Jangan salah tanggap. Bunga beracun ini tampak cantik namun mematikan!
Menanam tanaman hias cantik di rumah merupakan langkah esensial untuk menjaga rumah terus segar dan tampak asri.
Namun, dari banyak tanaman hias yang dapat mendekorasi rumah, maupun itu di luar atau dalam ada beberapa yang harus kita waspadai.
Sebelumnya, kita sudah membahas tanaman hias beracun.
Kini, kita akan menguak bunga-bunga beracun yang tidak dianjurkan untuk di tanam di rumah.
Apa saja kira-kira?
Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Hati-Hati 7 Bunga Beracun Ini Bisa Membawa Banyak Penyakit, Bahkan Kematian!
1. Ranuculus, Bunga Beracun Mirip Mawar
Apabila dilihat dari jauh, bunga beracun ini memang terlihat seperti mawar.
Akan tetapi, Ranuculus ternyata tidak termasuk di dalam keluarga bunga mawar.
Tidak seperti bunga mawar yang aman ditanam di rumah, Ranuculus mengandung racun yang amat mematikan bagi hewan dan manusia.
Makhluk hidup yang terpapar racun bunga Ranuculus dapat mengalami pendarahan, diare, kerusakan pencernaan, dan rusaknya selaput lendir di dalam usus.
2. Bunga Azalea, Si Cantik Mematikan dari Eropa
Walaupun berasal dari Eropa Selatan, bunga azalea kini sudah banyak ditemukan di dataran Asia.
Tampilannya sungguh memukau, mirip dengan bunga bougenville.
Namun, dibalik kecantikannya, bunga ini menyimpan racun berbahaya yang dapat menyebabkan beragam komplikasi penyakit.
Menurut penelitian, apabila dikonsumsi, bunga azalea dapat menyebabkan sesak napas, kelumpuhan saraf otak, dan akhirnya kematian.
Baca Juga:
Ada di Sekitar Kita, Hati-Hati dengan 7 Tanaman Hias Beracun Ini!
3. Milkweed, Bunga Beracun Penangkap Serangga
Bunga milkweed adalah salah satu tanaman hias kuno yang berasal dari Afrika dan Amerika Selatan.
Para leluhur Afrika menggunakan getah bunga milkweed untuk dioleskan pada ujung panah mereka sebagai racun pelumpuh musuh dan hewan buruan.
Dewasa kini, kebanyakan orang menggunakan bunga beracun ini sebagai pembasmi serangga dan hama.
Getahnya mengandung alkaloid dan kardenoloid, senyawa yang digunakan dalam obat bius.
Bunga milkweed dapat menyebabkan kematian pada binatang bila getahnya dikonsumsi lebih dari 10%, dan 30% oleh manusia.
Walaupun termasuk “aman”, kamu harus tetap hati-hati ya!
4. Daffodil, Bunga Mencolok Kebanggaan Inggris
Daffodil merupakan salah satu bunga yang pernah dijadikan lagu karena kepopularitasannya yang mendunia.
Bunga ini bahkan menjadi simbol harapan bagi rakyat Inggris dan sering digunakan sebagai properti di banyak gerakan aktivis dunia.
Akan tetapi, tahukah kamu kalau bunga cantik berwarna kuning ini ternyata beracun?
Ya, apabila termakan kelopaknya, daffodil dapat menyebabkan iritasi usus dan diare parah.
Jumlah konsumsi yang melebihi 50% dapat berakhir pada masalah irama jantung bahkan kematian.
5. Kecubung, Bunga Kuburan Seram dan Mematikan
Sahabat 99, pernah kah kamu melihat bunga ini di sekitar rumah?
Kalau iya, tandanya kamu harus berhati-hati!
Dikenal sebagai angel trumpet, kecubung sering dii temukan sekita daerah pemakaman karena aromanya yang harum semerbak.
Walaupu begitu adanya, tanaman hias ini dinanggap beracun karena lendir dan getahny mengandung hallucinogen.
Hallucinogen menyebabkan ilusi, pendarahan pencernaan, serta kematian.
6. Autumn Crocus, Bunga “Bomb”
Cantik-canti mematikan.
Kiranya seperti itulan gambaran bunga autumn crocus.
Saking mematikannya, bunga ini terdaftar dalam 100 bunga paling dilarang untuk dirawat di rumah oleh majalah Health and Fitness.
Bunga kecil ini dapat menyebabkan beragam penyakit, mulai dari permasalahan kesehatan kecil seperti gatal-gatak, tekanan jantung tinggi, sampai kematian.
Penyakit-penyakit di atas disebabkan oleh zat colchicine yang kabarnya belum ada obatnya.
7. Wisteria, Bunga Gantung Menyeramkan Asal Jepang
Siapa sih yang enggak mau halaman depan atau belakangnya dipenuhi oleh tanaman hias indah satu ini?
Warna ungu bunga wisteria sangat cantik dan kalem, dapat dengan mudah mewarnai halaman dan membawa kehidupan untuk fasad rumah.
Akan tetapi, selidik demi selidik, bunga ini ternyata mengandung racun yang cukup mematikan, Sahabat 99.
Bila terhirup, serbuknya dapat membuat orang sesak napas, pingsan, dan hilang ingatan sementara.
Ngeri ya!
Baca Juga:
Semoga bermanfaat, Sahabat 99…
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Tak lupa, pastikan kamu menemukan pilihan properti idaman di 99.co/id.Â