • Penyiapan Kawasan Inti Pusat Pemerintah (IKN) tahap I (Rp83,2 miliar)
  • Penyiapan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (IKNK) tahap II (Rp280,2 miliar)

Menukil laman cnbcindonesia.com, sampai saat ini perolehan kontrak baru PTPP mencapai Rp19,3 triliun, naik 33,5 persen dibandingkan Oktober 2021.

“Saat ini perseroan masih berpartisipasi dalam beberapa lelang proyek di IKN. Kami optimis dapat meraih proyek lainnya sesuai dengan target perseroan,” ungkap Bakhtiyar Efendi.

Mengutip laman republika.co.id, PTPP pun akan memberikan kualitas terbaik yang mengedepankan inovasi dan teknologi. Serta keselamatan dalam setiap proyek yang digarap.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi seputar properti lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Leuwi Gajah Residence bisa jadi rekomendasi hunian terbaik di daerah Cimahi yang dekat dengan Kota Bandung

Tertarik? Informasi lebih lengkap, kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts