Listrik prabayar menipis di malam hari tentu akan sangat merepotkan. Apalagi jika kamu tak bisa langsung mengisinya, sehingga meteran mengeluarkan suara niit niit niit sepanjang malam. Jika ini terjadi, kamu bisa coba cara mematikan alarm token listrik berikut ini sebagai solusi!
Saat ini, umumnya rumah-rumah baru selesai pembangunannya memiliki sistem listrik prabayar.
Artinya, kamu harus membeli daya listrik terlebih dahulu sebelum bisa menggunakannya.
Sistem baru ini tentu lebih menguntungkan karena dapat membantumu mengontrol biaya listrik bulanan.
Akan tetapi, perlu diingat bahwa sistem ini juga memiliki kekurangannya sendiri.
Salah satunya, jika kamu lupa mengisi token, alarm dalam meteran akan menyala dan berbunyi.
Bunyinya yang cukup nyaring tentu akan sangat mengganggu, terutama jika terjadi di malam hari.
Apakah token listrik bisa dimatikan? Tentu bisa! Ikuti saja cara mematikan alarm token listrik yang mudah dilakukan di bawah ini.
Cara Mematikan Alarm Token Listrik Prabayar yang Menyala
Meteran listrik prabayar dikenal pula sebagai bargainser.
Dengan menggunakan alat ini, kamu bisa memasukkan token listrik prabayar untuk kemudian memakainya sehari-hari.
Token listrik sendiri bisa kamu beli secara online melalui mobile banking maupun marketplace.
Namun perlu kamu ingat, pembelian online tidak bisa berlangsung pada pukul 11 malam hingga 1 pagi.
Oleh sebab itu, kamu tidak bisa mengisi token listrik PLN jika alarm token listrik tiba-tiba berbunyi menjelang tengah malam.
Nah, jika kamu terganggu dengan suara niit niit niit yang keluar dari alat, tidak ada salahnya mencoba cara mematikan alarm token listrik prabayar berikut:
- Ketik kode 812 pada meteran listrik
- Tekan tombol ENTER
Bunyi alarm akan terhenti dan kamu tak akan terganggu lagi dengan suara bisingnya.
Namun perlu kamu ingat, kode rahasia ini hanya berlaku untuk merek meteran ITRON, ya.
Cara Mengubah Batas Minimal Sisa Daya di Meteran Listrik Prabayar
Mematikan meteran listrik prabayar memang mudah, tetapi cara di atas sebenarnya cukup berisiko.
Pasalnya, saat nanti daya listrikmu habis lagi, tidak akan ada alarm yang berbunyi.
Oleh sebab itu, ada alternatif cara mengatasi bunyi meteran lainnya untukmu.
Kamu bisa coba menurunkan batas minimal kuota sebelum berbunyi.
Pengaturan standar dari PLN adalah 20 kwh, artinya alarm akan menyala jika kuotamu sudah berada pada atau di bawah kuota tersebut.
Kamu bisa mengubahnya menjadi 10 kwh atau 15 kwh dengan cara:
- Ketik kode 456 pada meteran listrik
- Ketik jumlah limit sesuai keinginan, bisa 15, 10, atau bahkan 05 kwh
- Tekan ENTER, maka standar limit meteranmu akan berubah
Tenang saja, untuk beberapa orang, kuota 20 kwh sebenarnya masih bisa untuk bertahan 2-3 hari lagi, kok.
Kode Rahasia Meteran Listrik Prabayar Lainnya
Penasaran dengan kode rahasia meterean listrik merek ITRON lainnya?
Jika iya, berikut daftar lengkap serta fungsinya yang dapat bermanfaat untukmu:
- 00 untuk restart meteran
- 03 untuk cek total kwh listrik yang telah lalu
- 07 untuk cek batas kwh
- 09 untuk menghitung daya listrik yang digunakan
- 41 untuk cek voltase listrik
- 75 untuk cek ID meter PLN prabayar
- 79 untuk cek batas kuota minimal alarm
- 90 untuk mematikan lampu LED
- 78 untuk cek delay alarm dalam menit
- 123xx untuk merubah delay alarm, misalnya 12305 untuk 5 menit
***
Semoga informasinya bermanfaat untukmu ya, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu!
Ada banyak pilihan hunian menarik, seperti kawasan Arnavat Darpha.
Yuk, wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami #PastiBisa dan selalu #AdaBuatKamu!