Banyak cafe unik sabi di dunia ini yang berusaha menonjolkan kesan berbeda sebagai daya tarik utamanya, begitu pula yang dilakukan oleh cafe 2D di Tokyo ini.
Apa yang ditawarkan oleh cafe unik sabi ini jelas sangat berbeda dan mungkin jadi satu-satunya di dunia.
Sebuah pop-up coffee shop yang hadir dengan dekorasi 2 dimensi, sebagaimana tersirat jelas dari namanya.
Cafe yang dinamai “2D Cafe” ini terletak di distrik Shin Okubo, Tokyo, Jepang.
Sejak pembukaan pertamanya, cafe unik sabi ini sukses menarik minat banyak orang untuk berkunjung dan berfoto di dalamnya.
Setiap pengunjung yang datang ke cafe ini bisa langsung merasakan sensasi tinggal di dalam dunia kartun.
Pasalnya, setiap sudut cafe sabi unik ini benar-benar dipenuhi desain 2 dimensi seperti dalam sebuah komik.
Dari mulai bagian luar, pintu masuk, hingga atap serta ornamen dihiasi instalasi seni 2 dimensi.
Cafe 2D unik ini pun menjadi sangat populer di Jepang karena tempatnya yang menarik dan sangat Instagrammable.
Berikut ini bukti-bukti menarik cafe unik Sabi, dilansir dari Boredpanda.
Melihat Dekorasi 2 Dimensi dalam Cafe Unik Sabi
1. Salah Satu Sudut Cafe
2. Desain 2D untuk Setiap Bagian Cafe
Hebat banget kan seniman yang mendekorasi cafe unik ini?
Baca Juga:
3. Lihat Betapa Detailnya Proses Dekorasi
Jangan salah. Enggak semua berwarna monokrom kok, karena sebenarnya warnanya merupakan kombinasi dua corak.
4. Asli atau Dekorasi? Sulit Dibedakan!
Bidang-bidang datar dipulas warna putih sedangkan setiap pinggirannya dilukis dengan garis-garis hitam seperti dalam sketsa.
5. Apakah Ini Fantasi atau Realita?
Coba tes matamu, bisa membedakan yang mana sketsa yang mana benda asli?
6. Tampilan Furnitur 2D dari Dekat
Saking bagusnya karya 2D Cafe ini, bahkan ketika dilihat dari dekat pun masih sangat mirip dengan gambar di dalam komik!
7. Bikin Betah, ‘Kan?
Harus banget nih datang ke cafe unik sabi ini demi konten Instagram yang catchy, edgy, dan sangat kekinian!
8. Dekorasi Dinding Juga Dibuat 2 Dimensi
Pokoknya dekorasi cafe ini keseluruhannya adalah seni 2 dimensi. Totalitas!
9. Salah Satu Menu di 2D Cafe
Cafe unik ini tak hanya menjual tempat yang kekinian, tapi juga makanan bercita rasa lezat.
10. Makanannya Juga Tak Kalah Menggoda
Kombinasi smoothies dan salad buah yang segar, sangat cocok untuk menyempurnakan hari, bukan?
11. Perhatikan Ornamen Pada Lantai dan Dindingnya!
Semua orang tahu betapa obsesifnya banyak orang Jepang terhadap komik dan hal-hal berbau animasi lainnya.
Cafe unik sabi ini adalah salah satu buktinya.
Kini, 2D Cafe ini bahkan jadi salah satu cafe yang paling banyak dikunjungi di seantero Tokyo.
Berminat mengunjunginya?
Baca Juga:
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99.
Simak informasi dan tulisan menarik lainnya hanya di Blog 99.co Indonesia.
Tak lupa, kunjungi 99.co/id untuk segala kebutuhan propertimu, ya!