Beli atau top up token listrik kini bisa dilakukan dengan mudah melalui Livin’ by Mandiri. Pelajari cara beli token listrik di Livin Mandiri, yuk!
Livin’ by Mandiri adalah aplikasi perbankan digital yang dikembangkan oleh Mandiri.
Aplikasi ini menawarkan berbagai layanan perbankan seperti pembukaan rekening digital, transfer dana, pembelanjaan online, investasi, asuransi, hingga pembayaran tagihan.
Lebih dari sekadar berfungsi sebagai platform perbankan, Livin’ by Mandiri dikembangkan sebagai super app dengan menawarkan berbagai layanan kebutuhan sehari-hari, termasuk beli token listrik.
Cara beli token listrik di Livin Mandiri sangatlah mudah berkat user interface-nya yang ramah, serta prosesnya yang simpel dan cepat.
Ingin tahu bagaimana cara top up token listrik di Livin Mandiri? Simak langkah-langkahnya di bawah ini!
Cara Beli Token Listrik di Livin Mandiri
Sebelum mengikuti langkah-langkah membeli token listrik di Livin Mandiri, pastikan kamu telah mengunduh aplikasi Livin’ by Mandiri di ponsel, ya.
Livin’ by Mandiri tersedia di berbagai platform, jadi kamu tak perlu khawatir aplikasi tersebut tidak tersedia di ponsel milikmu.
Unduh Livin’ by Mandiri terlebih dahulu melalui tautan berikut ini:
- Livin by Mandiri untuk Android
- Livin by Mandiri untuk iOS/iPhone
- Livin by Mandiri untuk HarmonyOS/Huawei
Setelah mengunduh dan masuk menggunakan akun milikmu, inilah cara beli token listrik di Livin Mandiri:
- Buka aplikasi Livin’ by Mandiri
- Masuk menggunakan akun milikmu
- Pada halaman Beranda, pilih ikon Top Up
- Pada halaman Top Up, ketuk ikon Listrik
- Masukkan ID Pelanggan
- Ketuk tombol Lanjutkan
- Pilih nominal top up
- Kemudian Lanjutkan
- Cek informasi top up apakah sudah sesuai atau belum
- Jika sudah sesuai, ketuk Lanjutkan Top Up
- Masukkan PIN Livin’
- Top Up sudah berhasil
Setelah menyelesaikan proses pembelian token listrik, Livin’ by Mandiri akan menampilkan nomor token yang nantinya dapat kamu masukkan pada meteran listrik.
Keuntungan Top Up Listrik di Livin’ by Mandiri
1. Praktis dan Efisien
Tak perlu lagi repot antri membeli token listrik karena dengan Livin’ by Mandiri kamu bisa top up di mana saja.
Proses transaksinya pun sangat cepat sehingga token listrik bisa langsung digunakan.
2. Aman dan Terpercaya
Livin’ by Mandiri adalah aplikasi perbankan resmi Bank mandiri, jadi tak perlu dikhawatirkan soal keamanannya.
Transaksi yang kamu lakukan terjamin aman berkat adanya sistem enkripsi dan autentikasi yang kuat.
Di samping itu, kamu juga dapat melihat riwayat transaksi pembelian token listrik untuk memudahkan pelacakan.
3. Fleksibel
Top up listrik di Livin’ by Mandiri sangat fleksibel karena tersedia berbagai pilihan nominal yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Pembayarannya pun mudah karena kamu dapat menggunakan berbagai rekening dari pilihan rekening sumber.
4. Aksesibilitas
Aplikasi Livin’ by Mandiri tersedia di berbagai platform smartphone, baik itu di Google Play untuk Android, App Store untuk iOS/iPhone, maupun App Gallery untuk HarmonyOS/Huawei.
Di masing-masing platform tersebut, Livin’ by Mandiri berjalan sangat lancar dan mudah digunakan.
Penggunaannya pun sangat praktis karena memiliki antarmuka yang dirancang ramah pengguna.
5. Promo dan Diskon
Salah satu hal menarik yang ditawarkan oleh Livin’ by Mandiri adalah promo dan diskon.
Dengan menggunakan Livin’ by Mandiri, kamu berkesempatan untuk mendapatkan promo maupun diskon untuk berbagai transaksi, termasuk pembelian token listrik.
***
Demikian cara membeli token listrik di Livin Mandiri.
Baca artikel lainnya di www.99updates.id dan Google News.
Dapatkan hunian impian dengan #SegampangItu di www.99.co/id!
**Header: Ilustrasi penggunaan Livin’ Mandiri | Shutterstock / Shalstock