Berita Ragam

Begini Cara Daftar Gopay & Verifikasi Plus lewat HP. Gampang Banget Ternyata!

3 menit

Sahabat 99 ingin tahu bagaimana cara daftar GoPay dan meverifikasinya menjadi GoPay Plus? Enggak usah khawatir, karena caranya mudah dan cukup dilakukan melalui HP. Simak caranya di sini!

GoPay adalah uang elektronik yang bisa kamu gunakan untuk melakukan transaksi pembayaran dan keuangan melalui aplikasi GoJek.

Salah satu manfaat GoPay adalah memudahkan siapa saja bertransaksi terutama jika kamu jarang menyediakan uang tunai.

Selain itu, GoPay juga menyediakan sejumlah fitur yang tidak hanya memudahkan tetapi juga memberikan keuntungan tersendiri bagi para penggunananya.

Tertarik menggunakannya? Berikut ini cara untuk membuat akun Gopay!

Cara Daftar Gopay & Verifikasi Plus lewat HP

Cara Daftar GoPay di HP

Untuk membuat akun GoPay, kamu tidak perlu menggunakan laptop atau komputer.

Caranya membuatnya cukup menggunakan smartphone alias HP.

Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Instal aplikasi GoPay dan bukalah aplikasi tersebut.
  • Lakukan top-up ataupun isi saldo jika ingin mulai bertransaksi.
  • Isi saldo saja sesuai kebutuhan.
  • Ikuti instruksi yang sudah diberikan.

Akun GoPay yang dimiliki dalam status Unverified Account atau belum terverifikasi, tetapi masih bisa digunakan untuk mendapatkan fitur-fitur yang ditawarkan.

Jika ingin mendapatkan keunggulan tersembunyi di balik akun GoPay, maka silakan ubah akun menjadi Terverifikasi.

Cara Verifikasi Akun GoPay

gopay plus

sumber: gojek.com

Setelah membuat atau mendaftar GoPay, kamu bisa mengubah akun menjadi verified.

Ada banyak kemudahan yang dapat diperoleh jika kamu mengubah akun menjadi Verified Account, salah satunya limit top up sampai Rp10 juta.

Selain itu, kamu juga dapat menikmati kemudahan dalam melakukan transfer saldo sesama pengguna GoPay dan kemudahan melakukan tarik tunai.

Berikut cara mengubahnya GoPay ke Upgrade GoPay Plus:

cara daftar gojek

sumber: gojek.com

  • Ambil foto KTP yang dimiliki.
  • Kemudian, unggah foto tersebut ke aplikasi Gojek.
  • Selanjutnya ambil swafoto sambil memegang KTP lalu mengunggahnya ke aplikasi Gojek.
  • Proses verifikasi ditunggu selama 24 jam.

Cara Menggunakan GoPay untuk Bertransaksi

cara daftar gopay

sumber: gojek.com

Akun GoPay yang sudah dibuat bisa langsung digunakan setelah statusnya diubah menjadi verifikasi.

Tentunya untuk bertransaksi kamu harus mengisi saldo terlebih dulu.

Adapun langkah untuk menggunakan GoPay dalam bertransaksi adalah sebagai berikut:



  • Bukalah aplikasi Gojek kemudian scan menggunakan kode QR.
  • Selanjutnya scan menggunakan kode QR GoPay yang ada di bagian kasir ataupun scan struk kode QR yang diperoleh dari petugas kasir.
  • Masukkan nominal yang diminta.
  • Bayarlah dengan jumlah yang tertera.
  • Cantumkan PIN GoPay di bagian yang diminta.
  • Transaksi berhasil dilakukan.

Mengenal Beberapa Fitur GoPay

Bayar

Pengguna dapat menggunakan sistem scan kode untuk melakukan pembayaran merchant.

Jika ada teman yang ingin melakukan pembayaran tetapi bukan merchant, kamu juga bisa menggunakan kode QR supaya pembayaran lebih mudah.

Isi Saldo

isi saldo

sumber: infobanknews.com

Fitur yang memudahkan pengguna untuk isi saldo ataupun top up yang nantinya berguna saat akan melakukan transaksi.

Cara isi GoPay dan melakukan transaksi sudah dijelaskan di atas.

Promo

GoPay juga menyajikan ragam promo ataupun potongan harga menarik tentunya untuk pengguna yang melakukan transaksi di GoPay.

Minta

Minta merupakan fitur GoPay yang memungkinkan pengguna meminjam saldo ataupun meminta saldo dari teman dan keluarga jika sewaktu-waktu saldo yang dimiliki tidak cukup.

Mission

Mission adalah fitur dari GoJek yang memberikan beberapa misi kepada penggunanya.

Sebagai contoh, jika pengguna ingin mendapatkan voucher menarik, ia harus menyelesaikan misi terlebih dulu.

Menariknya, ada voucher tertentu di GoPay yang bisa dicairkan, misalnya untuk potongan harga ataupun keuntungan yang lain.

Tarik

Fitur ini memudahkan pengguna jika ingin melakukan tarik tunai saldo di GoPay.

Caranya dengan memasukkan nama pemilik rekening, nama bank, dan nomor rekening.

Riwayat

Semua jejak ataupun riwayat transaksi akan disimpan di akun GoPay melalui fitur riwayat sehingga kita bisa mengecek untuk melihatnya kembali.

Pulsa

GoJek juga memudahkan pengguna untuk melakukan pembelian pulsa menggunakan akun GoPay.

Jadi, penggunanya tidak perlu keluar rumah dan tidak mengganggu aktivitas yang lain.

Selain itu, proses pembelian pun cepat dan aman.

Tagihan

GoPay juga menyediakan fitur Tagihan yang memudahkan pengguna membayar berbagai tagihan mulai dari tagihan internet, iuran BPJS, tagihan listrik, TV Kabel hingga tagihan lainnya.

Paylater

Fitur ini menguntungkan pengguna sebab bisa melakukan transaksi kapanpun.

Pembayaran saldo bisa dilakukan di akhir bulan dan hanya sekali dalam satu bulan.

***

Selamat mencoba, ya!

Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99!

Baca artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Ingin miliki rumah masa depan seperti di Paradise Serpong City?

Temukan beragam pilihan rumah hanya di situs properti 99.co dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts